Cara Bayar Pajak Motor di Indomaret, Simak Langkah-Langkahnya!

5 days ago 2

tirto.id - Cara bayar pajak motor di Indomaret memudahkan pemilik kendaraan dalam menunaikan kewajibannya sebagai wajib pajak. Dengan begitu, pemilik motor bisa terhindar dari denda telat bayar pajak motor.

Sebenarnya, pemerintah telah bekerja sama dengan Sistem Administrasi Manunggal Satu (samsat) untuk meluncurkan inovasi baru di Indonesia. Salah satunya terkait metode bayar pajak motor online melalui e-samsat.

Di samping itu, pemilik motor bisa membayar pajak kendaraan melalui berbagai medium. Salah satu yang akan dibahas di artikel ini adalah cara bayar pajak motor di Indomaret.

Adanya layanan e-samsat melalui Payment Point Online Bank (PPOB) di Indomaret akan memudahkan pengguna untuk melakukan pembayaran.

Cara Bayar Pajak Motor di Indomaret

Cara bayar pajak motor di Indomaret bisa dilakukan melalui dua medium, yakni daring dan luring. Anda bisa datang langsung ke gerai Indomaret atau dengan mengakses situs web resminya.

1. Cara bayar pajak motor di Indomaret (luring)

Berikut panduan cara bayar pajak motor di Indomaret dengan datang langsung ke gerainya.

  1. Pemilik kendaraan (wajib pajak) datang ke Indomaret terdekat dengan membawa Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) asli dan KTP pemilik.
  2. Sesampainya di Indomaret, pengguna bisa langsung datang ke kasir.
  3. Pihak kasir akan menanyakan data diri, mulai dari nomor KTP, nomor polisi kendaraan, nomor mesin kendaraan, dan nomor HP wajib pajak.
  4. Jika data sudah lengkap, akan muncul nominal pajak yang harus dibayarkan.
  5. Pengguna bisa menyetorkan uang sebesar pajak yang harus dibayar ke kasir Indomaret.
  6. Setelah itu pengguna akan menerima struk bukti pembayaran dan SMS bitly yang berisi ERI (Electronic Registration and Identification).
  7. Jika pengguna mengklik SMS bitly, akan muncul gambar Tanda Bukti Pelunasan Kewajiban Pembayaran (e-TBPKP) yang dilengkapi dengan barcode (QR code) sebagai tanda bukti pelunasan pajak kendaraan dan bukti pengesahan STNK yang bisa disimpan atau dicetak.
  8. Bukti pembayaran disimpan untuk digunakan sebagai pengesahan di STNK kendaraan bermotor pengguna.
  9. Terakhir, setelah proses pembayaran di Indomaret selesai, lakukan pengesahan STNK dengan cara mengunjungi Polsek ataupun Polres terdekat dengan membawa bukti pembayaran pajak kendaraan bermotor yang sudah diberikan oleh kasir Indomaret.

Barcode (QR code) yang didapatkan merupakan tanda bukti pelunasan Pajak Kendaraan Bermotor dan Bukti Pengesahan STNK yang valid dan sah.

2. Cara bayar pajak kendaraan di situs web resmi Indomaret

Berikut tahapan cara bayar pajak motor di Indomaret, tepatnya melalui situs web resminya.

  1. Pertama buka aplikasi atau situs web Klik Indomaret.
  2. Pergi ke halaman "Produk Virtual".
  3. Lalu pilih menu "E-Samsat", nantinya akan ada berbagai pilihan daerah e-samsat yang bisa kamu sesuaikan dengan domisili Anda.
  4. Lengkapi kolom yang ada:

    - Di beberapa daerah, seperti Jawa Barat dan Banten, kolom yang perlu diisi hanya kode pembayaran.

    - Beberapa daerah lainnya mengharuskan input data tertentu, seperti nomor polisi, nomor mesin, dan nomor KTP.

  5. Masukkan kode pembayaran, bisa kamu dapatkan dengan mengakses aplikasi E-Samsat masing-masing daerah atau beberapa lainnya cukup memasukkan nomor polisi kendaraan, nomor KTP, dan nomor mesin.
  6. Jika kode pembayaran sudah benar, klik tanda bayar pada bagian bawah
  7. Nantinya kamu akan diarahkan, ke proses transaksi dan ikuti alur pembayaran hingga transaksi dinyatakan berhasil.

Setelah Bayar Pajak di Indomaret Apakah Harus ke Samsat?

Bayar pajak kendaraan bisa dilakukan melalui Indomaret. Namun demikian, pemilik kendaraan tetap perlu mengunjungi kantor samsat terdekat untuk melakukan pengesahan STNK.

Sebagaimana metode bayar pajak motor online, transaksi melalui Indomaret juga tidak melayani tahapan pengesahan dan pembubuhan cap. Untuk itu, proses pencantuman cap atau stempel pada STNK tetap hanya bisa dilakukan di samsat. Cap yang dimaksud berfungsi sebagai penanda bahwa pajak telah dibayar dan kendaraan sudah sah beroperasi di jalan raya.

Setelah menerapkan cara bayar pajak motor di Indomaret, pemilik kendaraan wajib membawa bukti pembayaran, STNK, identitas asli pemilik kendaraan (KTP/Paspor/KK) ke samsat terdekat. Maksimal penyerahannya adalah 14 hari.

Di samping itu, perlu digarisbawahi bahwa bayar pajak kendaraan di Indomaret hanya berlaku untuk perpanjangan STNK tahunan, bukan penggantian STNK 5 tahunan.


tirto.id - Gearbox

Kontributor: Risma Ayu Anggraini Anantasari
Penulis: Risma Ayu Anggraini Anantasari
Editor: Yandri Daniel Damaledo
Penyelaras: Ibnu Azis & Fadli Nasrudin

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |