tirto.id - Pelatnas PBSI (Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia) terus meningkatkan persiapan para atlet, jelang bergulirnya Piala Sudirman 2025 pada 27 April-4 Mei di Xiamen, China.
Termasuk salah satunya adalah rencana menggelar simulasi pertandingan, yang melibatkan para atlet pelatnas. Rangkaian simulasi diagendakan berlangsung pekan depan, dengan tujuan meningkatkan kekompakan tim jelang Sudirman Cup 2025.
“Nanti ada simulasi, dan media juga akan kami undang. Ada simulasi, ada pelepasan juga. Dalam waktu dekat akan kami informasikan,” ucap Taufik Hidayat selaku Wakil Ketua Umum I PP PBSI, dikutip dari Antaranews.
Taufik memberikan bocoran bahwa secara umum semua pemain dalam kondisi bagus. Termasuk sejumlah atlet yang pekan lalu tidak tampil di kejuaraan Badminton Asia Championship (BAC) 2025.
“Yang dari BAC baru pulang Senin. Sementara yang tidak ikut, persiapannya cukup baik. Dari pengurus dan pelatih sudah maksimal, tinggal bagaimana atlet menuntaskan di lapangan,” imbuh Taufik, ketika ditemui di Kantor Kemenpora.
Kejuaraan Sudirman Cup 2025 merupakan ajang beregu campuran. Taufik berharap semua atlet yang sudah terpilih masuk dalam Tim Indonesia dapat saling mendukung.
“Ini pertandingan beregu, bukan individu. Jadi semua harus saling support. Yang tidak bermain pun harus tetap memberi semangat. Karena tidak semua akan turun bertanding,” tegasnya.
Jika mengacu hasil drawing fase grup Piala Sudirman 2025, Tim Badminton Indonesia masuk di Grup D, bersama Denmark, India, serta Inggris. Ini jelas bukan hasil undian yang mudah, lantaran 4 tim di grup ini relatif punya kekuatan berimbang.
“Ini bukan undian yang mudah bagi kami, tetapi kami sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk bertanding di Piala Sudirman,” terang Eng Hian, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI.
“Komposisi pemain yang masuk tim adalah gabungan dari pemain senior dan pemain muda masa depan Indonesia,” tambah Eng Hian.
Di sektor tunggal, Tim Indonesia memiliki tumpuan kepada Jonatan Christie (tunggal putra) dan Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri).
Pebulu tangkis tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung berlatih saat mengikuti Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) Bulu Tangkis di PBSI Cipayung, Jakarta, Rabu (16/4/2025)ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/rwa.
Sementara pelapis tunggal putra terdapat Alwi Farhan dan Mohammad Zaki Ubaidillah. Kemudian Putri Kusuma Wardani menjadi pelapis ditunggal putri.
“Jojo tetap jadi ujung tombak di tunggal putra. Tapi kami juga membawa pemain muda seperti Alwi Farhan dan Mohammad Zaki Ubaidillah, agar mereka bisa merasakan atmosfer pertandingan besar seperti ini,” terang pelatih tunggal putra PBSI, Indra Wijaya.
Daftar Lengkap Pemain Indonesia di Piala Sudirman 2025
Berikut daftar lengkap pemain Tim Bulu Tangkis Indonesia di Sudirman Cup 2025:
Atlet Tunggal Putra
- JonatanChristie
- AlwiFarhan
- Mohammad Zaki Ubaidillah
Atlet Tunggal Putri
- Gregoria Mariska Tunjung
- Putri Kusuma Wardani
Atlet Ganda Putra
- Fajar Alfian
- Muhammad Rian Ardianto
- Muhammad ShohibulFikri
- DanielMarthin
- Leo RollyCarnando
- Bagas Maulana
Atlet Ganda Putri
- Febriana Dwipuji Kusuma
- Amallia Cahaya Pratiwi
- Siti FadiaSilvaRamadhanti
- Lanny Tria Mayasari
Atlet Ganda Campuran
- RinovRivaldy
- Pitha Haningtyas Mentari
- RehanNaufalKusharjanto
- GloriaEmanuelleWidjaja
- Dejan Ferdinansyah
tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya