Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

2 days ago 19

Banyak orang mengira laptop lokal cuma cocok buat kerja ringan. Tapi ternyata ada kejutan baru. Ada satu brand lokal yang mulai unjuk gigi secara serius. Namanya Advan AI Gen. Dari luar tampil elegan dan profesional. Tapi di dalam, ternyata menyimpan kekuatan yang siap bersaing di kelas berat.

Baca Juga: ADVAN 360 Stylus Pro, Laptop Convertible yang Serbaguna

Advan merupakan salah satu brand teknologi lokal yang terus berkembang dan berinovasi untuk memenuhi kebutuhan pengguna di Indonesia. Advan tidak hanya fokus pada smartphone, tetapi juga mulai serius menggarap pasar laptop dengan menghadirkan perangkat berdaya saing tinggi. Pendekatannya yang praktis dan adaptif terhadap tren teknologi menjadikan Advan sebagai pilihan menarik bagi konsumen yang menginginkan performa baik tanpa harus membayar mahal.

Desain Ramping Advan AI Gen

Saat pertama melihat laptop Advan ini, langsung terasa kesan profesionalnya. Desainnya clean dengan warna silver metalik yang elegan. Sangat cocok untuk Anda yang suka tampil stylish di kantor atau kafe.

Bodinya terasa solid karena pakai material logam. Sentuhan logam ini memberi rasa premium yang sulit ditemukan di laptop lokal sekelasnya. Dan yang paling asik, bobotnya cuma 1,39 kilogram.

Laptop ini juga sangat tipis. Cuma setebal 1,77 cm. Kalau kita masukkan ke tas kerja, rasanya seperti bawa buku tebal saja. Ringan dan praktis untuk mobilitas tinggi.

Performa Tangguh untuk Kerja dan Hiburan

Jangan tertipu dengan tampangnya yang ramping. Di balik bodi tipisnya, Advan AI Gen punya prosesor AMD Ryzen 7 8845HS. Prosesor ini biasanya dipakai laptop gaming. Jadi jelas bukan main-main.

RAM yang tersemat sebesar 16 GB LPDDR5x-7500. Kinerjanya cepat dan cocok untuk multitasking berat. Anda bisa buka banyak tab, edit video, dan main game ringan tanpa kendala berarti.

Selain itu, penyimpanan internalnya sudah SSD 512 GB PCIe Gen 4. Waktu loading aplikasi jadi cepat. Ditambah ada slot M.2 tambahan, jadi bisa upgrade kalau masih kurang.

Layar Jernih untuk Segala Aktivitas

Layar Advan AI Gen menggunakan panel IPS 14 inci dengan resolusi Full HD+. Rasio 16:10-nya bikin tampilan dokumen lebih luas. Enak banget buat kerja atau baca artikel panjang.

Advan mengklaim layarnya sudah 100% sRGB. Berdasarkan pengujian, tampilannya memang tajam dan warnanya cerah. Meskipun brightness-nya tidak terlalu tinggi, tapi masih cukup untuk indoor.

Satu hal yang menyenangkan adalah permukaan layarnya yang non-glare. Jadi mata tetap nyaman meski lama menatap layar. Ditambah lagi, engselnya bisa dibuka hingga 180 derajat.

Konektivitas

Advan AI Gen punya port yang lengkap. Mulai dari USB 3.2, HDMI, sampai audio jack 3.5mm. Semua kebutuhan standar sudah tersedia. Ada juga dua port USB-C yang multifungsi.

Keyboard-nya sangat nyaman untuk Anda pakai mengetik. Tombolnya responsif dan terasa mantap saat ditekan. Bahkan sudah dilengkapi backlit putih yang punya dua tingkat kecerahan.

Baca Juga: Advan Workplus X Darbotz, Laptop dengan Sentuhan Seni Grafiti

Touchpad-nya juga terasa premium. Responsif dan nyaman dipakai. Posisi touchpad yang sedikit ke kanan membuatnya lebih ergonomis. Dan fitur palm rejection-nya bekerja dengan baik.

Sistem Pendingin yang Siap Tempur

Untuk ukuran laptop setipis ini, sistem pendingin Advan AI Gen benar-benar mantap. Ada dua kipas dan tiga heatpipe di dalamnya. Udara masuk dari bawah dan keluar ke belakang. Desain ini menjaga suhu tetap stabil.

Saat digunakan untuk editing ringan atau multitasking berat, suhu tetap adem. Tidak terasa panas berlebih di area keyboard. Ini membuktikan kalau desain termalnya cukup matang.

Pendinginan yang baik membuat performa laptop bisa bertahan stabil. Tidak ada penurunan performa drastis saat dipakai lama. Cocok banget buat Anda yang kerja seharian.

Kualitas Juara

Laptop milik Advan ini benar-benar mengejutkan. Dengan harga di kisaran 11 jutaan, Anda sudah dapat laptop yang ringan, kencang, dan keren. Cocok untuk mahasiswa, pekerja kreatif, bahkan content creator.

Baca Juga: Advan Pixwar X Transformers, Laptop Gamers Berpendingin Ganda

Brand lokal ini berhasil menunjukkan taringnya. Bukan hanya menjual nama, tapi juga kualitas. Kehadiran laptop ini bisa jadi titik balik kepercayaan pada produk dalam negeri. Kalau Anda butuh laptop stylish, kuat, dan tidak ribet, ini bisa jadi pilihan. Nah yang paling penting, Advan AI Gen memberikan nilai lebih tanpa bikin kantong jebol. (R10/HR-Online)

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |