25 Contoh Soal Akidah Akhlak UP PPG PAI Kemenag dan Jawabannya

1 day ago 13

tirto.id - Kumpulan contoh soal akidah dan akhlak dapat dipelajari untuk persiapan Uji Pengetahuan (UP) dalam Ujian Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (UKMPPG) Dalam Jabatan (Daljab) Kementerian Agama (Kemenag).

Salah satu komponen penting dalam PPG Daljab Kemenag adalah UKMPPG. Materi akidah akhlak termasuk dalam kurikulum yang diajarkan dalam UMKPPG di seleksi PPG Daljab Kemenag.

Peserta yang lulus UKMPPG nantinya akan dinyatakan sebagai guru profesional dan berhak menerima tunjangan sertifikasi, selama memenuhi beban kerja yang ditetapkan. Untuk mempersiapkan UKMPPG dalam materi akidah akhlak, simak beberapa contoh soal akidah akhlak UP PPG PAI Kemenag dan Jawabannya.

Kisi-Kisi Uji Pengetahuan PPG Guru Akidah Akhlak

Kisi-Kisi Uji Pengetahuan (UP) untuk Pendidikan Profesi Guru (PPG) bidang akidah akhlak dirancang untuk mengukur kompetensi guru dalam memahami dan mengajarkan materi akidah akhlak secara efektif.

Kisi-kisi terdiri dari penjelasan beberapa aspek penting yang perlu diketahui peserta. Hal itu mulai dari kategori materi pokok yang membahas mengenai topik utama yang harus dikuasai oleh guru, seperti: konsep dasar akidah, nilai-nilai akhlak, dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.​

Kemudian, ada juga penjelasan indikator soal berisi tentang parameter yang akan digunakan untuk menilai pemahaman dan kemampuan guru dalam menjelaskan, menganalisis, serta mengaplikasikan materi akidah akhlak.​

Kisi-kisi ini secara umum berfungsi sebagai panduan bagi peserta PPG dalam mempersiapkan diri menghadapi Uji Pengetahuan, sekaligus bagi penyelenggaran program untuk memastikan peserta memiliki kompetensi yang diperlukan untuk mengajar akidah akhlak secara profesional dan sesuai standar pendidikan yang ditetapkan.

Berikut ini link unduh kisi-kisi Uji Pengetahuan PPG Guru akidah akhlak:

Link Kisi-Kisi Uji Pengetahuan PPG Guru Akidah Akhlak

Kumpulan Soal Uji Pengetahuan Guru Akidah Akhlak PPG Kemenag dan Jawabannya

Berikut ini contoh kumpulan soal dan jawaban materi akidah dan akhlak untuk persiapan UKMPPG Kemenag, beserta dengan jawabannya:

1. Menurut bahasa kata Akhlak dalam Bahasa Arab merupakan jama' dari khulugun yang berarti....

‎A. Berarti yang diciptakan

B. Budi pekerti atau tingkah laku*‎

C. Berarti kejadian

‎D. Berarti pencipta‎

‎2. Pak Zaki berani menyatakan dirinya untuk menjadi koordinator KKG/MGMP PAI di kecamatan di mana ia berada. Ia tidak bersikap paling pintar atau sombong juga tidak minder. Sikap Zaki seperti di atas merupakan bagian dari sifat syajaah, yakni....

‎A. An-Najdah‎

B. Al-Karam‎

C. Al-htimal‎

D. Kibr an-nafs*‎‎

3. Kehendak yang dibiasakan, bukan perbuatan yang tidak ada kehendaknya. Seperti bernafas, denyut jantung, kedipan mata dan lain-lain. Pernyataan di atas merupakan definisi akhlak menurut.....

‎A. Ahmad Amin*‎

B. Al-Ghazali‎

C. Muhammad Abduh‎

D. Ibnu Miskawih

‎‎4. Kekuatan (Al Guwwah) yang ada dalam diri manusia yang mendorong perbuatan-perbuatan untuk memperoleh kenikmatan-kenikmatan yang bersifat zhahir, yang diinspirasi oleh panca indranya seperti mencari makanan dan minuman mencintai lawan jenis dan lain saban disebut Al-Guwwah.... ‎

A. Guwwah al-Ilmi‎

B. Guwwah al-Ghadhab

‎C. Al-Guwwah asy-Syahwah*

‎D. Guwwah al-'Adi

‎‎5. Contoh akhlakul karimah terhadap orang lain adalah...

‎A. tawakkal, ikhlas, sabar, dan syukur

‎B. kasih sayang, shidiq, amanah, tabligh, pemaaf dan adil*‎

C. khauf dan raja', malu, rajin, hemat dan istiqamah

‎D. sabar, rajin, hemat dan istiqamah‎‎

6. Di bawah ini adalah orang yang berhak memasuki ke dalam surga, yaitu ...‎

A. Beriman kepada Allah SWT tapi juga melakukan perbuatan dosa kemudian bertaubat‎

B. Beriman dan Bertagwa kepada Allah SWT*‎

C. Mengaku beriman kepada Allah SWT tapi tidak menjalankan ibadah‎

D. Kafir kepada Allah SWT tapi selalu berbuat baik terhadap ‎sesama‎‎‎

7. Kata siddig berasal dari Bahasa Arab yang berarti.....

‎A. Benar/jujur*‎

B. Menyampaikan‎

C. Menyerahkan atau mewakilkan

‎D. Proporsional, tidak berat sebelah‎‎‎

8. Dalam hadis dikatakan "Man Ia yarhaminnas, lam yarhamullahu 'azza wa Kalla". Hal tersebut merupakan dasar bahwa ....‎

A. Kasih sayang itu tidak terbatas*

‎B. Kasih sayang itu terbatas

‎C. Sabar itu tidak terbatas‎

D. Sabar itu terbatas

‎‎9. Kafi adalah orang kaya yang dermawan dan sering membantu orang kesulitan. Pada saat Kafi jatuh miskin. Orang lain pun membantunya. Hal ini membuktikan bahwa orang yang berbuat baik sesungguhnya ia telah berbuat baik untuk ...‎

A. Orang lain‎

B. sendiri*‎

C. Orang tua‎

D. Masyarakat‎E. Anak

‎‎10. Seorang yang bersahaja bernama Rohman, penampilannya sederhana, namun setiap orang senang terhadapnya. Dia mencintai keluarga, mencintai teman, mencintai tetangga. Bagaimana keadaan hidup bila tidak ada orang seperti Rohman?...

‎A. Dapat menikmati ketenangan hidup ‎

B. Tidak mudah terguncang oleh perubahan situasi ‎

C. Dapat menikmati hidup dalam segala hal ‎

D. Dapat mengganggu keamanan masyarakat, kesehatan psikis, kerukunan rumah tangga dan penghambatan perekonomian*

11. Nasehat ini selalu diajarkan Pak Ahmad kepada anak-anaknya. Agar seseorang menjadi pandai, sehat, dan hidup makmur maka harus berusaha meraihnya, bukannya pasrah menunggu nasib. Tidak mungkin seseorang menjadi-pandai kalau malas belajar, tidak mungkin seseorang menjadi sehat kalau tidak mengkonsumsi makanan sehat dan berolahraga, dan tidak mungkin seseorang menjadi kaya kalau malas bekerja, namun ketiga hal tersebut belum menjadi hal mutlak karena adanya kehendak Allah Yang Maha Kuasa. Jadi, meskipun Allah swt.. telah menentukan segalanya, manusia tetap harus berusaha mengubah nasibnya. Nasihat Pak Ahmad kepada anak-anaknya tersebut didasarkan pada keyakinan akan adanya....

A. Ketentuan nasib

B. Takdir Muallaq*

C. Takdir Mubram

D. Qada

E. Qodar

12. Allah Swt. berfirman. "Siapa saja yang diberi petunjuk oleh Allah, maka ia adalah pihak yang mendapat petunjuk; dan siapa saja yang disesatkan-Nya, maka kalian tidak akan mendapatkan seorang pemimpin pun yang dapat memberi petunjuk kepadanya," (QS Al- Kahfi: 17). Allah swt. memberi manusia anugerah berupa akal, pikiran, dan kehendak Selain itu, Allah swt. juga memberi dua petunjuk. Ada yang baik, dan ada pula yang buruk. Kemana pun ia hendak pergi, maka ia boleh memilihnya dari salah satu di antara kedua petunjuk itu.Manakah sikap hidup yang seharusnya dimiliki seseorang mensikapi ayat di atas?

A. Pak Roy menjalani hidup secara "mengalir" apa adanya karena ia yakin bahwa segala sesuatu yang terjadi di dunia ini sudah takdir Allah.

B. Nenek Qariah tidak dapat menerima kenyataan bahwa cucu kesayangannya lebih dulu meninggal daripada dirinya yang sudah tua.

C. Dokter tidak bisa menyelamatkan nyawa Amin meskipun sudah berusaha yang terbaik.

D. Ibu Meli melahirkan seorang bayi perempuan meskipun ia berharap bisa melahirkan bayi laki-laki.

E. Bu Fatimah suka mendengarkan nasihat-nasihat yang baik, atau membaca buku- buku agama dan terus berdoa kepada Allah, sehingga ia hidupnya lebih terarah.*

13. Di dalam Al-Qur'an kata Al-Qadar muncul dalam beberapa bentuk dan makna. Berikut beberapa bentuk dan makna tersebut, kecuali....

A. at-Tadyiq (menyempitkan)

B. at-Ta'dhim (mengagungkan)

C. at-tathwir (mengembangkan)*

D. at-Tadbir (mengatur).

E. at-Tahdid (membatasi).

14. Manusia bebas mempergunakan pikiran dan berbuat sendiri. Buruk dan baik nasib manusia, janganlah selalu dipertanggungjawabkan kepada Tuhan. Nasib manusia adalah di tangan mereka sendiri. Ha ini termasuk pemahaman....

A. Mu'tazilah

B. Jabariyah

C. Qadariyah*

D. Al- maturidiyyah

E. Asyaariyyah

15. Makna al-Karim adalah apabila berkuasa akan mengampuni, apabila berjanji akan menepati, apabila memberi akan memberi lebih dari yang diminta. Allah tidak pernah berhitung berapa dan kepada siapa yang diberi. Penjelasan tersebut merupakan pendapat....

A. M. Quraish Shihab

B. Umar Sulaiman al-Asyqar

C. Imam Al Ghazali*

D. Ibn Katsir

E. Imam An-Nawawi

16. Penyingkapan hakikat kebenaran atau ma'rifah kepada Allah tidak diperoleh melalui logika tetapi melalui hati yang bersih (suci). Konsep tersebuĮ termasuk penjelasan tentang tasawuf....

A. Akhlaqi

B. Falsafi

C. Irfani*

D. Salafi

E. Amali

17. Tasawuf yang ajaran-ajarannya memadukan antara visi mistis dan visi rasional merupakan tasawuf....

A. Akhlaqi

B. Falsafi*

C. Irfani

D Salafi

E. Amali

18. Pendapat siapakah yang menyatakan bahwa tiada sesuatupun yang wujud kecuali Allah, sehingga manusia dan alam semesta semuanya adalah Allah?A. Abu Yazid Albusthami

B. Al-Kindi

C. Imam Al Ghazali

D. Ibnu Arabi*

E. Alhallaj

19. Berikut adalah argumentasi yang menyatakan mengapa katą tasawuf diambil dari kata "Ahlu suffah":

A. karena orang-orang yang ketika shalat selalu berada di shaf paling depan

B. karena kelompok orang yang ahli hikmah dan suka mengasingkan diri dari masyarakat

C. karena sekelompok orang pada masa Rasulullah yang hidupnya diisi dengan banyak beribadah dan berdiam diri di serambi-serambi masjid*

D. karena sekelompok orang yang meninggalkan dunia mementingkan akhirat

E. karena kelompok orang sufi yang memakai baju dari wol

20. Akhlak adalah Keadaan jiwa yang mendorongnya untuk melakukan perbuatan- perbuatan tanpa melalui pertimbangan pikiran (lebih dulu). Definisi akhlak tersebut merupakan pendapat dari....

A. Imam Ghazali

B. Ibnu Miskawaih*

C. Ahmad Amin

D. Abdullah Darroz

E. Abd. Hamid Yunus

21. Tasawuf secara bahasa berasal dari kata (shafa) yang bermakna....

A. Kemurnian*

B. Kebersihan tingkah

C. Baris pertama

D. Kain wool

E. Baju dari bulu domba

22. Dalam tradisi Tasawuf terdapat banyak teori yang menyebut karakter-karakter keluhuran yang seharusnya dimiliki oleh manusia. Karakter-karsikter yang tergambar dalam konsep tasawuf beraneka ragam. Konsep apakah yang sampai hari ini sangat menuai pro kontra dalam tasawuf ?

A. Maqamat

B. Ahwal

C. Ittihad

D. Wahdat al-Syuhud

E. Wahdat al-din*

23. Kata ihsan dalam al-Qur'an diulang sebanyak 12 kali dengan arti yang beraneka ragam. Dalam surat dan ayat berapakah al-Quran menyinggung tentang ihsan dan keadilan?

A. Ali Imron ayat 133

B. Al Mukminun ayat 83

C. Al Baqarah ayat 17

D. An Nahl ayat 90*

E. An Nisa' ayat 50

24. Kata 'aqd bermakna mengikat dua ujung dari sesuatu dengan kuat dan tidak mudah lepas. Berbeda dengan kata yg juga berarti ikatan, karena adalah ikatan yg mudah lepas, seperti ikatan sepatu sedangkan akidah adalah ikatan yang kuat. Makna tersebut disampaikan oleh ....

A. Quraisy Syihab

B. Yusuf Qardawi

C. Yusuf al Kandhlawi

D. Yunus al-Asfahani

E. Raghib al-Asfahani*

25. Sesungguhnya misi para Rasul adalah untuk menegakkan tauhid. Tauhid bukan sekadar mengenal dan mengerti bahwa pencipta alam semesta ini adalah Allah; bukan sekadar mengetahui bukti-bukti rasional tentang kebenaran wujud (keberadaan)-Nya, dan wahdaniyah (keesaan)-Nya, dan bukan pula sekadar mengenal Asma' dan Sifat-Nya. Apakah makna tauhid yang komprehensif?

A. mengesakan Tuhan dan selalu hanya bermohon kepada-Nya untuk semua urusan dunia dan akhirat

B. pemurnian ibadah kepada Allah dan tidak terlintas di benak tentang sesuatu selain Allah

C. menghambakan diri hanya kepada Allah

D. mentaati segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya dalam kondisi apa pun dan di mana pun

E. perkara yang diwajibkan Allah terhadap manusia (bahkan jin juga) yaitu agar mereka menyembahNya, mengesakanNya dalam sifat uluhiyah dan rububiyahNya, mereka tidak boleh menyekutukan sesuatu denganNya*


tirto.id - Edusains

Kontributor: Auvry Abeyasa
Penulis: Auvry Abeyasa
Editor: Dicky Setyawan

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |