tirto.id - Liga Voli Putra Korea Selatan 2024/2025 (V-League) bergulir pada 19 Oktober 2024 sampai 7 April 2025. Total ada 7 tim peserta yang akan bersaing menjadi yang terbaik. Jalannya kompetisi bisa ditonton lewat tayangan live TVRI.
Format kompetisi voli putra Korea V-League 2024/2025 diawali dengan musim reguler, dengan masing-masing tim akan bertanding 36 kali. Juara musim reguler langsung lolos ke grand final. Sementara tim peringkat 2, 3, dan 4, masuk ke babak play-off dan tergantung selisih poin di klasemen akhir.
Secara garis besar format liga voli putra tidak berbeda dengan liga voli putri. Tim juara musim reguler lolos ke final. Peringkat 2 masuk play-off. Kemudian tim peringkat 3 diharuskan melakoni babak play-in terlebih dulu melawan tim peringkat 4, jika kedua pihak selisih 3 poin atau kurang.
Babak play-in menggunakan format single leg, dan digelar di markas tim yang punya ranking lebih baik di klasemen akhir musim regular. Sementara babak play-off berlangsung dengan format best of three, lalu grand final format best of five.
Format Liga Voli Putra Korea 2024/2025 & Tim Peserta
Secara umum tak ada perbedaan antara kompetisi voli putra dan voli putri di Korea V-League 2024/2025. Ada 7 tim bersaing di musim reguler, untuk memperebutkan tempat otomatis lolos ke babak grand final, serta play-off.
Pada edisi 2023 lalu, Korean Air Jumbos berhasil jadi juara dengan menumbangkan Ansan OK skor 3-0 di grand final. Hasil itu merupakan gelar ke-5 bagi Air Jumbos di Liga Voli Korea (V-League), sekaligus gelar ke-4 secara beruntun.
Jumlah gelar yang dimiliki Air Jumbos merupakan yang terbanyak ke-2 di Liga Voli Korea Putra. Sejak digelar pada 2005 silam, klub bola voli putra asal Incheon tersebut sudah 5 kali jadi juara.
Sementara Samsung Bluefangs yang merupakan klub bola voli franchise dari Red Spark, menjadi tim tersukses dengan total raihan 8 gelar juara.
Kendati berstatus peraih gelar terbanyak, performa Samsung Bluefangs dalam beberapa musim terakhir sangat mengecewakan. Bahkan musim 2023/2024 lalu, tim asal Kota Daejeon tersebut finis di peringkat 6, dengan mengemas hanya 19 kemenangan dari 36 laga musim reguler.
Liga Voli Putra Korea (V-League) memiliki regulasi pemain asing yang sama dengan sektor voli putri. Setiap tim diizinkan mendaftarkan 2 pemain asing, dengan rincian 1 pemain asing bebas, dan 1 pemain asing Asia.
Namun sayang sekali musim ini tidak ada pemain voli putra Indonesia maupun Asia Tenggara, yang berhasil menembus kompetisi bola voli Korea Selatan.
Pada awal pembentukan liga, terdapat 6 tim yang berpartisipasi, yakni: Hyundai Capital, Samsung Bluefangs, KB Insurance Stars, Incheon Korean Air Jumbos, Suwon KEPCO, dan Sangmu Shinhyup. Kemudian pada 2010 klub Woori Card ikut berpartisipasi, sehingga liga diikuti 7 tim.
Akan tetapi pada 2013 Sangmu Shinhyup memutuskan mundur dari kompetisi karena masalah finansial. Sehingga liga kembali dengan format 6 tim. Kemudian musim berikutnya, OK Financial Okman mengikuti liga dan jumlah 7 tim peserta bertahan sampai sekarang.
Daftar Tim Liga Voli Korea 2024/2025 Putra
Berikut daftar tim peserta Liga Voli Putra Korea 2024/2025, diikuti total 7 tim:
- Ansan OK Financial Group Okman
- Cheonan Hyundai Capital Skywalkers
- Daejeon Samsung Bluefangs
- Uijeongbu KB Insurance Stars
- Incheon Korean Air Jumbos
- Seoul Woori Card
- Suwon KEPCO
Live Streaming Korea V-League 2024/25 di TVRI Sports HD
Live streaming Liga Voli Putra Korea 2024/2025 dapat disaksikan melalui tayangan dan siaran langsung TVRI Sports HD. Jadwal kompetisi voli putra akan ditayangkan, selama tidak bersamaan dengan jadwal pertandingan tim voli putri Red Spark.
Link Live Streaming Korea V-League 2024-25 di TVRI Sports HD
*Jadwal Liga Voli Korea 2024/2025 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama