tirto.id - Live streaming Madura United vs Svay Rieng di matchday 2 AFC Challenge League 2024/2025 dapat disaksikan melalui Kanal YouTube AFC HUB. Jadwal laga yang berlangsung di Stadion MFF Football Centre, Mongolia, pada Sabtu (2/11/2024), pukul 14.00 WIB.
Madura United yang bermain imbang 0-0 dengan SP Falcons di laga pertama membutuhkan minimal hasil seri untuk lolos ke babak perempat final AFC Challenge League 2024/2025. Pasalnya, dari 3 tim di Grup C, 2 peringkat teratas bakal melaju ke fase gugur.
Di sisi lain Svay Rieng sudah dipastikan lolos ke babak perempat final setelah menumbangkan SP Falcons. Meski begitu, tim asal Kamboja tersebut diprediksi tetap mengincar kemenangan untuk menegaskan dominasinya sebagai pemuncak Grup E AFC Challenge League 2024/2025.
Live Streaming Madura United vs Svay Rieng AFC Challenge di YouTube
Bermain imbang tanpa gol dengan tuan rumah SP Falcons di laga pertama, Madura United bertekad meraih 3 poin saat menghadapi Svay Rieng di laga pemungkas AFC Challenge League 2024/2025. Meskipun tidak mudah, hal itu bakal diupayakan oleh wakil Indonesia tersebut.
Dikutip dari laman resmi PT LIB, pelatih Madura United, Pedro Monteiro, mengatakan timnya sudah lebih siap menghadapi laga ke-2 di AFC Challenge League 2024/2025. Pasalnya, mereka sudah berada di Ulaanbaatar, Mongolia, cukup lama untuk menyesuaikan kondisi cuaca dan rumput sintetis.
Pada pertandingan pertama Madura United diakui Pedro, kesulitan menunjukkan performa terbaiknya karena kondisi lapangan yang menggunakan rumput sintetis. Hal itu pun menyulitkan timnya yang tidak terbiasa dengan kondisi tersebut.
"Di pertandingan berikutnya, kami sudah tahu kondisi lapangannya. Kami akan berjuang seperti yang kami lakukan di pertandingan pertama dan akan berjuang untuk meraih kemenangan serta mewakili Indonesia. Jadi, kami harus berjuang hingga akhir," kata Pedro Monteiro.
Bagi Madura United sendiri hasil imbang sudah cukup untuk lolos ke babak perempat final AFC Challenge League 2024/2025. Pasalnya, di laga lainnya Svay Rieng berhasil menumbangkan SP Falcons 2-1. Dengan jumlah tim di Grup E berisi 3 tim dan 2 di antaranya bakal lolos ke fase knock out, tambahan 1 poin sudah cukup bagi Sape Kerrab.
Kendati begitu, Madura United diprediksi bakal tetap bekerja keras untuk meraih 3 poin karena Svay Rieng, diperkirakan juga melakukan hal yang sama. Terlebih, jika mampu menjadi juara grup mereka bakal bertemu dengan lawan yang relatif lebih mudah di fase berikutnya.
Svay Rieng sendiri berhasil memetik kemenangan atas tuan rumah SP Falcons, di matchday 2 AFC Challenge League 2024/2025 dengan skor 2-1. Hasil itu sekaligus memastikan mereka lolos ke babak knock out karena 3 poin yang dikumpulkan tidak akan dikejar oleh SP Falcons yang bermain 2 kali.
Meskipun sudah memastikan lolos ke babak perempat final, Svay Rieng diprediksi tetap mengincar kemenangan untuk memastikan posisi juara grup. Hal ini juga sekaligus dapat meningkatkan kepercayaan diri tim asal Kamboja tersebut.
Pertandingan Madura United vs Svay Rieng dalam lanjutan AFC Challenge League 2024/2025 dapat disaksikan melalui live streaming di YouTube AFC HUB secara gratis. Laga bakal memulai kick off pada Sabtu, 2 November 2024 pukul 14.00 WIB.
Link Live Streaming Madura United vs Svay Rieng
*Jadwal AFC Challenge League 2024/2025 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Madura United
27/10/24: SP Falcons vs Madura Utd 0-0
23/10/24: Madura Utd vs PSIS 2-0
18/10/24: PSM vs Madura Utd 2-0
28/09/24: Madura Utd vs Persib 2-2
21/09/24: Dewa Utd vs Madura Utd 3-3
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Svay Rieng
30/10/24: Svay Rieng vs SP Falcons 2-1
29/10/24: Svay Rieng vs Prey Veng FC 7-6
24/10/24: Svay Rieng vs Angkor Tiger 4-2
20/10/24: Phnom Penh Crown vs Svay Rieng 4-3
25/09/24: Pathum Utd vs Svay Rieng 2-1.
tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Dhita Koesno