Jagat maya saat ini sedang heboh berkat beredarnya video Gus Elham Yahya cium anak kecil yang sukses membuat warganet geram. Mereka menilai aksi tidak terpuji oleh pendakwah Tanah Air tersebut sangat tak pantas. Pasalnya, dai muda asal Kediri itu tidak hanya sekedar mencium saja, namun hingga memasukkan sebagian pipi sang anak ke dalam mulutnya.
Baca Juga: Andre Taulany dan Erin Resmi Bercerai, Begini Nasib Hak Asuh Anaknya
Video Gus Elham Yahya Cium Anak Kecil Beredar Luas
Potongan video yang menampilkan Gus Elham mencium anak perempuan tersebut kini beredar luas di berbagai platform. Mulai dari X atau Twitter, Instagram, Facebook, hingga TikTok. Dalam rekaman tersebut, pemilik nama lengkap Mohammad Elham Yahya Luqman itu tampak memeluk dan mencium anak perempuan yang hadir di acara pengajiannya.
Sontak saja, tindakan itu langsung menuai kritik tajam dari warganet dan sejumlah tokoh pemuka agama lainnya. Mayoritas menilai hal itu tidak sesuai dengan etika publik, apalagi dalam konteks keagamaan. Tak heran, mereka pun ramai memberikan hujatan kepada pendakwah lulusan Pondok Lirboyo Kediri tersebut.
” jijik banget lihatnya!” tulis seorang warganet di kolom unggahan akun Instagram @lambe_turah.
“Proses hukum plissss! Dan Cancel culture. Yakin rakyat indo msh banyak yg cerdas kok…!” tambah lainnya
“AYO DONG SANTRI2 SELURUH PONDOK DI JAWA DI DEMO NIHHH!” timpal lainnya.
Gus Elham Sampaikan Permohonan Maaf
Menanggapi viralnya video Gus Elham Yahya cium anak kecil tersebut, pihak yang bersangkutan akhirnya menyampaikan permohonan maaf. Permohonan itu ia sampaikan secara terbuka melalui akun Instagram miliknya. Dalam pernyataannya, Gus Elham mengakui bahwa tindakannya merupakan sebuah kekhilafan.
Selain itu, pendakwah kelahiran 8 Juli 2001 itu juga menjelaskan bahwa video yang beredar merupakan rekaman lama. Sedangkan anak-anak yang terlihat dalam video tersebut berada di bawah pengawasan orang tua ketika acara berlangsung. Menurutnya, tidak ada niatan buruk di balik peristiwa tersebut, namun ia tetap menyesali tindakannya yang menimbulkan kegaduhan publik.
Reaksi Kementrian Agama dan PBNU
Kasus Gus Elham Yahya cium anak kecil tersebut juga mendapat perhatian dari berbagai pihak, termasuk Kementerian Agama. Mereka mengingatkan pentingnya menjaga moralitas dan etika dalam kegiatan berdakwah. Kemenag juga menegaskan bahwa pendakwah perlu menjadi teladan dalam bersikap, khususnya dalam konteks melibatkan anak-anak.
Selain itu, Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama atau PBNU Alissa Wahid juga ikut angkat bicara. Ia begitu menyayangkan aksi Gus Elham. Menurutnya, tindakan itu merendahkan martabat manusia sehingga menjadi pelanggaran serius terhadap sisi kemanusiaan serta prinsip dakwah.
“Itu menodai nilai dakwah sendiri yang harusnya memberi teladan melalui sikap serta lakunya kepada umat,” tutur Alissa pada Rabu, 12 November 2025.
Baca Juga: Lintang Raizha Klarifikasi, Bantah Jadi Orang Ketiga di Hubungan DJ Bravy dan Erika Carlina
Kini, usai video Gus Elham Yahya cium anak kecil beredar luas, sang dai menyatakan akan membuat peristiwa ini sebagai pembelajaran besar baginya. Ia komitmen untuk memperbaiki teknik berdakwahnya dan lebih berhati-hati dalam berinteraksi di ruang publik. Kendati demikian, video Gus Elham Yahya cium anak kecil itu sudah terlanjur membuat publik murka. Bahkan ada yang menuntut agar cucu ulama ternama Jawa Timur ini diproses hukum lebih lanjut. (R10/HR-Online)

1 week ago
15

















































