iPhone yellow screen mengganggu pandangan pengguna ketika mengoperasikan ponsel. Oleh sebab itu, saat menemui masalah tersebut, perlu segera mengatasinya. Hal ini tidak lain supaya kenyamanan selama bermain iPhone bisa kembali dirasakan.
Baca Juga: Cara Mengganti Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone
iPhone Yellow Screen dan Solusinya
Tak perlu khawatir ataupun bingung karena ada banyak solusi untuk mengatasi masalah yang satu ini. Bahkan solusi tersebut bisa mencegah masalah ini kembali terulang di kemudian hari. Untuk mengetahui apa saja solusinya, bisa cek uraian berikut ini.
Memperbarui Sistem Operasi
Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah ini adalah memperbarui sistem operasi. Hal ini karena masalah tersebut bisa terjadi akibat software yang ada di ponsel bermasalah. Oleh sebab itu, jangan ragu untuk memperbaruinya.
Saat memperbarui sistem operasi, menandakan bahwa ponsel selalu menggunakan iOS dengan versi terbaru. iOS versi terbaru biasanya membawa pembaruan dalam memperbaiki bug. Masalah iPhone yellow screen pun bisa langsung teratasi. Perihal bagaimana memperbaruinya, bisa ikuti tutorial di bawah ini.
- Langkah pertama, pengguna cukup membuka menu Pengaturan yang ada di ponsel.
- Setelah itu, pengguna bisa memilih General.
- Langkah selanjutnya, pengguna bisa memilih Software Update.
- Tunggu saja proses pembaruan sistem operasi berlangsung sampai selesai.
Restart Paksa
Apabila setelah memperbarui sistem operasi, masalahnya tetap ada, lebih baik mencoba solusi lainnya. Adapun alternatif solusinya yakni dengan melakukan restart paksa. Mengenai caranya, cermati panduan selengkapnya berikut ini.
- Pengguna hanya perlu menekan sekaligus melepaskan tombol volume atas.
- Lalu tekan tombol volume bawah.
- Lanjutkan dengan menahan tombol samping sampai muncul logo Apple di layar.
- Ketika logonya sudah muncul, maka bisa melepaskan tombol samping. Warna layar pun bisa kembali normal.
Menonaktifkan True Tone dan Night Shift
True Tone dan Night Shift merupakan fitur unggulan yang ada di iPhone. Akan tetapi, mengaktifkan kedua fitur tersebut sering membuat layar jadi kuning. Maka dari itu, untuk mengatasi layar ponsel yang kuning, bisa dengan menonaktifkan fiturnya. Berikut langkah-langkah atasi iPhone yellow screen.
- Bukalah menu Pengaturan di ponsel.
- Kemudian klik Tampilan dan Kecerahan.
- Jika sudah, geser tombol toggle True Tone agar nonaktif.
- Langkah selanjutnya, pengguna bisa klik Night Shift.
- Dari sini pengguna bisa mengatur waktu aktif. Bisa juga menonaktifkannya secara sepenuhnya.
Cek Pengaturan
Solusi lainnya yang bisa pengguna lakukan untuk menangani masalah yellow screen ini ialah mengecek Pengaturan di iPhone.
Baca Juga: Cara Hapus Sidik Jari di iPhone dan Fakta Menariknya
Caranya tak kalah sederhana. Ikuti saja panduan berikut.
- Mulai dengan membuka menu Pengaturan di ponsel.
- Kemudian akseslah menu Aksesibilitas.
- Langkah berikutnya, pengguna bisa menonaktifkan Color Filters.
- Jika sudah, cek bagaimana hasilnya.
Memanfaatkan UltFone iOS System Repair
Pengguna bisa memanfaatkan UltFone iOS System Repair supaya terbebas dari masalah iPhone yellow screen ini. Tenang saja lantaran pemanfaatannya cukup mudah. Adapun langkah-langkahnya ialah sebagai berikut.
- Pengguna bisa mulai download UltFone iOS System Repair.
- Setelah itu, instal UltFone iOS System Repair di ponsel.
- Langkah selanjutnya, hubungkan ponsel ke komputer. Untuk menyambungkan keduanya, bisa gunakan kabel USB.
- Lalu pengguna hanya perlu menjalankan UltFone iOS System Repair. Caranya, bukalah UltFone iOS System Repair di perangkat komputer. Lanjut klik Start agar proses perbaikannya berlangsung.
- Lanjutkan dengan klik Perbaikan Standar agar masalahnya teratasi tanpa ada data yang terhapus.
- Kemudian pengguna bisa klik Unduh untuk mendownload firmware iOS terbaru ke perangkat.
- Dari sini pengguna bisa langsung pilih Mulai Perbaikan.
- Tunggu saja sampai proses perbaikannya selesai.
- Apabila prosesnya sudah selesai, bisa cek layar ponsel. Pasti warna layarnya sudah normal lagi seperti semula.
Baca Juga: Dolby Vision iPhone, Buat Video Jadi Lebih Hidup
Nyatanya iPhone yellow screen bisa diatasi dengan mudah. Ketika sudah berhasil mengatasinya, pengguna kembali nyaman dan leluasa untuk mengoperasikan ponsel. Hal yang pasti, jangan panik saat iPhone kesayangan mengalami masalah yellow screen. Setelah berhasil mengatasinya, pengguna juga perlu memberikan perawatan secara rutin pada ponsel. Hal ini supaya kualitas dan tampilan ponsel tetap terjaga dengan baik. Misalnya saja membersihkan layar, membatasi pemakaian supaya tidak overheat, tak mengoperasikan ponsel saat isi daya dan masih banyak lagi. (R10/HR-Online)

1 day ago
10

















































