Ranking FIFA Timnas Jika Kalah vs Jepang: Apa di Bawah Malaysia?

5 days ago 5

tirto.id - Ranking FIFA Timnas Indonesia jika kalah dari Jepang di matchday 5 ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Jumat (15/11/2024) berpotensi turun. Namun, sejauh apa penurunan peringkat Skuad Garuda bergantung pada hasil pertandingan negara-negara lain sepanjang November 2024, termasuk Malaysia yang bakal berhadapan dengan Laos.

Timnas Indonesia saat ini memiliki total 1.118,87 poin dalam Ranking FIFA, dan menempati posisi 130 dunia per edisi Oktober 2024. Garuda unggul 3 tingkat dari Malaysia yang menempati ranking 133 dengan mengumpulkan 1.113,92 angka. Dengan demikian, kedua negara saat ini hanya berjarak 4,95 poin.

Jika Timnas Indonesia kalah dari Jepang, poin FIFA mereka bakal berkurang 2,93 poin. Jumlah tersebut masih lebih banyak dari poin Malaysia. Namun, jika dalam laga uji coba Harimau Malaya mampu memetik kemenangan atas Laos, mereka bakal mendapat tambahan 3,31 angka. Jumlah tersebut bakal cukup untuk membuat Malaysia menggeser posisi Timnas Indonesia.

Ranking FIFA Timnas Indonesia Setelah vs Jepang di WCQ 2026

Timnas Indonesia bakal menjalani laga berat di FIFA Matchday November 2024 karena bakal bertanding di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Garuda bakal menghadapi Jepang, yang saat ini menempati peringkat 16 FIFA.

Di atas kertas, Timnas Indonesia bakal sulit memetik kemenangan atas Jepang. Secara kualitas, Samurai Biru lebih unggul. Akan tetapi, dengan kehadiran sejumlah pemain diaspora membuat anak asuh Shin Tae-yong setidaknya memiliki peluang untuk membuat kejutan.

Andai mampu memetik kemenangan atas Jepang, Timnas Indonesia bakal mendapat tambahan poin FIFA yang signifikan. Garuda dapat meraih 22,07 poin andai mampu menjatuhkan Samurai Biru meski hal itu tidak akan mudah. Tambahan angka yang sampai 2 digit itu terjadi karena ranking FIFA TImnas Indonesia memang jauh tertinggal di belakang Jepang.

Bahkan, jika mampu bermain imbang melawan Jepang, Timnas Indonesia sudah bisa mendapatkan 9,57 poin. Jumlah tersebut cukup untuk mengganti kehilangan angka ketika kalah melawan China pada Oktober 2024. Sementara itu, kekalahan bakal membuat Garuda kehilangan 2,93 poin lagi.

Dengan adanya tambahan poin vs Jepang andai menang atau seri, Timnas Indonesia diharapkan mampu tampil apik melawan Jepang, minimal tidak kalah. Hal itu penting untuk memperbaiki ranking FIFA terbaru, sekaligus menaikkan posisi di klasemen Grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Apabila mampu meraih 3 poin Timnas Indonesia bakal naik ke peringkat 2 dengan torehan 6 poin dari 5 laga. Sementara jika bermain imbang, Garuda setidaknya bakal mendekati poin dari Australia, Arab Saudi, dan Bahrain. Namun, jika kalah mereka berpotensi digeser oleh China yang menempati peringkat bawah.

Tidak hanya klasemen ronde 3 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang turun, Timnas Indonesia juga berpotensi digeser Timnas Malaysia dalam FIFA Ranking. Pasalnya, saat Garuda menghadapi Jepang, Harimau Malaya bakal bersua Laos yang di atas kertas mampu mereka kalahkan.

Oleh sebab itu, laga kontra Jepang bakal menentukan ranking FIFA Timnas Indonesia di bulan November 2024. Berikut ini adalah rincian poin FIFA yang didapatkan oleh anak asuh Shin Tae-yong, berdasarkan hasil pertandingan lawan Jepang

Menang= + 22,07 poin

Imbang= + 9,57 poin

Kalah= -2,93 poin

Ranking FIFA Jelang Timnas Indonesia vs Jepang WCQ 2026

Berikut ini ranking FIFA terbaru untuk negara-negara peringkat 125 hingga 135 FIFA jelang laga Timnas Indonesia vs Jepang pada Jumat, 15 November 2024.

PeringkatNegaraTotal PoinPoin SebelumnyaNaik/Turun
125India1133,781133,52+0,26
126Rwanda1130,041123,32+6,72
127Siprus1127,511137,06-9,55
128Gambia1125,621109,05+16,57
129Republik Afrika Tengah1125,261130,7-5,44
130Indonesia1118,871124,17-5,3
131Niger1114,731132,39-17,66
132Nikaragua1114,281118,04-3,76
133Malaysia1113,921117,64-3,72
134Malawi1111,161117,42-6,26
135Kuwait1106,421111,62-5,2

tirto.id - Olahraga

Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |