tirto.id - Teks laporan percobaan adalah teks yang berisi pemaparan data terperinci berdasarkan pada hasil praktikum maupun percobaan atau eksperimen. Supaya lebih memahami materi Bahasa Indonesia ini, peserta didik bisa mempelajari kumpulan soal teks laporan percobaan kelas 9 di bawah.
Tersaji puluhan contoh soal dan jawaban teks laporan percobaan kelas 9 dalam bentuk pilihan ganda. Selain itu, ada juga beberapa soal essay teks laporan percobaan kelas 9 beserta jawabannya.
Apabila tertarik menyimak lebih banyak contoh pertanyaan, ada beberapa tautan di artikel ini untuk mengunduh dokumen soal teks laporan percobaan kelas 9 PDF. Selengkapnya, simak daftar contoh soal teks laporan percobaan kelas 9 berikut.
Mempelajari contoh soal tidak hanya penting untuk persiapan menjelang ujian, tetapi juga dapat menambah pemahaman terhadap materi. Berikut ini 45 contoh soal teks laporan percobaan kelas 9 beserta jawabannya.
A. Soal Teks Laporan Percobaan Kelas 9 Pilihan Ganda
1. Di antara beberapa kalimat berikut, yang termasuk judul teks laporan hasil percobaan adalah...
- a. Faktor-faktor yang Memengaruhi Banjir
- b. Pemanfaatan Limbah Cangkang Telur untuk Pupuk Organik
- c. Perbedaan Ayam Kampung dan Ayam Broiler
- d. Macam-macam Serangga di Sawah Padi
Jawaban: b
2. Penyusunan teks laporan percobaan memuat sejumlah tujuan berikut, kecuali....
- a. Menyebarkan informasi yang bermanfaat
- b. Menjelaskan hasil eksperimen
- c. Menunjukkan langkah-langkah eskperimen dan hasilnya
- d. Menyediakan sumber media untuk hiburan
Jawaban: d
3. Untuk mempermudah pembaca memahami isi teks laporan percobaan, penulis bisa menambahkan...
- a. Tabel dan diagram
- b. Kalimat-kalimat panjang
- c. Paragrap yang gemuk
- d. Kata-kata dari bahasa gaul
Jawaban: a
4. Sebuah teks laporan hasil percobaan bisa disusun dari berbagai jenis kegiatan berikut, kecuali...
- a. Pembuatan alat jebakan tikus berbahan murah
- b. Uji kandungan karbohidrat
- c. Pengolahan limbah kulit bawang untuk pestisida organik
- d. Karya wisata ke kebun raya
Jawaban: d
5. Beberapa hal berikut perlu disiapkan sebelum melakukan percobaan atau eksperimen, kecuali...
- a. bahan-bahan yang dibutuhkan
- b. peralatan
- c. teks laporan
- d. rencana langkah-langkah
Jawaban: c
6. Di versi artikel populer, struktur teks laporan hasil percobaan perlu memuat beberapa bagian, yakni....
- a. Tujuan, alat dan bahan, langkah-langkah percobaan, hasil, kesimpulan
- b. Analisis, kajian teori, alat dan bahan, hasil, kesimpulan
- c. Tujuan, alat dan bahan, landasan teori, hasil, kesimpulan
- d. Tujuan, alat dan bahan, kajian pustaka, hasil, kesimpulan
Jawaban: a
7. Berdasarkan kaidah kebahasaannya, berikut ini unsur-unsur bahasa yang perlu ada dalam teks laporan percobaan, kecuali...
- a. Kata bilangan
- b. Kata hubung
- c. Kalimat perintah
- d. Nama orang
Jawaban: d
8. Baca dengan cermat teks yang perlu dilengkapi berikut ini!
Apa yang kamu pikirkan ....mendengar kata bakteri? Banyak orang mungkin akan memikirkan penyakit, .....faktanya bakteri juga bisa bermanfaat. Sejumlah jenis bakteri dapat digunakan dalam fermentasi untuk membuat makanan bergizi seperti tempe .... yogurt.
Secara berurutan, kata hubung atau konjungsi yang tepat untuk mengisi teks di atas adalah...
- a. Saat, jika, pada
- b. Saat, tetapi, dan
- c. Jika, apabila, pada
- d. Dengan, jika, tetapi
Jawaban: b
9. Di antara sejumlah kalimat berikut, yang termasuk jenis kalimat imperatif adalah...
- a. Joko melakukan percobaan di laboratorium
- b. Fermentasi kedelai menjadi tempe membutuhkan ragi
- c. Campurkan ragi dengan susu untuk menghasilkan yogurt
- d. Sisa-sisa makanan termasuk jenis sampah organik
Jawaban: c
10. Silakan mencermati penggalan teks yang tercantum di bawah ini!
Sebagai sumber energi, karbohidrat bisa diperoleh dari tumbuhan. Tanaman dapat memproduksi glukosa sebagai karbohidrat sederhana melalui proses fotosintesis dengan memanfaatkan cahaya matahari, karbon dioksida, dan air. Proses fotosintesis tanaman juga menghasilkan oksigen yang dilepaskan ke udara dan membantu manusia ketika mengubah karbohidrat menjadi energi dalam tubuh.
Tema utama dari teks di atas menjelaskan tentang....
- a. Cara tanaman memproduksi karbohidrat
- b. Mekanisme fotosintesis
- c. Karbohidrat berasal dari glukosa
- d. Fotosintesis butuh cahaya matahari
Jawaban: a
11. Urutan yang benar untuk sistematika penulisan teks laporan percobaan adalah....
- a. Pendahuluan - Tujuan - Metode Percobaan- Data Hasil Percobaan - Kesimpulan
- b. Landasan Teori - Metode Percobaan - Data Hasil Percobaan - Kesimpulan
- c. Tujuan - Landasan Teori - Kesimpulan - Data Hasil Percobaan
- d. Metode Percobaan - Landasan Teori - Tujuan - Data Hasil Percobaan
Jawaban: a
12. Bagian yang menerangkan proses eksperimen di dalam teks laporan hasil percobaan disebut...
- a. Tujuan percobaan
- b. Hasil percobaan
- c. Kesimpulan
- d. Metode atau langkah-langkah
Jawaban: d
13. Cermati teks di bawah ini!
- (1) Tutup semua program yang aktif
- (2) Klik “Turn Off Computer”.
- (3) Klik menu “Start” di halaman utama desktop.
- (4) Tunggu beberapa saat hingga komputer mati.
- (5) Di kotak dialog, klik tombol “Turn Off”.
- (6) Cabut kabel komputer dari sumber listrik.
- (7) Tekan tombol off di monitor
Urutan yang benar untuk panduan cara mematikan komputer PC di atas adalah...
- a. 1-3-2-5-4-7-6
- b. 1-2-3-4-5-7-6
- c. 1-2-4-3-6-5-7
- d. 1-3-2-4-5-7-6
Jawaban: a
14. Lengkapi teks panduan mengatasi luka akibat tersiram air panas berikut!
- (1) Ambillah 1-2 helai daun lidah buaya.
- (2) Cuci daun lidah buaya hingga bersih.
- (3) Kupas bagian kulit luar lidah buaya.
- (4) ..........................
- (5) Tempelkan ulang beberapa kali hingga rasa sakit hilang.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi langkah ketiga adalah…
- a. Kupas bagian kulit luar lidah buaya
- c. Rendam lidah buaya dalam air
- c. Tempelkan lidah buaya di kulit yang tersiram air panas
- d. Masukkan lidah buaya dalam lemari es
Jawaban: a
15. Baca dengan cermat penggalan contoh teks laporan percobaan di bawah ini!
Terdapat tujuh tahap pembuatan alat jebakan tikus sederhana dengan ember dan balok kayu. Pertama, siapkan ember besar dan balok kayu dengan panjang 1,5 hingga dua kali tinggi ember. Kedua, isi separuh ember dengan air. Kedua, letakkan balok kayu di posisi miring, sehingga salah satu ujungnya di lantai dan ujung lainnya menyentuh bibir ember. Balok kayu itu untuk jalan tikus masuk ember. Keempat, masukkan benda plastik padat atau yang dapat mengambang di atas air ke dalam ember. Sebelumnya, benda itu diolesi selai kacang, keju, atau makanan yang menarik perhatian tikus. Fungsinya jadi umpan. Kelima, letakkan jebakan di tempat yang sering dilalui tikus, seperti sudut dapur atau gudang. Alat jebakan tikus siap digunakan!
Dalam teks laporan percobaan, paragrap di atas masuk dalam bagian...
- a. Tujuan
- b. Hasil percobaan
- c. Langkah-langkah (metode)
- d. Analisis percobaan
Jawaban: c
16. Di antara sejumlah kalimat berikut yang mengandung kata kerja aktif adalah...
- a. Buku-buku dipindahkan ke rak paling atas.
- b. Guru membimbing siswa untuk memahami materi.
- c. Pertemuan diadakan di aula sekolah.
- d. Tugas-tugas tersebut sudah diselesaikan oleh siswa.
Jawaban: b
17. Laporan ini menjelaskan kegiatan percobaan yang telah dilakukan. Percobaan untuk menguji kandungan gizi pada berbagai jenis makanan tradisional.
Dalam struktur teks laporan hasil percobaan, teks di atas termasuk dalam bagian:
- a. hasil percobaan
- b. tujuan
- c. langkah-langkah
- d. kesimpulan
Jawaban: b
18. Reaksi perubahan warna di tabung A terjadi […] waktu 43 detik, […] perubahan warna di tabung B memakan waktu 53 detik.
Dua kata hubung yang tepat untuk melengkapi kalimat di atas adalah:
- a. dalam, sedangkan
- b. daripada, dan
- c. yaitu, tetapi
- d. dan, namun
Jawaban: a
19. Salah satu unsur dalam kaidah kebahasanaan teks laporan percobaan adalah kata bilangan. Dalam kalimat, kata bilangan berfungsi untuk...
- a. menyatakan jumlah benda atau urutan di suatu deretan
- b. menyatakan kondisi benda atau situasinya
- c. menyatakan perubahan benda dan kondisinya
- d. menyatakan hubungan antar-kalimat
Jawaban: a
20. Teks laporan hasil percobaan bisa ditulis hanya jika penulis sudah melakukan....
- a. perumusan tujuan percobaan
- b. penyediaan bahan dan alat percobaan
- c. perencanaan langkah percobaan
- d. eksperimen atau percobaan
Jawaban: d
21. Kalimat di bawah ini yang cocok masuk bagian langkah-langkah dalam teks laporan percobaan ialah...
- a. Air perasan lidah buaya dicampur dengan sedikit air
- b. Pecahan kaca adalah jenis sampah anorganik
- c. Tinja manusia termasuk limbah yang bisa dimanfaatkan
- d. Tekanan udara memengaruhi proses reaksi kimia yang terjadi
Jawaban: a
22. Baca penggalan contoh teks laporan percobaan di bawah ini!
"Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan fungsi dan proses kerja jaringan xilem pada tumbuhan."
Berdasarkan rumusan tujuan tersebut, objek penelitiannya berupa....
- a. struktur jaringan
- b. jaringan xilem
- c. tumbuhan
- d. proses kerja jaringan
Jawaban: c
23. Baca teks berikut dengan cermat!
Penelitian ini dilakukan dengan menganalisis karakteristik berbagai jenis jamur. Hal ini dilatarbelakangi oleh keberagaman jenis jamur, sehingga sulit untuk membedakan mana yang aman dikonsumsi dan berbahaya bagi manusia. Hasil penelitian ini diharapkan dapat merumuskan daftar jenis-jenis jamus yang layak dikonsumsi dan tidak.
Dalam teks laporan percobaan, paragrap di atas lebih tepat masuk ke bagian...
- a. tujuan percobaan
- b. langkah-langkah percobaan
- c. hasil percobaan
- d. alat dan bahan percobaan
Jawaban: a
24. Baca dengan cermat paragraf di bawah ini!
Ribuan belalang menyatroni desa B. Banyak tanaman, bahkan pohon-pohon menua seperti kelapa dan pisang, habis dimakan belalang. Keberadaan ribuan belalang itu juga mengganggu kehidupan warga. Sebagian warga desa B bahkan memutuskan untuk mengungsi.
Teks di atas melaporkan peristiwa....
- a. nasib tanaman di desa B
- b. ketakutan penduduk desa B
- c. kondisi kehidupan desa B
- d. wabah hama ribuan belalang di desa B
Jawaban: d
25. Baca dengan cermat kalimat-kalimat di bawah ini!
- (1) Pengusaha Singapura mengimpor kayu ramin dari Kalimantan.
- (2) Harganya ternyata melonjak 7-8 kali lipat dibanding saat dibeli dari Kalimantan.
- (3) Di Singapura, kayu ramin diolah menjadi perabot rumah tangga.
- (4) Barang kayu itu lantas dikirim ke Jakarta, dan dijuluki kayu jati Singapura.
Agar dapat membentuk paragraf yang tepat, susunan 4 kalimat di atas yang adalah...
- a. (1)-(2)-(4)-(3)
- b. (1)-(2)-(3)-(4)
- c. (1)-(3)-(4)-(2)
- d. (2)-(3)-(4)-(1)
Jawaban: c
26. Baca dengan cermat kalimat-kalimat berikut!
- (1) Daun lidah buaya dicuci dengan air sampai bersih.
- (2) Potongan lidah buaya diperas hingga cairannya keluar.
- (3) Menambahkan sedikit air untuk mengencerkan perasan lidah buaya.
- (4) Lidah buaya dipotong menjadi sejumlah bagian kecil.
- (5) Mengaduk campuran air dan cairan lidah buaya sampai tercampur merata.
Untuk membentuk teks yang menerangkan "Langkah membuat gel lidah buaya," susunan kalimat yang tepat adalah...
- a. 1-3-5-4-2
- b. 1-3-2-5-4
- c. 1-2-5-3-4
- d. 1-4-2-3-5
Jawaban: d
27. Bacalah teks di bawah ini!
Sabun lidah buaya bersifat alami, berbahan murah, sekaligus mudah diproduksi. Selain itu, lidah buaya terbukti memberikan banyak manfaat untuk kesehatan kulit.
Informasi yang secara eksplisit terkandung dalam teks di atas adalah...
- a. sabun lidah buaya adalah produk mewah
- b. sabun lidah buaya banyak dijual di pasar
- c. lidah buaya bisa diolah menjadi sabun
- d. kelebihan lidah buaya sebagai bahan sabun alami
Jawaban: d
28. Cermati teks berikut!
(1) Bayam merupakan sayuran yang kaya zat besi. (2) Tanaman bayam dikonsumsi daunnya. (3) Tumbuhan ini berasal dari benua Amerika. (4) Istilah latin untuk nama bayam adalah Amaranthus sp.
Kalimat utama teks di atas terdapat di kalimat nomor...
- a. (1)
- b. (2)
- c. (3)
- d. (4)
Jawaban: a
29. Silakan baca terlebih dahulu teks berikut!
Taplak berfungsi untuk menutupi permukaan meja dan mempercantiknya. Di pasaran, taplak meja tersedia dalam berbagai pilihan dengan harga bervariasi. Namun, jika ingin menghemat biaya, membuat taplak meja dengan memakai bahan murah, seperti baju bekas. Sampah kemasan plastik pun bisa menjadi bahan taplak.
Kesimpulan teks di atas adalah...
- a. Taplak meja bisa mempecantik meja
- b. Taplak meja mudah dibuat
- c. Harga taplak meja bervariasi
- d. Barang bekas atau limbah bisa diolah jadi taplak
Jawaban: d
30. Bacalah teks berikut!
Tikus merupakan hewan pengerat yang perlu dibasmi. Salah satu cara yang murah ialah dengan membuat alat jebakan tikus sederhana. Ada banyak barang bekas yang bisa dirakit menjadi jebakan tikus.
Pernyataan yang sesuai dengan teks di atas adalah...
- a. Cara membuat jebakan tikus sederhana
- b. Tikus hewan berbahaya
- c. Barang bekas bisa jadi bahan jebakan tikur
- d. Tikus harus dibasmi
Jawaban: c
31. Perhatikan teks berikut!
- (1) Menambahkan beberapa tetes air ke dalam mangkuk tersebut.
- (2) Mengaduk air dan jus lemon dengan menggunakan sendok.
- (3) Memeras jus lemon ke dalam mangkuk
- (4) Memanaskan kertas dengan mendekatkannya ke bola lampu.
- (5) Mencelupkan cotton bud ke dalam campuran
- (6) Menunggu torehan jus lemon kering sehingga tidak terlihat.
- (7) Menulis pesan di atas kertas putih.
Susunan langkah untuk membuat tinta tidak terlihat di kertas yang benar adalah...
- a. (3), (1), (2), (5), (7), (6), (4)
- b. (3), (1), (5), (2), (7), (4), (6)
- c. (3), (1), (2), (4), (6), (7), (5)
- d. (2), (1), (2), (5), (7), (6), (4)
Jawaban: a.
32. Bacalah sejumlah kalimat berikut!
(1) Sampah bisa sangat menggangu jika tidak dikelola dengan tepat. (2) Sampah itu dengan sendirinya dibagi menjadi dua jenis yaitu sampah organik dan sampah anorganik. (3) Sampah organik adalah sampah yang lebih mudah membusuk. (4) Sementara itu, sampah anorganik adalah sampah yang sulit membusuk.
Perbaikan untuk kalimat nomor (2) yang tepat pada teks di atas adalah...
- a. Sampah itu sendiri dibagi menjadi sampah organik dan anorganik.
- b. Sampah dengan sendirinya dibagi menjadi dua bila ditilik dari sifatnya.
- c. Sampah itu terdiri dari dua jenis, yakni sampah organik dan anorganik.
- d. Berdasarkan sifatnya, sampah terbagi jadi dua jenis, yaitu organik dan anorganik.
Jawaban: d
33. Baca dengan cermat langkah-langkah membuat tape ketan berikut!
- (1) Mengukus ketan hingga matang
- (2) Membungkus ketan yang sudah ditaburi ragi dengan daun jambu
- (3) Mencuci beras ketan hingga bersih
- (4) Setelah kukusan ketan dingin, ragi ditaburkan
- (5) Ketan diiamkan selama 2-3 hari hingga jadi tape
- (6) Lalu, merendam ketan dengan air sekitar 2 jam
Susunan petunjuk yang tepat adalah...
- a. (3), (1), (4), (6), (4), (2)
- b. (3), (6), (1), (4), (2), (5)
- c. (5), (2), (4), (3), (6), (1)
- d. (5), (6), (1), (4), (3), (2)
Jawaban: b
34. Sinonim termasuk salah satu unsur kebahasaan teks laporan percobaan. Berikut ini pasangan kata sinonim yang tepat adalah...
- a. Tinggi : pendek
- b. Melihat : menyaksikan
- c. Kurus : sakit
- d. Senyum : menangis
Jawaban: b
36. Dalam teks laporan percobaan, teori harus memiliki sifat...
- a. Logis
- b. Memuat opini
- c. Naratif
- d. Persuasif
Jawaban: a
37. Dalam teks laporan percobaan, penjelasan jawaban untuk hipotesis yang diajukan disebut...
- a. Kajian teori
- b. Hasil eksperimen
- c. Kesimpulan
- d. Analisis data
Jawaban: c
38. Berikut ini merupakan ciri-ciri teks laporan percobaan, kecuali...
- a. Laporan disusun berdasarkan fakta
- b. Bersifat objektif
- c. Hasil laporan disajikan secara lengkap
- d. Laporan memuat pendapat pribadi penulis
Jawaban: d
39. Penyusunan teks laporan percobaan harus didasarkan pada...
- a. Prediksi
- b. Fakta
- c. Opini
- d. Perkiraan
Jawaban: b
40. Berikut cara untuk mengidentifikasi informasi dari teks laporan hasil percobaan adalah...
- a. Memahami struktur teks laporan percobaan
- b. Menyusun informasi berdasarkan fakta
- c. Menyajikan fakta dari hasil eksperiken
- d. Menyusun informasi berdasarkan opini
Jawaban: a
B. Soal Essay Teks Laporan Percobaan Kelas 9
41. Sebutkan urutan sistematika isi teks laporan hasil percobaan yang lengkap!
Jawaban: (1) Pendahuluan [a. Latar belakang masalah, b. Rumusan masalah, c. Tujuan Percobaan]; (2) Landasan teori atau kajian pustaka; (3) Metode percobaan; (4) Penjelasan data hasil percobaan; (5) Kesimpulan.
42. Sebutkan 5 contoh judul teks laporan hasil percobaan!
Jawaban: (1) Pembuatan masker wajah berbahan lidah buaya; (2) Pembuatan pupuk organik cair dari kulit pisang; (3) Pengolahan limbah kulit bawang merah untuk pestisida; (4) Pengolahan sampah plastik untuk jadi bahan aspal; (5) Pemanfaatan limbah kulit cangkang telur untuk pupuk organik.
43. Jelaskan tahapan langkah-langkah menulis teks laporan hasil percobaan secara lengkap!
Jawaban: Langkah-langkah menulis laporan hasil percobaan adalah (1) menulis judul, (2) menulis tujuan percobaan, (3) menulis landasan teori percobaan dan hipotesisnya, (4) menuliskan alat dan bahan untuk percobaan, (5) menulis prosedur atau langkah-langkah percobaan, (6) menulis hasil pengamatan pada percobaan, (7) menulis analisis atas hasil percobaan, (8) menulis kesimpulan dan saran percobaan, (9) menuliskan daftar pustaka.
44. Tuliskan contoh bagian "tujuan" dalam teks laporan hasil percobaan!
Jawaban: Saat ini makin banyak jenis jajanan yang menarik secara visual dijual kepada anak-anak. Sayangnya, masih ada produsen jajanan yang memakan bahan berbahaya atau zat aditif untuk membuat jajanan murah. Di antara jenis zat berbahaya yang seding digunakan adalah bahan pewarna tekstil. Percobaan ini dilakukan untuk mendeteksi keberadaan zat pewarna tekstil di sejumlah jenis jajanan yang biasa dijual di pasar.
45. Tuliskan contoh bagian kesimpulan dari sebuat teks laporan hasil percobaan!
Jawaban: Hasil percobaan menunjukkan bahwa buah jambu biji merah memiliki kandungan vitamin C tertinggi di antara bahan makanan yang diuji. Selain itu, minuman sari buah yang diklaim mengandung 100% vitamin C ternyata hanya mengandung 11,8%, tidak sesuai dengan informasi gizi pada kemasan. Sebaiknya, konsumsi makanan alami yang kaya vitamin C, seperti jeruk nipis, tomat, dan jambu biji merah, lebih disarankan daripada makanan yang telah dicampur zat adiktif.
Untuk mempelajari lebih banyak lagi contoh pertanyaan, berikut ini sejumlah tautan buat unduh dokumen soal teks laporan percobaan kelas 9 PDF:
Link contoh soal teks laporan percobaan kelas 9 PDF
tirto.id - Edusains
Kontributor: Muhammad Iqbal Iskandar
Penulis: Muhammad Iqbal Iskandar
Editor: Addi M Idhom
Penyelaras: Addi M Idhom