tirto.id - Info beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) di pemerintahan Prabowo menyita perhatian publik usai Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) menyampaikan bahwa saat ini sedang mengkaji manfaat dana beasiswa LPDP bagi Indonesia. Lalu, apakah lanjut atau dicabut?
Wakil Menteri Diktisaintek, Stella Christie, menjelaskan analisis tersebut dilakukan guna melihat secara detail berdasarkan mengenai penggunaan dana LPDP dan manfaat yang didapatkan oleh Indonesia dengan menggunakan cost-benefit analysis.
"Alokasi dana (LPDP) itu memang perlu kita lihat kembali, apakah dana yang sekarang dipakai, misalnya bahwa kebanyakan dana dipakai untuk program magister itu apakah optimal atau tidak," kata Stella pada Rabu (30/10/2024) dikutip Antara.
Stella menegaskan, dasar dari suatu hal berjalan optimal adalah berkeadilan dan berkualitas, sehingga kedua faktor tersebut menjadi faktor pertimbangan dalam kajian ulang tersebut. Ia juga menyampaikan pihaknya akan segera melaporkan hasil temuan yang didapat kepada pemerintah.
"Sebentar lagi akan kami keluarkan temuan dan rekomendasi kami, bagaimana untuk bisa mengoptimalkan dana LPDP supaya jelas," ujarnya.
Stella menggarisbawahi, pihaknya hanya memberikan hasil analisis dan rekomendasi tindakan yang perlu dilakukan demi mengoptimalkan dana beasiswa LPDP.
Namun, mengenai nasib beasiswa LPDP dilanjut atau dicabut, hal tersebut bergantung kepada Kementerian Keuangan (Kemenkeu) sebagai pihak yang berwenang untuk memberikan keputusan.
"Tujuannya hanya satu, supaya kita bisa mengoptimalkan pendidikan yang berkualitas dan berkeadilan," kata Stella Christie.
Sementara itu, merangkum informasi dari laman resmi LPDP, seleksi beasiswa LPDP masih terus berlanjut. Saat ini ada tiga jenis seleksi beasiswa yang sedang berlangsung antara lain:
1. Beasiswa Dokter Spesialis RSPPU
Pendaftaran Beasiswa Dokter Spesialis pada Rumah Sakit Pendidikan sebagai Penyelenggara Utama (RSPPU) akan memasuki tahapan seleksi substansi pada 25 November hingga 16 Desember 2024. Adapun jadwal lengkapnya sebagai berikut:
Pendaftaran Seleksi: 19 Agustus – 23 September 2024, submit dimulai tanggal 10 September 2024.
Seleksi Administrasi: 24 – 27 September 2024.
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 30 September 2024.
Seleksi Substansi: 25 November – 16 Desember 2024.
Pengumuman Hasil Seleksi Substansi: Menyesuaikan dengan jadwal Kemenkes.
2. Beasiswa Fellowship Dokter Spesialis 2024
Seleksi beasiswa fellowship dokter spesialis 2024 diselenggarakan oleh LPDP secara rutin setiap bulan. Pada bulan November tahapan seleksi sudah berlangsung mulai awal bulan, berikut detail jadwalnya:
Pendaftaran Beasiswa: 1 – 6 November 2024.
Seleksi Administrasi: 7 – 8 November 2024.
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 12 November 2024.
Seleksi Substansi: 18 – 19 November 2024.
Pengumuman Hasil Seleksi Substansi: 25 November 2024.
Paling Cepat Mulai Program Fellowship: 1 Desember 2024.
3. Beasiswa LPDP - Australia Awards Scholarship (AAS)
Seleksi beasiswa LPDP – Australia Award Scholarship (AAS) akan memasuki tahapan Pengumuman Hasil Seleksi Substansi yang akan disiarkan pada 14 November 2024. Adapun jadwal dan tahapan lengkapnya meliputi:
Pendaftaran Seleksi: 26 Agustus – 13 September 2024.
Seleksi Administrasi: 16 – 25 September 2024.
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 27 September 2024.
Pengajuan Sanggah: 28– 29 September 2024.
Pengumuman Hasil Sanggah: 8 Oktober 2024.
Seleksi Substansi I (Proses Shortlisted peserta Wawancara): 9 – 24 Oktober 2024.
Pengumuman Shortlisted Peserta Seleksi Substansi: 25 Oktober 2024.
Seleksi Substansi II (Pelaksanaan Wawancara): 28 Oktober – 1 November 2024.
Pengumuman Hasil Seleksi Substansi: 14 November 2024.
Periode Perkuliahan: 2025.
tirto.id - Edusains
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Yulaika Ramadhani