tirto.id - Two way cake dan compact powder adalah dua jenis bedak padat yang sering tertukar karena kerap diproduksi dengan kemasan yang mirip. Padahal, dua jenis produk kosmetik tersebut tidaklah sama. Lalu, apa perbedaan compact powder dan two way cake?
Bedak merupakan salah satu produk yang memiliki peran penting dalam seni rias wajah atau makeup. Bedak digunakan untuk meratakan warna kulit, menyerap minyak berlebih, hingga menyamarkan noda serta pori-pori.
Seiring berkembangnya teknologi dalam dunia kosmetik, bedak diproduksi dalam berbagai macam jenis. Dua di antaranya adalah compact powder dan two way cake. Kedua jenis bedak tersebut biasanya secara khusus dipilih oleh pengguna sesuai dengan kebutuhan masing-masing.
Namun, tidak jarang masih ada yang bingung dengan perbedaan compact powder dan two way cake. Supaya lebih memahami, simak penjelasannya pada bagian selanjutnya dalam artikel ini.
5 Perbedaan Two Way Cake dan Compact Powder
Bedanya compact powder dan two way cake memang sekilas hampir tidak dapat terlihat. Sebab, dua jenis bedak ini sama-sama berbentuk padat dan dikemas dengan ringkas, sehingga mudah di bawa kemana-mana.
Namun demikian, perbedaan bedak two way cake dan compact powder dapat diketahui berdasarkan sejumlah aspek berikut ini:
1. Formula
Hal paling utama yang membedakan two way cake dan compact powder adalah dari segi formulanya. Compact powder secara umum merupakan bedak biasa yang dibentuk menjadi padat agar mudah dibawa kemana-mana. Sedangkan, two way cake merupakan bedak yang diformulasikan dengan kandungan foundation di dalamnya.
2. Tekstur
Tekstur compact powder biasanya halus dan ringan. Sementara itu, two way cake yang dikombinasikan dengan foundation memiliki tekstur yang lebih berat dan cenderung lekat bila dirasakan menggunakan tangan.
3. Coverage
Tingkat coverage compact powder tidak tinggi, sesuai dengan teksturnya. Inilah mengapa bedak jenis ini cocok digunakan untuk mereka yang ingin mengunci riasan. Sebaliknya, two way cake merupakan bedak dengan coverage tinggi yang dapat menutupi ketidaksempurnaan kulit dengan baik.
4. Ketahanan
Ketahanan two way cake jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengan compact powder. Maka dari itu, two way cake direkomendasikan untuk pengguna yang tidak terlalu suka melakukan touch up atau pengaplikasian ulang.
5. Cara Penggunaan
Compact powder memiliki kegunaan utama sebagai pengunci riasan agar tidak mudah bergeser atau luntur. Cara penggunaannya cukup sederhana yaitu dengan menggunakan spons atau kuas ke seluruh wajah.
Di sisi lain, two way cake dengan kombinasi foundation dapat digunakan sebagai alternatif bagi pengguna yang tidak ingin repot menggunakan foundation secara terpisah. Secara khusus pengguna dapat melewatkan foundation dan hanya menggunakan two way cake saja.
Cara menggunakan two way cake dapat dilakukan dengan cara kering dan basah. Cara kering diaplikasikan dengan menggunakan spons atau kuas seperti halnya compact powder. Cara basah dengan membasahi spons sebelum mengaplikasikannya.
Mana yang Lebih Baik untuk Makeup, Two Way Cake atau Compact Powder?
Seperti telah dijelaskan di atas, sebetulnya tidak ada yang lebih baik antara two way cake atau compact powder. Hal yang menentukan pemilihan para pengguna adalah kebutuhan masing-masing.
Two way cake akan cocok untuk mereka yang ingin bedak tahan lama. Ini juga pilihan tepat bagi mereka yang tidak ingin mendapatkan fungsi bedak dan foundation dalam satu produk.
Sementara itu, compact powder adalah pilihan yang baik bagi mereka yang ingin mengunci makeup setelah menggunakan foundation. Bedak jenis ini juga lebih ringan dan sesuai untuk digunakan sehari-hari.
tirto.id - Diajeng
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dhita Koesno