Link Unduh Logo Peringatan Sumpah Pemuda 2024 dan Maknanya

3 weeks ago 6

tirto.id - Logo peringatan Sumpah Pemuda 2024 telah diluncurkan. Logo tersebut terdiri atas sejumlah elemen yang mengandung syarat makna tertentu. Jangan sampai ketinggalan, berikut ini link unduh logo peringatan Sumpah Pemuda 2024.

Masyarakat Indonesia akan kembali memperingati Hari Sumpah Pemuda pada Senin, 28 Oktober 2024 mendatang. Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober menjadi peringatan saban tahun di Indonesia yang ditetapkan melalui Keputusan Presiden Nomor 316 Tahun 1959 pada tanggal 16 Desember 1959.

Hari Sumpah Pemuda adalah peringatan untuk mengenang tiga ikrar yang dicetuskan dalam Kongres Pemuda 2 di Batavia (Jakarta) pada 27-28 Oktober 1928 silam. Adapun tiga ikrar yang termuat dari Sumpah Pemuda sebagai berikut:

Pertama

Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia.

Kedua

Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.

Ketiga

Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

Berkaitan Hari Sumpah Pemuda 2024, Dito Ariotedjo selaku Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) telah meluncurkan tema dan logo peringatan. Hari Sumpah Pemuda 2024 membawa tema bertajuk "Maju Bersama Indonesia Raya".

Tema Hari Sumpah Pemuda 2024 mengusung makna supaya 46 juta pemuda Indonesia, saling bersinergi dan berkolaborasi menjadi kekuatan pendorong dalam mengantarkan bangsa ke puncak kejayaan global. Adapun logo Peringatan Sumpah Pemuda 2024 dapat diunduh melalui link sebagai berikut:

LINK UNDUH LOGO SUMPAH PEMUDA 2024 PDF

LINK UNDUH LOGO SUMPAH PEMUDA 2024 PNG

LINK UNDUH LOGO SUMPAH PEMUDA 2024 JPG

Makna Filosofis Logo Hari Sumpah Pemuda 2024

Logo Sumpah Pemuda 2024.Logo Sumpah Pemuda 2024. foto/Kemenpora

Dilansir laman Kemenpora, dijelaskan logo Hari Sumpah Pemuda 2024 merupakan hasil karya Nisrina Jihan, seorang perempuan berbakat dalam dunia desain. Setiap elemen dalam logo Hari Sumpah Pemuda 2024 mengandung makna simbolis sebagai berikut:

1. Ragam Pemuda

Tiga pemuda dengan warna berbeda mewakili keberagaman yang mampu maju bersama untuk Indonesia Raya

2. Merah Putih Dinamis

Elemen Merah Putih dinamis mewakili Indonesia yang bergerak dinamis menuju kemajuan bangsa dan keemasan Indonesia.

3. Lompatan Tertinggi

Posisi para pemuda yang melompat mewakili kemampuan pemuda untuk memacu Indonesia ke tempat lebih tinggi.

4. Cornsilk

Cornsilk berupa warna seperti serabut jagung mewakili usia pemuda yang masih "seumur jagung" namun menjadi sumber kehidupan.

5. Emas Muda

Warna emas muda mewakili potensi emas pemuda Indonesia untuk keberlangsungan bangsa di masa mendatang.

6. Emas

Emas mewakili harapan menuju Indonesia Emas 2045.


tirto.id - Edusains

Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Yulaika Ramadhani

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |