PT Honda Prospect Motor memberikan sinyal baru terkait peluncuran Honda Super One. Salah satu mobil listrik tersebut pernah diuji coba di Indonesia. Peluncuran kendaraan semakin kuat dengan adanya test drive dan penjelasan langsung dari direktur HPM.
Baca Juga: Mazda Vision X Coupe Akan Menjadi Varian Terbaru dan Menarik
“Teman-teman mungkin telah lihat spyshoot dari mobilnya yang berkamuflase itu yang dites di jalan Indonesia. Intinya kalau kami tak ada rencana konkret tentu kami tak akan lakukan testing di Indonesia,” kata Watanabe, Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor (HPM).
Cek Spesifikasi Menarik dari Honda Super One
Sebagai informasi, Super One merupakan kendaraan listrik yang menjalani debut secara global pada ajang Japan Mobility Show 2025. Model kendaraan sangat efisien, cerdas dan menghadirkan rasa nyaman ketika dikendarai. Performanya yang lincah, responsif dan ramah lingkungan bisa jadi pilihan ideal untuk mobilitas harian di kota-kota Tanah Air.
Punya Fitur Boost Mode
Super One membawa sistem berkendara eksklusif yang menjadi daya tarik tersendiri. Sebab, kendaraan ini memiliki sistem boost mode yang dirancang khusus guna meningkatkan sensasi berkendara. Adanya mode tersebut membuat tenaga motor meningkat secara signifikan. Kemudian menghasilkan akselerasi kuat dan respon yang cepat, mirip kendaraan berperforma tinggi lainnya.
Tak hanya itu saja, Honda juga membekali kendaraan dengan virtual multi-gear shift control. Fitur ini semakin menarik dengan sinkronisasi Active Sound Control system. Hasilnya, pengendara bisa menikmati perpindahan gigi dan suara mesin, layaknya kendaraan bensin.
Desain Eksterior dan Interior
Melihat dari segi tampilan, Honda Super One cukup menarik berkat adanya fender besar dan profil ban lebar. Keduanya terlihat menonjol dengan bentuk postur rendah serta stabil. Desain aerodinamisnya juga dibuat khsusus dengan saluran udara depan dan belakang. Hal ini berguna untuk meningkatkan efisiensi dan menjaga sistem pendinginan tetap maksimal.
Baca Juga: Mahindra XEV 9S, SUV Listrik 7 Penumpang Siap Debut pada 27 November 2025
Lanjut ke bagian kabin, kendaraan membawa suasana sporty yang cukup kental. Tampilan ini terlihat jelas lewat kursi eksklusif dan warna interior asimetris bernuansa biru. Panel instrumen horizontalnya pun dibuat sederhana untuk menjaga fokus pengemudi selama berkendara.
Masih Tahap Pengujian
Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor (HPM) menyebutkan bahwa Super One masih menjalani rangkaian pengujian. Program pengujian ini merupakan bagian dari aktivitas Honda Global untuk mengetahui kemampuan dan evaluasi kendaraan di beberapa negara. Hal tersebut termasuk dengan Indonesia.
“Tes ini bagian dari tes global di berbagai negara, tujuannya pengecekan final. Penggunaan mobil ini di jalanan Indonesia, penggunaannya seperti apa. Dalam jangka waktu tak terlalu lama lagi mungkin saja akan kami putuskan rencana mobilnya di Indonesia,” jelas Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor.
Kapan Meluncur di Indonesia?
Sebenarnya, rencana peluncuran Honda Super One di Indonesia sudah pernah disinggung Hidetomo Horita, Large Project Leader Super One Prototype. Secara gamblang ia membeberkan bahwa city car elektrik tersebut bisa saja meluncur di pasaran Indonesia. Hal ini terungkap secara langsung ketika ada di Jepang.
Rencananya, Super One akan meluncur 2026 di Jepang, Asia Tenggara dan United Kingdom, kemudian Indonesia. Informasi ini berasal dari acara Japan Mobility Show 2025. Acara tersebut berlangsung di Tokyo Big Sight akhir Oktober lalu.
“Kami berencana meluncurkannya 2026 di Jepang, Asia Tenggara, dan UK (United Kingdom) dan ya Indonesia termasuk,” ungkap Hidetomo Horita.
Ambisi Produsen untuk Menghadirkan Mobil Premium
Secara keseluruhan, mobil listrik seperti Super Honda merupakan bentuk ambisi produsen untuk menghadirkan kendaraan listrik premium. Inovasi ini merupakan upaya mereka untuk menghadirkan mobil listrik yang tidak hanya efisien dan canggih. Namun juga mampu memberikan kesenangan berkendara yang sudah bertahun-tahun menjadi ciri khas produsen.
Baca Juga: Renault Twingo EV, Mobil Listrik Retro yang Siap Jadi Ikon Baru Kota Eropa
Honda Super One sendiri merupakan lambang dari aspirasi untuk menciptakan kendaraan yang bisa melampaui standar konvensional. Meskipun begitu, produsen tetap mempertahankan karakter unik khas Honda yang sangat berbeda dari kompetitor lainnya “one and only”. Honda Super One ini menjadi pengembangan dari lini N series yang mengedepankan struktur ringan, lincah dan berkarakter sporty. Spesifikasi yang ada pada kendaraan, cocok untuk memenuhi kebutuhan mobilitas harian di kota-kota Indonesia. (R10/HR-Online)

1 week ago
20

















































