Prediksi Nice vs Twente di Liga Europa 2024-25: Hilgers Cedera?

1 week ago 6

tirto.id - Prediksi Nice vs Twente dalam lanjutan jadwal Liga Europa (UEL) 2024/2025 tengah pekan ini. Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers, belum bisa dipastikan tampil karena terindikasi cedera.

Live streaming Nice vs Twente dari Stadion Allianz Riviera, Nice, Prancis, bisa disaksikan melalui beIN Sports, Vidio, dan Vision+, pada Jumat, 8 November 2024, jam tayang 00.45 WIB.

Mees Hilgers berpotensi absen pada matchday 4 UEL 2024/2025 pekan ini. Salah satu bek andalan Timnas Indonesia tersebut terkena cedera ketika pertandingan Twente kontra Willem II dalam lanjutan Liga Belanda akhir pekan lalu.

Absennya Hilgers tentu bisa menjadi masalah bagi Twente. Pasalnya bek berusia 23 tahun tersebut sampai saat ini tercatat sebagai salah satu pemain andalan di lini belakang.

Prediksi Nice vs Twente di Europa League 2024/2025

Ketika laga kontra Willem II lalu, Mees Hilgers terpaksa ditarik keluar saat jeda pertandingan, lalu digantikan Gustaf Lagerbielke. Selepas laga pelatih Joseph Oosting tidak menyebutkan secara jelas tentang alasan penggantian Hilgers.

Namun media Belanda menyebut bahwa bek Timnas Indonesia tersebut terkena cedera hamstring, sehingga tidak memungkinkan untuk melanjutkan laga.

Jika benar demikian, ini jelas menjadi kerugian besar bagi Twente. Pasalnya Hilgers dikenal sebagai sosok kunci di lini pertahanan tim. Selama ini jika tidak cedera atau terkena skorsing, Mees Hilgers hampir dipastikan selalu menjadi starter.

Musim ini Hilgers hanya tidak terlibat dalam 1 laga Twente, yakni pada pekan pertama Liga Belanda menghadapi NEC Nijmegen. Selebihnya, Hilgers selalu mendapatkan menit bermain.

Dari total 15 pertandingan Twente ketika Hilgers ikut bermain, punggawa Garuda itu selalu jadi starter. Selain laga melawan Willem II, Hilgers juga pernah digantikan pada 2 laga lain, yakni melawan NAC Breda dan Heracles. Namun saat itu karena alasan rotasi pemain.

Sejauh ini ketika Hilgers bermain, hasil yang dipetik Twente juga tidak buruk. Dari 15 laga di semua kompetisi, Twente membukukan 5 menang, 6 imbang, dan 4 kalah. Hanya saja di Europa League, Twente masih kesulitan dan belum bisa merebut kemenangan.

Hanya 2 poin yang bisa diperoleh Twente di UEL 2024/2025, yakni imbang dengan Manchester United dan Fenerbahce. Sedangkan 1 pertandingan lainnya berakhir kekalahan, ketika melawan Lazio. Hasil tersebut membuat Twente menempati peringkat 28 di klasemen UEL.

Tentunya Twente juga mesti berbenah, karena Nice sedang dalam performa bagus. Sejatinya jika bicara di ajang UEL saja, Nice tidak lebih baik dari Twente. Wakil Prancis besutan pelatih Franck Haise menempati peringkat 32 dari 36 tim, dengan raihan 1 poin.

Hanya saja laga di kandang pada tengah pekan ini, bakal membuat Nice lebih percaya diri. Musim ini Nice belum terkalahkan di laga kandang semua kompetisi. Mereka pernah menghajar Saint-Etienne 8-0, Nice juga bisa menahan imbang PSG 1-1 di Allianz Riviera. Di laga terakhir, Nice mengalahkan Brest 0-1.

"Kami memang baru meraih 2 kemenangan. Tapi kami dalam laju 6 laga tanpa terkalahkan di liga. Idealnya, kami juga ingin meraih poin di Europa League," ucap Haise, dikutip dari laman resmi Nice.

Prediksi Susunan Pemain Nice vs Twente

Jika benar Hilgers absen, pelatih Oosting bisa memainkan Lagerbielke sebagai opsi di lini pertahanan. Bek asal Swedia itu dapat menemani Max Bruns, yang selama ini menjadi tandem tangguh bagi Hilgers.

Sementara itu, tuan rumah Nice dipastikan tanpa Pablo Rosario. Ia harus absen usai mendapat kartu merah pada laga terakhir kontra Ferenvcaros. Sebagai pengganti, Haise bisa memainkan pemain berpengalaman seperti Tanguy Ndombele.

Nice (3-4-3): Marcin Bułka; Antoine Mendy, Moïse Bombito, Mohamed Abdelmonem; Jonathan Clauss, Tom Louchet, Hicham Boudaoui, Tanguy Ndombele; Sofiane Diop, Evann Guessand, Gaëtan Laborde. Pelatih: Franck Haise

Twente (4-2-3-1): Lars Unnerstall; Bart van Rooij, Gustaf Lagerbielke, Max Bruns, Anass Salah-Eddine; Youri Regeer, Michel Vlap; Sem Steijn, Mitchell van Bergen, Ricky van Wolfswinkel; Sam Lammers. Pelatih: Joseph Oosting

Rekor Head to Head (H2H) Nice vs Twente

Laga ini bakal menandai pertemuan perdana Nice vs Twente. Berikut hasil 5 pertandingan terakhir masing-masing tim:

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Nice:

03-11-2024: Brest vs Nice 0-1 (Ligue 1)

27-10-2024: Nice vs Monaco 2-1 (Ligue 1)

24-10-2024: Ferencvaros vs Nice 1-0 (Europa League)

20-10-2024: Nantes vs Nice 1-1 (Ligue 1)

07-10-2024: Nice vs PSG 1-1 (Ligue 1)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Twente:

02-11-2024: Willem II vs Twente 0-1 (Eredivisie)

27-10-2024: Twente vs Heracles 5-0 (Eredivisie)

25-10-2024: Twente vs Lazio 0-2 (Europa League)

20-10-2024: RKC Waalwijk vs Twente 2-2 (Eredivisie)

06-10-2024: Feyenoord vs Twente 2-1 (Eredivisie)

Live Streaming Nice vs Twente di UEL 2024/2025

Live streaming Nice vs Twente dalam lanjutan jadwal Europa League 2024/2025 pekan ini, bisa diakses melalui beIN, Vidio, dan Vision+, pada Jumat, 8 November 2024, mulai pukul 00.45 WIB. Jalannya laga juga bisa diikuti via live score di laman UEFA.

Untuk menonton tayangan live streaming Europa League 2024/2025 di beIN, Vidio, dan Vision+, penggemar sepak bola dapat mengikuti paket berlangganan terlebih dulu.

Link Live Streaming Nice vs Twente: beIN Sports MAX (beIN Sports Connect)

Link Live Streaming Nice vs Twente: beIN Sports (Vidio)

Link Live Streaming Nice vs Twente: beIN Sports 4 (Vision+)

Link Live Score Nice vs Twente: UEFA

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Europa League 2024-25 dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Klasemen Europa League 2024/2025

Berikut update klasemen Europa League 2024/2025, hingga Rabu (6/11/2024) pagi:

PosTIMMainMgSrKSGPoin Lazio Tottenham Hotspur Anderlecht Ajax Galatasaray Eintracht Frankfurt Midtjylland Athletic Bilbao Bodø/Glimt Lyon Rangers Olympiacos FCSB Fenerbahçe Porto Slavia Prague Real SociedadHoffenheim Roma Viktoria Plzeň Manchester United IF Elfsborg Ferencváros AZ Malmö FF Braga Beşiktaş Twente Union Saint-Gilloise PAOK RFS Nice Ludogorets Razgrad Maccabi Tel Aviv Dynamo Kyiv Qarabağ
13300+89
23300+59
33300+49
43210+77
53210+37
63210+37
73210+37
83210+37
93210+27
103201+46
113201+36
123201+26
13320106
143120+15
153111+14
163111+14
17311104
18311104
19311104
20303003
21303003
223102−13
233102−13
243102−23
253102−23
263102−33
273102−53
283021−22
293012−21
303012−31
313012−41
323012−41
333012−41
343003−40
353003−60
363003−70

tirto.id - Olahraga

Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |