Selain Ciro Alves, 3 Pemain Asing Persib Ini Berpotensi Tinggalkan Tim Maung Bandung di Akhir Musim

5 hours ago 5

Kabar mengejutkan datang dari Persib Bandung usai Ciro Alves menyampaikan salam perpisahan, ada tiga pemain asing Persib lainnya yang berpotensi tinggalkan tim Maung Bandung di akhir musim ini.

Ciro Alves sendiri sudah membela Persib Bandung sejak tahun 2022. Bobotoh pun banyak yang menyukai pemain asal Brazil tersebut.

Sayangnya, kabar kemenangan Persib Bandung atas PSS Sleman di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, pada Sabtu (26/4/2025), harus diliputi perasaan sedih karena kepergian Ciro Alves.

Baca Juga: Rumor Masuk Malut United, Ciro Alves Resmi Tinggalkan Persib Bandung

Ciro tak bisa lagi membela Persib Bandung pada musim depan lantaran. Hal itu karena masa kontraknya habis di akhir musim ini, tepatnya 30 April 2025.

Kepergian Ciro sudah menuai kesedihan yang mendalam bagi Bobotoh. Namun bukan hanya Ciro, banyak yang menduga besar kemungkinan Persib Bandung bisa saja ditinggalkan oleh tiga pemain asing lainnya di akhir musim ini. Lantas siapa saja mereka?

Ini 3 Pemain Asing Persib yang Berpotensi Tinggalkan Tim Maung Bandung

1. Mateo Kocijan

Mateo Kocijan menjadi salah satu pemain asing yang mungkin hengkang dari Persib pada akhir musim ini. Banyak yang tak mengetahui perjalanan karir pemain asal Kroasia ini.

Namun rupanya Mateo Kocijan memiliki kontrak satu musim bersama Persib Bandung untuk mengisi salah satu slot dari delapan slot pemain asing di Liga 1 2024-2025.

Sebelumnya banyak yang menyebut nama Mateo akan dicoret bersamaan dengan Mailson Lima yang memiliki penampilan buruk di paruh pertama Liga 1 musim ini.

Mengejutkannya, Mateo justru mengambil peran krusial saat kondisi Persib tengah terdesak. Terlebih saat ia berhasil mencetak gol spektakuler di ACL Elite ke gawang Lion City Sailors.

2. Nick Kuipers

Selain Mateo Kocijan, nama Nick Kuipers masuk dalam daftar pemain asing yang mungkin hengkang dari Persib. Pasalnya, ia memang salah satu pemain asing terlama di tim Maung Bandung dan juga di Liga Indonesia.

Nick Kuipers sendiri mulai membela Persib Bandung pada pertengahan Liga 1 2019 lalu, dan berhasil menjadi bagian penting di lini pertahanan tim asuhan Bojan Hodak tersebut.

Meski Nick Kuipers kemungkinan sudah legal untuk mengganti paspornya menjadi WNI (Warga Negara Indonesia), tapi kontraknya juga akan habis pada akhir musim ini.

Hingga sekarang masih belum ada kabar mengenai perpanjangan kontrak Nick Kuipers. Begitu pula belum ada konfirmasi dari Nick, apakah ia memilih memperpanjang kontrak atau justru hengkang.

3. Kevin Ray Mendoza

Sama halnya dengan Ciro Alves dan Nick Kuipers, kontrak Kevin Ray Mendoza bersama Persib pun rupanya akan berakhir pada akhir musim ini. Perjalanan karir Kevin Ray Mendoza bersama Persib Bandung dimulai pada pertengahan musim 2023-2024.

Baca Juga: Kevin Ray Mendoza Bawa Persib Bandung Clean Sheet pada Pekan ke-30 BRI Liga 1

Kehadiran Kevin bahkan harus memaksa Bojan Hodak untuk mencoret salah satu pemain asing Persib lain, yakni Daisuke Sato. Perjalanan panjangnya bersama Persib membuat Kevin tumbuh menjadi seorang penjaga gawang yang solid.

Berkat penampilannya yang impresif di Liga 1 dan AFC Champions League Two, ia juga sempat menempati posisi inti di Timnas Filipina. Namun, hingga kini nasib Kevin bersama Persib pun masih belum menemukan kejelasan. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |