tirto.id - Daftar peserta tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kejaksaan RI 2024 dapat disimak via file PDF. Tes SKD CPNS Kejaksaan RI 2024 dijadwalkan berlangsung mulai 20 Oktober 2024.
Kejaksaan RI telah merilis jadwal tes dan titik lokasi tes SKD CPNS 2024. Hal ini diketahui melalui pengumuman Nomor: Peng - 17/C/Cp.2/10/2024 tentang Jadwal Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kejaksaan Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
Peserta tes SKD mengerjakan 110 butir soal dengan durasi waktu 100 menit. Tes hari Jumat dilaksanakan dua sesi. Sedangkan selain Jumat alias Senin-Kamis dilakukan empat sesi setiap hari.
Daftar Lokasi SKD CPNS Kejaksaan RI 2024
Daftar lokasi tes SKD CPNS Kejaksaan RI 2024 digelar di dalam negeri dan luar negeri. Lokasi dalam negeri semisal Kantor Regional XIV BKN Manokwari, Kantor Regional VII BKN Palembang, dan Kantor Regional I BKN Yogyakarta.
Sedangkan lokasi di luar negeri seperti Kedutaan Besar RI Ankara, Kuala Lumpur, London, hingga Konsulat Jenderal RI Melbourne.
Di bawah ini merupakan daftar beberapa lokasi tes SKD CPNS Kejaksaan RI 2024 di dalam negeri dan luar negeri:
- Kantor Regional XIV BKN Manokwari
- Kantor Regional IX BKN Jayapura
- Kantor Regional XIII BKN Aceh
- Kantor Regional XII BKN Pekanbaru
- Kantor Regional XI BKN Manado
- Kantor Regional X BKN Denpasar
- Kantor Regional VIII BKN Banjarmasin
- Kantor Regional VII BKN Palembang
- Kantor Regional VI BKN Medan
- Kantor Regional V DKI
- Kantor Regional III BKN Bandung
- Kantor Regional IV BKN Makassar
- Kantor Regional II BKN Surabaya
- Kantor Regional I BKN Yogyakarta
- BKN Pusat Jakarta
- Kedutaan Besar RI Ankara
- Kedutaan Besar RI Bangkok
- Kedutaan Besar RI Kuala Lumpur
- Kedutaan Besar RI London
- Kedutaan Besar RI Riyadh
- Konsulat Jenderal RI Melbourne
Ketentuan Tes SKD CPNS Kejaksan RI
Pelaksanaan tes SKD CPNS Kejaksaan RI 2024 menggunakan metode Computer Assisted Test (CAT). Sebelum tes dimulai, peserta wajib hadir paling lambat 60 menit untuk proses registrasi dan pemeriksaan kelengkapan dokumen.
Aturan berlaku untuk peserta yang melangsungkan tes di titik lokasi dalam negeri. Sedangkan peserta yang berada di titik lokasi tes luar negeri wajib hadir selambat-lambatnya 90 menit sebelum ujian dimulai.
Dokumen yang harus dibawa peserta ialah kartu kependudukan (KTP/KK/Kartu Masyarakat Indonesia di Luar Negeri) dan kartu tanda peserta ujian yang dicetak warna.
Kemudian, panitia akan memberikan PIN registrasi kepada peserta 5 menit sebelum jadwal seleksi dimulai. Peserta wajib menunggu ujian di ruang tunggu.
Peserta juga diimbau melakukan penitipan barang secara mandiri di tempat yang telah ditentukan. Saat tes berlangsung, peserta yang mempunyai keluhan Kesehatan wajib melapor kepada panitia.
Peserta wajib berpakaian rapi dan sopan. Di antaranya meliputi:
- Kemeja atas berwarna putih polos tanpa corak.
- Celana panjang/rok berwarna hitam polos tanpa corak dengan panjang dan belahan rok di bawah lutut.
- Sepatu formal yang tertutup dengan dominan hitam.
- Jilbab berwarna gelap bagi peserta yang berjilbab.
- Tidak menggunakan ikat pinggang.
Peserta di dalam ruang ujian dilarang membawa atau menggunakan:
- Buku atau catatan lainnya.
- Kalkulator, gawai, kamera dalam bentuk apapun, jam tangan dan alat tulis selain pensil kayu.
- Senjata api/tajam atau sejenisnya.
- Benda yang mudah terbakar/meledak atau sejenisnya.
- Komputer selain untuk aplikasi CAT.
- Perhiasan dan aksesoris dalam bentuk apapun (kalung, cincin, anting, gelang, bros/brooch, dll).
- Alat elektronik lain.
- Ikat pinggang.
- Tas (mengingat keterbatasan dalam Ruang Penyimpanan diimbau agar peserta tidak membawa tas/ransel/koper dalam ukuran yang besar).
Peserta dilarang melakukan hal-hal berikut ini:
- Bertanya/berbicara dengan sesama peserta selama seleksi berlangsung.
- Menerima/memberikan sesuatu dari/kepada peserta lain tanpa seizin panitia selama seleksi berlangsung.
- Keluar ruangan seleksi, kecuali memperoleh izin dari panitia.
- Membawa makanan dan minuman dalam ruang seleksi.
- Merokok dalam ruangan seleksi.
Bagi peserta yang berada di titik lokasi luar negeri wajib membawa laptop pribadi sesuai dengan ketentuan.
Seleksi Kompetensi Dasar berbasis CAT untuk SPNS di Kantor BKN Jakarta, Senin 27/1/2020. ANTARAFOTO/Aprillio Akbar
Link PDF Jadwal dan Daftar Nama Tes SKD CPNS 2024
Calon peserta SKD CPNS Kejaksaan RI 2024 wajib mengetahui jadwal beserta titik lokasi tes sebelum hari ujian. Daftar lokasi tes SKD CPNS Kejaksaan RI tersebar di dalam dan luar negeri.
Pelamar dapat memantau lokasi tes sebelum ujian. Hal ini dilakukan untuk mengurangi risiko peserta terlambat karena tersesat atau tidak bisa menemukan lokasi ujian.
Jadwal ujian, titik lokasi, dan nama peserta tes SKD CPNS Kejaksaan RI 2024 dapat diakses melalui link di bawah ini:
Link PDF Jadwal dan Daftar Nama Tes SKD CPNS Kejaksaan RI 2024
tirto.id - Edusains
Kontributor: Sarah Rahma Agustin
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Beni Jo & Yulaika Ramadhani