Dapat Kritikan dari Bobotoh Usai Terima Kartu Merah, Ini Respons Winger Persib Saddil Ramdani

1 day ago 6

Pertandingan panas melawan Persik Kediri di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia, menyisakan cerita pahit bagi winger Persib Bandung, Saddil Ramdani. Laga yang berlangsung Senin malam (5/1/2026) itu, menjadi panggung penuh emosi bagi pemain Timnas Indonesia tersebut.

Baca Juga: Tutup Tahun 2025, Persib Bandung Kudeta Puncak Klasemen Super League dari Borneo FC

Pertandingan awalnya berlangsung alot. Hingga memasuki pertengahan babak kedua, papan skor masih menunjukkan angka kembar 0-0. Menyadari lini serangnya mulai tumpul, pelatih Persib memutuskan melakukan penyegaran taktik pada menit ke-64. Saddil Ramdani dimasukkan menggantikan Beckham Putra dengan misi besar, yaitu memecah kebuntuan.

Dampaknya instan. Kehadiran Saddil langsung meningkatkan intensitas serangan Maung Bandung. Namun, atmosfer pertandingan yang tinggi tampaknya memengaruhi tensi sang pemain. Sebab, hanya berselang tiga menit sejak menginjakkan kaki di lapangan, winger Persib ini langsung mendapat kartu kuning pertama.

Meski dalam tekanan psikologis, Saddil Ramdani yang merupakan winger Persib ini, sempat menunjukkan kelasnya sebagai pemain papan atas. Pada menit ke-68, ia berhasil merobek jala gawang Persik Kediri, membawa Persib unggul 1-0. Gol ini sempat membumbung harapan Bobotoh, bahwa tiga poin penuh akan Persib bawa pulang ke ke Bandung.

Sayangnya, euforia tersebut sirna dalam sekejap. Pada menit ke-81, sebuah insiden pelanggaran keras terjadi di area pertahanan Persib. Saddil dianggap melakukan tindakan fatal terhadap pemain Persik, Yusuf Meilana. Wasit tanpa ragu mencabut kartu kuning kedua yang otomatis berujung pada kartu merah.

Baca Juga: Persib Bandung Geser Persija Jakarta di Klasemen Sementara, Ambisi Kembali Raih Juara

Kehilangan satu pilar penting di sisa waktu normal membuat koordinasi lini tengah dan belakang Persib Bandung mendadak rapuh. Keunggulan jumlah pemain ini dimanfaatkan dengan cerdik oleh tuan rumah.

Persik Kediri mengurung pertahanan lawan hingga akhirnya pada masa injury time (90+5′), Muhamad Firly mencetak gol penyeimbang melalui sundulan maut. Skor 1-1 pun menutup laga, membuyarkan kemenangan tipis Persib yang sudah di depan mata.

Dewasa di Tengah Kritik, Permohonan Maaf Winger Persib Saddil Ramdani

Pasca-pertandingan, kekecewaan bobotoh tak terbendung. Meski mencetak gol tunggal bagi Persib, publik lebih menyoroti ketidakdisiplinan Saddil yang dianggap merugikan kolektivitas tim.

Menanggapi hal tersebut, Saddil menunjukkan kedewasaan dengan menyampaikan penyesalan mendalam melalui media sosial pribadinya. “Terima kasih semua teman-teman Bobotoh atas kritikannya. Kesalahan kartu merah ini akan menjadi pelajaran dan pendewasaan berharga buat saya,” ungkap Saddil lewat unggahan cerita Instagram.

Baca Juga: Jadi Mesin Pencetak Gol Baru di Persib Bandung, Bojan Hodak Puji Ramon Tanque

Winger Persib Bandung, Saddil Ramdani, menyadari bahwa tindakan emosionalnya di lapangan hijau berdampak negatif pada hasil akhir tim. Ia berjanji akan melakukan perbaikan menyeluruh secara mentalitas agar insiden serupa tidak terulang kembali di laga-laga mendatang. (Adi/R5/HR-Online)

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |