Kabar bahagia sekaligus mengejutkan datang dari presenter Tanah Air, Billy Syahputra. Adik mendiang Olga Syahputra tersebut, ternyata sudah resmi mengakhiri masa lajangnya. Kabar soal Billy Syahputra resmi nikah terungkap saat ia menjadi bintang tamu program Pagi Pagi Ambyar Trans TV. Momen tersebut pun langsung mencuri perhatian publik dan menjadi perbincangan hangat di berbagai platform media sosial.
Baca Juga: Terungkap Alasan Al Ghazali Ikut Dampingi Sang Ayah ke Polda Metro Jaya
Tanggapan Billy Syahputra Resmi Nikah dengan Bule Asal Belarus
Awalnya, Billy Syahputra masih enggan untuk menceritakan soal pernikahannya dengan bule asal Belarus, Vika Kolesnaya. Namun, akhirnya ia menceritakan soal status pernikahannya dengan Vika, lantaran berita yang sudah ramai di media sosial.
Caren Delano Jadi Saksi Pernikahan
Usut punya usut, Billy Syahputra resmi mempersunting Vika Kolesnaya di Belarus saat ia pergi ke negara tersebut. Diketahui bahwa Billy mengajak salah satu teman artis yang menjadi saksi pernikahannya kala itu.
Sosok selebritas Caren Delano ternyata menjadi saksi pernikahan Billy dan Vika. Billy membenarkan kabar ini lewat wawancara bersama awak media.
“Ada satu artis yang gua kasih tahu, dia jadi saksi pernikahan gua. Dia ada di sebelah kanan gua,” ungkap Billy Syahputra.
“Iya, sudah menikah. Pokoknya pas dia terakhir ke Belarus,” jelas Caren Delano yang tengah duduk di sebelah kanan Billy.
Menurut keterangan Caren Delano, Billy sengaja menikah secara diam-diam di Belarus, negara asal Vika Kolesnaya. Momen istimewa tersebut berlangsung saat Billy melakukan perjalanan di negara tersebut.
“Pokoknya pas dia terakhir ke Belarus,” jelas Caren.
Kini, pertanyaan soal kabar pernikahan Billy sudah digamblangkan secara jelas. Pengakuan soal Billy Syahputra resmi nikah ini sekaligus mengakhiri teka-teki publik yang menuntut kejelasan tentang status hubungan mereka.
Baca Juga: Ahmad Dhani Vs Lita Gading Berseteru, Tidak Ada Kata Maaf
Bakal Gelar Resepsi Pernikahan di Jakarta
Billy Syahputra mengakui bahwa rencana resepsi pernikahannya dengan Vika Kolesnaya harus tertunda. Meski sudah resmi menikah, Billy mengungkapkan bahwa ada beberapa kendala terkait acara tersebut. Kendala ini mencakup biaya sekaligus kehadiran keluarga Vika dari luar negeri.
“Insyaallah resepsi kalau orang tuanya Vika datang ke Indonesia,” ungkap Billy Syahputra.
Namun, presenter Tanah Air tersebut juga menjelaskan bahwa resepsi pernikahan bakal berlangsung di Indonesia. Lebih tepatnya, Billy mengungkapkan jika resepsi pernikahannya akan digelar pada bulan Februari atau Maret tahun depan.
“Insyaallah Februari atau Maret deh, tahun depan,” lanjut Billy.
Billy mengakui bahwa saat ini, ia tengah fokus untuk menabung. Bukan hanya untuk biaya resepsi saja, namun Billy juga menabung untuk masa depan keluarganya bersama Vika.
Sebelumnya, Billy menegaskan bahwa ia tidak bermaksud untuk merahasiakan hubungannya dengan Vika. Hanya saja, ia ingin menghargai keluarga besar sang istri, terlebih karena perbedaan budaya maupun jarak geografis.
Baca Juga: Anak Jadi Korban Bully, Mulan Jameela dan Ahmad Dhani Lapor KPAI
Kabar Billy Syahputra resmi nikah sudah terjawab secara gamblang. Meskipun sempat menyembunyikan kabar bahagia tersebut, Billy mengaku siap menggelar rencana resepsi tahun depan. (R10/HR-Online)