Apa Saja yang Perlu Dibawa Saat UTBK 2025? Cek Dokumennya

1 week ago 25

tirto.id - UTBK-SNBT (Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Nasional Berdasarkan Tes) merupakan salah satu jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri yang diselenggarakan oleh Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BPPP) di bawah naungan Kemendikbudristek.

Hasil dari UTBK menjadi salah satu pertimbangan utama dalam proses seleksi masuk, di samping pertimbangan lain yang mungkin ditetapkan oleh masing-masing perguruan tinggi.

Jalur seleksi ini memberikan kesempatan bagi semua peserta untuk bersaing berdasarkan kemampuan akademik yang terukur. Pengerjaannya dilakukan melalui sistem komputerisasi di pusat-pusat ujian yang telah ditentukan oleh panitia.

UTBK-SNBT bertujuan untuk menilai kemampuan kognitif, penalaran, serta pemahaman calon mahasiswa terhadap pelajaran yang relevan dengan proses pendidikan di perguruan tinggi.

Kapan Tes UTBK SNBT 2025?

Ujian UTBK-SNBT akan dilaksanakan dalam satu gelombang selama sepuluh hari, yaitu mulai tanggal 23 April hingga 3 Mei 2025, dengan pelaksanaan dua sesi setiap harinya.

Tempat pelaksanaan UTBK bagi masing-masing peserta tertera pada kartu ujian, sesuai dengan lokasi yang telah dipilih saat melakukan pendaftaran sebelumnya.

Peserta perlu memerhatikan waktu kedatangan pada hari pelaksanaan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Apa Saja yang Perlu Dibawa Saat UTBK 2025?

Di samping belajar dengan giat dan sungguh-sungguh, penting juga bagi peserta UTBK-SNBT 2025 untuk memastikan bahwa semua dokumen yang diperlukan telah lengkap dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Kelengkapan dokumen ini sangat penting karena menjadi syarat utama agar peserta bisa mengikuti ujian tanpa hambatan. Jika ada dokumen yang tertinggal, rusak, atau tidak sesuai, peserta bisa saja tidak diizinkan masuk ke ruang ujian.

Oleh karena itu, selain fokus pada materi ujian, peserta juga harus teliti dalam menyiapkan dokumen sebagai bagian dari persiapan penting menjelang hari ujian. Agar tidak ada yang terlewat, berikut adalah daftar dokumen yang wajib dibawa saat mengikuti UTBK SNBT 2025:

1. Kartu Peserta UTBK

Peserta harus membawa kartu peserta UTBK sebagai bukti resmi bahwa mereka telah terdaftar. Kartu ini harus dicetak dengan jelas dan dalam kondisi baik.

2. Kartu Identitas

Peserta juga perlu membawa kartu identitas, seperti KTP, Kartu Siswa, atau Paspor. Jika belum memiliki KTP, kartu identitas lain yang sah tetap bisa digunakan.

3. Surat Keterangan Lulus (SKL)

Bagi lulusan tahun 2025 yang belum mendapatkan ijazah, wajib membawa Surat Keterangan Lulus (SKL) asli dari sekolah; jika SKL belum tersedia, dapat diganti dengan Surat Keterangan Kelas 12.

4. Fotokopi Ijazah yang Dilegalisasir

Bagi lulusan tahun 2023 dan 2024, peserta harus membawa fotokopi ijazah yang telah dilegalisasi, sedangkan lulusan luar negeri harus menyertakan ijazah yang sudah disetarakan.

5. Berpakaian Rapi dan Formal

Semua peserta wajib berpakaian rapi dan formal saat ujian, seperti mengenakan kemeja atau atasan berkerah, celana panjang atau rok sopan, serta sepatu tertutup.

Cara Cetak Kartu Peserta SNBT 2025

Sebelum hari ujian tiba, pastikan kita sudah mencetak kartu peserta UTBK-SNBT 2025 dan menyimpannya dengan baik. Jika kehilangan kartu saat hari pelaksanaan ujian, sebaiknya segera lapor ke panitia ujian supaya bisa ditindaklanjuti.

Saat ujian berlangsung, kita harus menempati tempat yang disediakan sesuai nomor peserta dan nomor meja, lalu letakkan kartu peserta di atas meja dengan foto menghadap ke atas supaya pengawas mudah mengenali.

Untuk ukuran cetaknya, kita bisa menggunakan kertas A4 atau F4, seperti yang diinformasikan oleh panitia SNPMB. Saat mencetak, pastikan data diri dan fotonya jelas dan mudah terbaca. Berikut ini langkah-langkah mencetak kartu peserta UTBK SNBT 2025:

  1. Buka https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
  2. Login menggunnakan akun yang sudah dibuat.
  3. Klik Unduh pada bagian Kartu Peserta, kemudian simpan unduhan pada folder yang mudah ditemukan.
  4. Cetak file kartu peserta yang telah diunduh.

tirto.id - Edusains

Kontributor: Auvry Abeyasa
Penulis: Auvry Abeyasa
Editor: Indyra Yasmin

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |