Link Streaming Nonton KGMA 2024, Line Up, & Daftar Nominasinya

12 hours ago 3

tirto.id - Korea Grand Music Awards (KGMA) akan digelar selama dua hari yakni pada tanggal 16 dan 17 November 2024 bertempat di Inspire Arena, Unseo-dong, Jung-gu, Incheon.

Acara penghargaan musik ini akan dibagi menjadi dua sesi yakni Artist Day pada tanggal 16 dan Song Day pada tanggal 17.

Korea Grand Music Awards (KGMA) 2024 merupakan acara penghargaan musik baru yang pertama kali diadakan pada tahun 2024.

Acara penghargaan musik ini dirancang untuk memberikan penghargaan kepada artis-artis Korea yang telah memiliki dampak besar baik di dalam maupun di luar Korea selama satu tahun terakhir.

Diselenggarakan oleh tim yang juga berada di balik penghargaan Golden Disc Awards, KGMA bertujuan menjadi salah satu penghargaan musik paling bergengsi di Korea. Total 30 artis akan tampil dengan tema "The Birth of the Galaxy".

Line Up Lengkap Acara Korea Grand Music Awards 2024

Korea Grand Music Awards (KGMA) 2024 akan berlangsung selama dua hari yaitu pada 16 dan 17 November 2024.

Sesi Artist Day yang digelar pada tanggal 16 November 2024, akan dibawakan oleh Hani NewJeans dan Nam Ji Hyun sebagai pembawa acara.

Selain itu NewJeans, Do Kyung Soo, TVXQ, Bibi, Stacey, dan ZerobaseOne akan meramaikan acara penghargaan musik perdana ini.

Line Up Lengkap Artist Day KGMA 16 November 2024

Pembawa Acara:

• Hanni NewJeans

• Nam Jihyun

Line-up:

• NewJeans

• Doh Kyungsoo

• TVXQ

• BIBI

• STAYC

• (G)I-DLE

• YOUNGTAK

• Yoo Hew Seung

• Lee Mujin

• Young Ji Lee

• JD1

• ZEROBASEONE

• QWER

• TAEMIN

• P1Harmony

Pada sesi berikutnya, yakni Song Day yang digelar pada 17 November 2024, acara akan dipandu oleh WINTER aespa bersama Nam Jihyun.

Sederet line up yang dikonfirmasi akan memeriahkan acara ini diantaranya aespa, ATEEZ, RIIZE, TREASURE dan masih banyak lagi.

Line Up Lengkap Song Day KGMA 17 November 2024

Pembawa Acara:

• WINTER aespa

• Nam Jihyun

Line-up:

• aespa

• ATEEZ

• RIIZE

• TREASURE

• Lee Chan Won

• DAY6

• Song Gain

• NiziU

• CLASS:y

• FIFTY FIFTY

• NCT WISH

• JO1

• YUQI

• NOWADAYS

• UNIS

Link dan Cara Streaming Korea Grand Music Awards 2024

Anda bisa menyaksikan Korea Grand Music Awards (KGMA) 2024 melalui layanan streaming resmi yang disediakan oleh BLVD United dengan melakukan pembelian tiket terlebih dahulu.

Pembelian tiket dapat dilakukan melalui situs resmi KGMA Live dengan memilih kategori tiket masing-masing. Tiiket nonton Korea Grand Music Awards 2024 dibanderol mulai dari Rp600.000 hingga Rp1.016.000 untuk setiap kategorinya. Berikut harga tiket nonton KGMA 2024:

• VIP 2 DAY PASS: Rp1.015.713

• VIP 1 DAY TICKET: Rp603.015

• 2DAY PASS: Rp904.602

• 1DAY TICKET: Rp507.777

Berikut ini merupakan tautan untuk pembelian tiket KGMA 2024:

Link Beli Tiket KGMA 2024

Daftar Lengkap Nominasi KGMA 2024

Kategori Awards KGMA terdiri dari dua jenis, yaitu KGMA Artist dan KGMA Song. Nominasi untuk Korea Grand Music Awards (KGMA) 2024 ini mencakup berbagai kategori yang menyoroti artis dan lagu yang berpengaruh di industri musik Korea.

Sistem voting untuk Korea Grand Music Awards (KGMA) 2024 menggabungkan beberapa elemen untuk memastikan hasil penghargaan yang adil dan inklusif, yaitu dengan melihat performa lagu di platform streaming digital, jumlah penjualan album fisik, penilaian pakar industri musik, serta voting penggemar dari seluruh dunia. Berikut ini beberapa nominasi utama KGMA 2024:

Calivers, Transcendent Artist of The Year

• Young Tak

• Lee Chan Won

• JO1

• D.O

• TVXQ!

KGMA Song - Best Songs 10

• Lee Chan Won - 하늘 여행

• Jimin - Who

• RM - LOST!

• D.O - 별 떨어진다 (I Do)

• V - Slow Dancing

KGMA Song - Best Adult Contemporary

• Lee Chan Won - 하늘 여행

• YOUNGTAK - 폼미쳤다

• Park Ji Hyeon - 그대가 웃으면 좋아

• Jeong Dong Won - 독백

• An Seong Hoon - 인생은 알록달록

KGMA Artist - Best Artits 10

• V - Layover

• Jung Kook - Golden

• YOUNGTAK - FORM

• TAEYOUNG - TAP

• BAEKHYUN - Hello, World

KGMA Artist - Best Band

• PLAVE - Asterum: 134-1

• DAY6 - Fourever

• QWER - MANITO

• N.Flying - 네가 내 마음에 자리 잡았다Xdinary Heroes - Troubleshooting.


Kontributor: Robiatul Kamelia
Penulis: Robiatul Kamelia
Editor: Yandri Daniel Damaledo

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |