Jadwal Tayang Asmara Gen Z Episode 56-65 & Spoiler Lengkapnya

16 hours ago 9

tirto.id - Series Asmara Gen Z episode 51-55 akan ditayangkan pada 20-24 Januari 2025 ini. Lalu, kapan jadwal tayang Asmara Gen Z Episode 56-65? Intip jadwal lengkapnya berikut ini.

Asmara Gen Z merupakan salah satu serial televisi Indonesia produksi SinemArt. Series ini telah ditayangkan di SCTV sejak 9 Desember 2024 kemarin.

Series Asmara Gen Z disutradarai oleh Vemmy Sagita, dan dibintangi oleh beberapa aktor dan aktris populer, seperti Fattah Syach, Nicole Rossi, Arya Mohan, dan lainnya.

Sejak 13 Januari 2025 kemarin, serial Asmara Gen Z mengalami pindah jadwal penayangan dari awalnya ditayangkan pada pukul 18.15 WIB, menjadi 16.50 WIB dan dapat disaksikan di channel televisi SCTV atau di platform streaming film berbayar Vidio.

Spoiler Series Asmara Gen Z Terbaru

Dalam trailer Asmara Gen Z episode 52 yang tayang Selasa, 21 Januari 2025, memperlihatkan kisah cinta segitiga yang semakin rumit di antara para pemain. Fattah terlihat tidak tega melihat Zara yang sedih dan dihina.

Ketika Fattah berniat untuk menghibur Zara, ia melihat Mohan dan Aqeela yang menatapnya dengan tajam. Kedua rekannya itu tidak mengerti terhadap apa yang ingin Fattah lakukan. Fattah sendiri tampaknya akan tetap mengejar dan menghibur Zara, karena ia menyukai perempuan tersebut.

Di samping itu, ternyata Fattah dan Aqeela menjalin hubungan pacaran bukan atas dasar cinta, melainkan karena keduanya memiliki masalah keluarga. Ketika Fattah menaruh rasa kepada Zara, ia juga menilai bahwa Zara dan Aqeela itu berbeda.

Meskipun Fattah tidak mengungkapkan perasaan sukanya terhadap Zara, hal itu dapat tergambar ketika Zara tengah bersedih karena dihina, Fattah tak bisa menerimanya. Sementara itu, Zara sendiri justru menganggap bahwa Fattah adalah pacar Sindy, meskipun sebenarnya keduanya adalah saudara kandung. Konflik dalam series terbarunya ini akan menampilkan hubungan cinta segitiga yang semakin rumit, terutama antara Fattah, Zara, dan Aqeela.

Jadwal Tayang Series Asmara Gen Z Episode 56-65

Berdasarkan jadwal awalnya, Asmara Gen Z episode 52 akan ditayangkan pada 21 Januari 2025 ini. Sedangkan untuk tiga episode lainnya yakni episode 53-55 akan ditayangkan pada 22-24 Januari 2025 ini. Jadwal tersebut bisa saja berubah jika ada kendala atau alasan lainnya dari pemilik hak penayangan series ini. Jika tidak ada perubahan jadwal, berikut jadwal tayang Asmara Gen Z untuk episode 56-65.

  • Asmara Gen Z Episode 56: 25 Januari 2025
  • Asmara Gen Z Episode 57: 26 Januari 2025
  • Asmara Gen Z Episode 58: 27 Januari 2025
  • Asmara Gen Z Episode 59: 28 Januari 2025
  • Asmara Gen Z Episode 60: 29 Januari 2025
  • Asmara Gen Z Episode 61: 30 Januari 2025
  • Asmara Gen Z Episode 62: 31 Januari 2025
  • Asmara Gen Z Episode 63: 1 Februari 2025
  • Asmara Gen Z Episode 64: 2 Februari 2025
  • Asmara Gen Z Episode 65: 3 Februari 2025

Link Streaming Nonton Series Asmara Gen Z

Para penikmat series Asmara Gen Z dapat menyaksikan kelanjutan kisahnya di platform streaming film berbayar Vidio dengan klik tautan yang tersedia di bawah ini:

Link Streaming Series Asmara Gen Z di Vidio


Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Wisnu Amri Hidayat

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |