tirto.id - Jadwal semifinal ASEAN Futsal Championship 2024 pada Jumat (8/11/2024) akan melibatkan laga Indonesia vs Thailand dan Vietnam vs Australia di Tenggara di Terminal Hall Nakhon Ratchasima, Thailand. Kedua laga ini akan tayang melalui live streaming RCTI+ dan Vision+, di samping siaran langsung MNCTV.
Dalam bagan semifinal AFF Futsal 2024, Timnas Futsal Indonesia yang menjadi juara Grup B akan menghadapi tuan rumah, Thailand, yang jadi runner-up Grup A. Di sisi lain, Vietnam sang juara Grup A, bakal diuji oleh Australia yang finis sebagai runner-up Grup B. Pemenang kedua laga semifinal akan jumpa di final pada Minggu (10/11), sedangkan yang kalah bertarung di perebutan juara 3.
Timnas Futsal Indonesia melaju sebagai juara Grup B setelah di matchday terakhir menggulung Myanmar dengan skor telak 5-1. Skuad Garuda mampu memanfaatkan kelengahan pemain Myanmar yang butuh kemenangan untuk bisa lolos ke babak semifinal. Setelah unggul 1-0 di babak pertama, Merah Putih tampil trengginas di babak kedua dengan tambahan 4 gol. Ini membuat Indonesia menyapu bersih 3 laga penyisihan dengan kemenangan.
Sementara itu, kejutan terjadi di pertandingan terakhir Grup A setelah Thailand ditundukkan oleh Vietnam melalui pertarungan sengit 2-3. Sang tuan rumah yang mengincar posisi juara Grup A justru takluk setelah pemain The Golden Stars, Dinh Cong Vien mampu mencetak gol penentu pada menit akhir pertandingan. The War Elephants harus puas turun ke peringkat kedua dan menghadapi Timnas Indonesia pada babak semifinal.
Jadwal Semifinal ASEAN Futsal 2024 Indonesia vs Thailand
Kemenangan 5-1 atas Myanmar sedikit banyak membuktikan kemampuan anak asuh Hector Souto untuk menciptakan peluang dari situasi pelik. Sempat kerepotan untuk menembus pertahanan berlapis Myanmar, Merah Putih bisa pula menciptakan gol dari luar D-Area.
Selain itu, Timnas Futsal Indonesia tak bergantung di satu pemain saja, melainkan mampu menciptakan peluang dari berbagai skema dan peluang yang ada. Lima gol skuad Garuda saat jumpa Myanmar dicetak oleh pemain berbeda, yaitu Rio Pangestu, Wendy Brian, Samuel Eko, Firman Adriansyah, dan Romi Humandri.
Kemenangan atas Myanmar tersebut membuat Hector Souto puas dengan performa anak asuhnya. Meski begitu, ia menyayangkan blunder Muhammad Nizar yang membuat gawang Indonesia sedikit tercoreng.
"Kami sangat puas dengan hasil pertandingan ini, meskipun saya menyayangkan gol yang tercipta oleh Myanmar," jelas Souto dikutip Antara pada Rabu (6/11).
"Itu lebih karena faktor keberuntungan, namun kami tetap menjaga fokus dan tidak lengah. Secara keseluruhan, saya sangat puas dengan performa pemain hari ini. Mereka tampil disiplin, tidak ada yang mendapat kartu, dan menunjukkan progress yang signifikan," tambahnya.
Salah satu pilar Indonesia, Wendy Brian mengatakan bahwa sapu bersih di 3 laga babak penyisihan ASEAN Futsal Championship 2024 merupakan hasil kerja keras tim selama tiga bulan serta dukungan pecinta futsal Indonesia.
"Semua kerja keras dan latihan selama 3 bulan akhirnya membuahkan hasil. Terima kasih kepada Tuhan atas kesempatan ini, dan saya juga ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Indonesia atas dukungannya," kata pemain asal Jayapura itu.
Sementara itu, kekalahan Thailand dari Vietnam membuktikan bahwa tim asal Negeri Gajah Putih tersebut punya kelemahan yang bisa dieksploitasi oleh tim besutan Hector Souto. Sepanjang 4 laga penyisihan, gawang The War Elephants kebobolan 5 kali, 3 di antaranya saat Vietnam.
Jika Timnas Futsal Indonesia bisa mengalahkan Thailand, ini akan menjadi ajang balas dendam yang apik. Pasalnya, di edisi sebelumnya, Merah Putih kalah atas Thailand di Final ASEAN Futsal Championship melalui babak adu penalti.
Dalam laga semifinal ASEAN Futsal 2024 lain, akan terjadi duel Vietnam vs Australia. Semestinya ini momentum untuk The Golden Star Warriors. Pasalnya, Australia tidak terlalu apik tahun ini. Futsalroos hanya bisa mendapatkan 4 angka di Grup B yang diisi Indonesia, Kamboja, dan Myanmar.
Sebaliknya, Vietnam sejauh ini sempurna di Grup A. Kemenangan dramatis 2-3 atas Thailand adalah kemenangan keempat mereka. Total, Vietnam mencetak 23 gol dan kemasukan 3 kali.
Jadwal Lengkap Semifinal ASEAN Futsal Championship 2024
Berikut adalah jadwal pertandingan semifinal ASEAN Futsal Championship 2024 pada Jumat, 8 November 2024 mendatang:
15.00 WIB: Vietnam vs Australia live Vision+
18.00 WIB: Indonesia vs Thailand live MNCTV dan Vision+
Pertandingan ASEAN Futsal Championship 2024 tayang melalui live streaming Vision+. Untuk menontonnya, Anda dapat berlangganan Paket Premium Sports. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp40.000, Paket 90 Hari Rp95.000, dan Paket 1 Tahun Rp200.000.
Link Live Streaming ASEAN Futsal 2024 di MNCTV
Link Live Streaming AFF Futsal 2024 di Soccer Channel
*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan ASEAN Futsal Championship 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wisnu Amri Hidayat
Penulis: Wisnu Amri Hidayat
Editor: Fitra Firdaus