Jadwal Thailand vs Lebanon FIFA Matchday 2024: Jaga 100 Besar

4 days ago 3

tirto.id - Jadwal Thailand vs Lebanon dalam uji coba FIFA Matchday 2024 berlangsung di Stadion Thammasat, Pathum Thani, Thailand pada Kamis (14/11/2024) pukul 19.30 WIB. Duel ini dapat ditonton melalui live streaming di kanal Youtube Changsuek Official, di samping Facebook FA Thailand dan siaran Thairath TV.

Thailand yang tidak lolos ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC, mengisi laga internasional semester akhir 2024 dengan berbagai laga uji coba. September lalu, The War Elephants menjajal Vietnam di LPBank Cup 2024.

Berikutnya, pada Oktober, Thailand berduel lawan Filipina dan Suriah di Kings Cup 2024. Kali ini, sepanjang November, tim asuhan Masatada Ishii menghadapi Lebanon pada Kamis (14/11), diikuti partai kontra Laos pada 17 November. Kedua laga itu sama-sama dimainkan di Pathum Thani.

Selain demi persiapan Piala AFF 2024 yang akan main mulai Desember, Thailand punya ambisi untuk menjaga posisi di 100 besar ranking FIFA. Saat ini The War Elephants masih tercatat sebagai satu-satunya tim ASEAN yang menduduki top 100 dunia. Mereka lebih tinggi dari Vietnam (peringkat 119), Indonesia (posisi 130), dan Malaysia (urutan 133).

Prediksi Thailand vs Lebanon FIFA Matchday: Jaga 100 Besar

Faktanya, Thailand menjadi tim ASEAN dengan raihan poin terbanyak selama Oktober 2024. The War Elephants menambah +8.69 poin bulan lalu sehingga bisa melesat 4 tangga ke urutan 96. Ini tidak terlepas dari kemenangan 1-2 atas Suriah serta menang 3-1 atas Filipina.

Thailand jadi satu-satunya tim ASEAN yang mengemas 2 kemenangan pada Oktober 2024. Selain itu, hasil teranyar memastikan The War Elephants selalu menang dalam 4 laga beruntun sejak Juni 2024.

Lawan Thailand kali ini, Lebanon, sedang ingin kembali memanaskan mesinnya. Periode Oktober 2024 lalu, tim berjuluk The Cedars tak menggelar laga resmi lantaran konflik yang melanda negara tersebut. Hasilnya, mereka tak menambah poin. Otomatis, Lebanon harus turun 1 peringkat dengan menempati posisi 115 di ranking FIFA.

Menatap FIFA Matchday November 2024 kali ini, Thailand memanggil 23 pemain. Termasuk di antaranya ada Suphanat Mueanta, Ekanit Panya, Nicholas Mikkelson, hingga bek Bali United Elias Dolah.

Selain nama lawas, Thailand menyertakan sejumlah pemain anyar. Ballthai menyebutkan, sebanyak 5 pemain terhitung sebagai debutan. Di antara mereka ialah Seksan Ratri, Phanphan Praphan, Thitathorn Aksornsri, Saringkarn Promsupha, dan Chisanupong Chot.

Namun, Thailand kali ini tak diperkuat sejumlah bintang langganan Timnas. Misalnya Chanathip Songkrasin, Supachok Sarachat, Supachai Jaided, Charoensak Wongkorn hingga Teerasil Dangda, Theerathon Bunmathan, serta Sarach Yooyen.

Pelatih Thailand, Matasda Ishii tampaknya ingin menambah opsi skuad di AFF 2024 nanti, mengingat Liga Thailand (Thai League) tak sepenuhnya libur di periode Desember 2024-Januari 2025. Sejumlah tim punya jadwal laga tunda, termasuk Buriram yang kerap jadi salah satu penyumbang banyak pemain.

“Tentu saja pada Desember beberapa pemain bersaing di level klub. Kami tidak memanggil [beberapa pemain] kali ini, termasuk waktu berikutnya. Oleh karena itu, ada sebab dan akibat dalam pemilihan pemain yang akan tampil pada FIFA Matchday November ini,” kata Ishii dikutip dari Siam Sports, Kamis (7/11/2024).

Sementara itu, Lebanon menyiapkan amunisi terbaik bulan ini. The Cedars memanggil 26 pemain, dengan 11 di antaranya berstatus sebagai abroad. Beberapa penggawa tersebut diketahui merupakan kelahiran luar Lebanon.

Misalnya, Hussein Chokroun yang merupakan pemain 19 tahun kelahiran Jerman. Ada pula Malek Fakhro juga lahir di Jerman. Berikutnya, Sami Merhej, pemain 17 tahun kelahiran Kolombia. Ketiga pemain yang disebutkan itu, sama-sama mengisi pos serang.

Lebanon tak memiliki masalah berarti dalam persiapannya, meski negara mereka sedang dilanda konflik dengan Israel. The Cedars selama persiapannya melakukan pemusatan latihan di Doha, Qatar.

“Sumber mengkonfirmasi bahwa suasana latihan ideal dan tenang, di tengah tingginya konsentrasi pemain yang berinteraksi dengan baik dengan [pelatih Lebanon, Miodrag] Radulovic untuk mengimbangi apa yang mereka lewatkan di level teknis mengingat stagnasi yang mempengaruhi permainan di Lebanon,” tulis Al Akhbar, Selasa (5/11/2024) lalu.

Daftar Pemain Thailand vs Lebanon FIFA Matchday 2024

Berikut ini daftar lengkap pemain Thailand vs Lebanon pada Kamis, 14 November 2024.

Thailand

  • Kiper: Saranon Anuin (BG Pathum United), Korakot Piphatnadda (Rayong), Jirawat Wangthaphan (Khon Kaen United)
  • Bek: Nicholas Mikkelson (Obi Odense, Denmark), Nitipong Selanont (Bangkok United), Suphan Thongsong (Bangkok United), Pansa Hemwiboon (Buriram United), Saringkar Promsupha (Sukhothai), Thitathorn Aksornsri (Uthai Thani), Kevin Deeromram (Port), Elias Dolah (Bali United, Indonesia)
  • Gelandang: Chisanupong Chote (Khon Kaen United), Peeradon Chamrasamee (Port), Worachit Kanitsribamphen (Port), William Wederche (Uthai Thani), Anan Yodsangwan (Lamphun Warriors), Rungrat Phumchantuek (Bangkok United ), Ekanit Panya (Urawa Red Diamonds, Jepang), Akarapong Pumwisat (Lamphun Warriors), Seksan Ratree (Buriram United), Phanphan Praphan (PT Prachuap)
  • Penyerang: Teerasak Peipimai (Port), Suphanat Mueanta (Buriram United)

Lebanon

  • Kiper: Mustafa Matar (Safa), Mahdi Khalil (Al-Ahed), Ali Al-Saba (Al-Najma)
  • Bek: Nassar Nassar (Al-Ansar), Hussein Al-Zein , Khalil Khamis, dan Muhammad Al-Hayek (Al-Safa), Muhammad Safwan dan Qasim Al-Zein (Al-Najma)
  • Gelandang: Jihad Ayoub (Al-Safaa), Ahmed Khairuddin (Al-Ansar), Hassan Kourani ( Al-Najma), Muhammad Haider (Al-Ahed), Hassan Sorour (Al-Zawraa dari Irak), Majid Othman (Persik Kediri dari Indonesia), Basil Jaradi (Bangkok United Thai), Walid Shor (Brisbane Roar, Australia)
  • Penyerang: Zine El Abidine Farran (Al-Ahed), Rabih Ataya (Al-Najma), Karim Darwish (Dohuk, Irak), Omar Shaaban (IFC Wimbledon, Inggris), Gabriel Bitar (Vancouver FC, Kanada). , Daniel Lahoud (Panetolikos dari Yunani), Sami Merhej (Deportivo Pereira, Kolombia), Hussein Chokroun (Hanover, Jerman), Malek Fakhro (Duisburg, Jerman)

Rekor Head to Head (H2H) Thailand vs Lebanon

Thailand sedikit lebih unggul atas Lebanon dalam rekor 5 perjumpaan terakhir. The War Elephants mengemas 3 kemenangan, berbalas 2 dari Lebanon.

07/09/23 Thailand vs Lebanon 2-1

05/03/14 Thailand vs Lebanon 2-5

22/03/13 Lebanon vs Thailand 5-2

22/01/09 Thailand vs Lebanon 2-1

21/01/09 Thailand vs Lebanon 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Thailand

14/10/24 Suriah vs Thailand 1-2

11/10/24 Thailand vs Filipina 3-1

10/09/24 Vietnam vs Thailand 1-2

11/06/24 Thailand vs Singapura 3-1

06/06/24 China vs Thailand 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Lebanon

08/09/24 Lebanon vs Malaysia 0-1

04/09/24 Lebanon vs Tajikistan 1-0

11/06/24 Lebanon vs Bangladesh 4-0

06/06/24 Palestine vs Lebanon 0-0

26/03/24 Lebanon vs Australia 0-5

Live Streaming Thailand vs Lebanon FIFA Matchday 2024

Jika tidak ada perubahan jadwal, laga Thailand vs Lebanon uji coba FIFA Matchday 2024 dapat ditonton melalui berbagai platform live streaming yang disediakan oleh FA Thailand, mulai dari halaman Facebook FA Thailand hingga kanal Youtube Changsuek Official.

Selain itu, laga yang berlangsung di Thammasat, Pathum Thani, Thailand pada Kamis (14/11/2024) pukul 19.30 WIB tersebut juga dapat diakses melalui live score Soccerway hingga Flashscore.

Live Streaming Thailand vs Lebanon FIFA Matchday - Youtube Changsuek Official

Live Streaming Thailand vs Lebanon FIFA Matchday - Facebook FA Thailand

Link Live Score Thailand vs Lebanon FIFA Matchday 2024 - Soccerway

Link Live Score Thailand vs Lebanon FIFA Matchday 2024 - Flashscore

*Jadwal pertandingan dan platform yang menyediakan live streaming Thailand vs Lebanon dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemilik hak siar.


tirto.id - Olahraga

Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |