Sinopsis Pro Bono, Drama Korea Terbaru Jung Kyung Ho Segera Tayang Desember 2025

6 days ago 24

Aktor Jung Kyung Ho siap comeback menyapa penggemar lewat drama korea terbaru berjudul Pro Bono. Dalam drama tersebut, kekasih Choi Soo Young SNSD ini akan beradu akting dengan aktris So Ju Yeon. Keduanya bakalan bersinergi menjadi pengacara publik yang berdedikasi terhadap keadilan. Dengan bumbu komedi segar khas Korea Selatan, drama bertema hukum ini menjanjikan kisah menarik sekaligus menghibur. 

Baca Juga: Park Gyu Young Dikabarkan Jadi Lawan Main Park Hyung Sik di Drama A Proper Romance, Begini Sinopsisnya

Sinopsis Drama Korea Pro Bono

Pro Bono akan mengikuti kisah perjalanan seorang hakim materialistis bernama Kang David. Sosoknya tergambar sebagai seorang influencer hukum dengan ratusan ribu pengikut. Ia memiliki citra sempurna dan bersih. Namun, Kang David terjebak dalam kejadian tak terduga yang memaksanya mundur dari jabatan saat dirinya siap menapaki tangga puncak kesuksesan.

Kemudian, pria ini mulai babak yang baru sebagai pengacara publik hingga terlibat dengan Park Ki Bbeum. Ia merupakan seorang perempuan berkarakter, tapi bertolak belakang dengan David. Sebagai pengacara publik, Park Ki Bbeum tumbuh dengan misi mewujudkan keadilan sosial, membela hak asasi manusia, hingga membantu warga yang membutuhkan.

Baca Juga: Seo Hyun Jin Comeback Lewat Drama Romantis Terbaru Berjudul Love Me, Begini Sinopsisnya

Kang David dan Park Ki Bbeum lantas tergabung dalam tim kepentingan publik di organisasi nirlaba bernama Pro Bono. Mereka membela konglomerat hingga memperoleh uang yang tak sedikit jumlahnya. Hasil tersebut lalu mereka tujukan untuk memberi bantuan hukum kepada korban kejahatan yang memimpikan keadilan. Sinergi kedua tokoh utama inilah yang nantinya akan menjadi daya tarik utama dengan sensasi katarsis mendebarkan.

Sutradara dan pemeran 

Di sisi lain, Pro Bono akan mendapat dukungan oleh sutradara Kim Sung Yoon. Ia merupakan sosok dibalik kesuksesan drama populer seperti: Love in the Moonlight, Itaewon Class, dan The Sound of Magic. Sementara itu, naskah drama oleh penulis Moon Yoo Seok dari The Devil Judge dan Miss Hammurabi.

Kolaborasi sutradara dan penulis berbakat ini menjadikan cerita berkualitas yang tentunya sayang jika dilewatkan begitu saja. Terlebih lagi, penulis Moon Yoo Seok sebelumnya telah berpengalaman dalam menulis kisah bertemakan hukum. Selain itu, tim produksi mengungkap drama tersebut akan menghadirkan perpaduan antara tawa dan emosi melalui kisah ruang persidangan yang realistis dan menyentuh hati. 

“Pro Bono akan menghadirkan perpaduan antara tawa dan emosi lewat kisah ruang sidang yang realistis dan menyentuh,” ucap perwakilan tim produksi.

Daftar Pemeran dan Jadwal Tayang

Selain itu, sederet aktor dan aktris juga akan bergabung dengan Pro Bono sebagai pemeran. Mereka akan berkolaborasi dan menjanjikan kualitas akting mumpuni. Adapun, berikut ini adalah daftar pemain utama yang akan menghidupkan cerita, antara lain: 

  • Jung Kyung Ho berperan sebagai Kang David
  • So Ju Yeon berperan sebagai Park Ki Bbeum
  • Lee Yoo Young berperan sebagai Oh Jeong In

Baca Juga: Jun Ji Hyun dan Ji Chang Wook Bakalan Bintangi Drama Fantasi Terbaru Human X Gumiho, Begini Sinopsisnya

Untuk jadwal tayang perdana Pro Bono akan mengudara pada 6 Desember 2025 mendatang. Drama ini memiliki total 12 episode yang akan tayang setiap hari Sabtu dan Minggu. Sedangkan untuk saluran yang akan menayangkannya adalah TvN. Dengan tema keadilan berbalut komedi, Pro Bono diprediksi akan mengikuti jejak kesuksesan Typhoon Family yang terlebih dahulu memikat penonton. (R10/HR-Online)

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |