Live Streaming Pembacaan Sumpah Presiden 2024, Tayang di Mana?

3 weeks ago 5

tirto.id - Pembacaan Sumpah Presiden 2024 akan dilaksanakan pada Minggu, 20 Oktober 2024, di Gedung MPR/DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat. Dengan begitu, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan resmi menjadi presiden-wakil presiden Indonesia periode 2024-2029.

Acara pelantikan presiden dan wakil presiden merupakan salah satu bagian dari rangkaian Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Mereka berhasil mengungguli pasangan calon lain dengan perolehan suara 58,83 persen atau 96.214.691 suara.

Ketentuan mengenai Pemilu 2024 diatur lewat Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) No. 3 Tahun 2022. Dalam berkas yang terbit sejak Juni dua tahun lalu itu, terdapat agenda pengucapan sumpah/janji presiden dan wakil presiden.

Pengucapan sumpah janji ini menandakan bahwa presiden dan wakil presiden terpilih resmi dilantik. Dengan begitu, posisi Joko Widodo (Jokowi) dan Ma’ruf Amin sebagai pemimpin Republik Indonesia akan digantikan.

Berhubungan dengan pelantikan tersebut, Prabowo Subianto sudah melakukan berbagai persiapan sebelum menjabat. Salah satunya dapat dilihat dari pemanggilan calon menteri dan calon wakil menteri beberapa waktu lalu.

Lantas, apakah ada link live streaming pelantikan presiden 2024. Disiarkan di TV mana saja acaranya? Untuk mengetahui link dan cara menontonnya, silakan simak dua pembahasan berikut.

Link Live Streaming Pelantikan Presiden 2024

Sebagaimana biasanya, acara resmi pemerintahan Republik Indonesia disiarkan di kanal Youtube Sekretariat Presiden. Saluran tersebut kerap menyiarkan berbagai macam acara resmi kepresidenan, termasuk pembacaan sumpah presiden 2024 pada 20 Oktober mendatang.

Berikut tautan yang dapat Anda akses untuk masuk kanal Youtube Sekretariat Presiden dan menonton acara pelantikan presiden 2024.

Link live streaming Pelantikan Presiden 2024

Anda bisa membuka tautan di atas, kemudian mengetuk menu “Live” yang terdapat di bawah logo dan nama kanal. Adapun acara pelantikan Presiden 2024 bisa Anda akses sesuai jadwal yang telah ditetapkan, Minggu (20/10/2024), pukul 08.00 WIB.

Pelantikan Presiden 2024 Disiarkan di TV Mana?

Selain ditayangkan di kanal Youtube, Anda dapat pula menonton penyiaran pelantikan presiden 2024 melalui saluran lain. Beberapa di antaranya terdapat kanal Youtube Kompas TV, saluran SCTV, Indosiar, dan TVRI. Anda juga bisa menontonnya melalui saluran televisi.

Berikut daftar link akses untuk menyaksikan pelantikan Presiden-Wakil Presiden Periode 2024-2029.


tirto.id - Aktual dan Tren

Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Fadli Nasrudin

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |