tirto.id - Klasemen Grup C WCQ zona Asia masih dikuasai Jepang yang selangkah lagi memastikan tiket lolos ke Piala Dunia 2026. Sementara itu peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 juga masih terbuka lebar.
Persaingan Grup C adalah yang paling ketat di antara tiga grup ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Bagaimana tidak, antara peringkat dua klasemen dengan tim posisi juru kunci hanya terpaut satu poin.
Hanya dua negara teratas dari setiap grup yang berhak mendapatkan tiket ke Piala Dunia 2026. Saat ini dua posisi tersebut ditempati Jepang dengan 16 poin dan Australia tujuh poin. Jepang hanya butuh satu kemenangan lagi untuk menjadi negara Asia pertama yang lolos ke Piala Dunia 2026.
Lalu peringkat 3-4 nantinya akan melanjutkan perjuangan ke ronde 4. Dua posisi tersebut saat ini ditempati Indonesia dan Arab Saudi yang masing-masing memiliki enam poin. Indonesia layak berada di posisi tiga karena unggul jumlah gol, yakni enam berbanding tiga gol, di saat kedua negara sama-sama punya selisih gol -3.
Sedangkan negara peringkat 5-6 nantinya akan terdepak dari persaingan. Bahrain dan China saat ini berada di zona eliminasi tersebut walau sama-sama punya enam poin. Bahrain ada di posisi lima karena memiliki selisih gol -5 sedangkan selisih gol China adalah -10.
Situasi tersebut membuat empat laga tersisa bagi Australia, Indonesia, Arab Saudi, Bahrain, dan China layaknya partai final. Sekali terpeleset, mereka akan terhempas ke posisi bawah. Tapi di sisi lain kemenangan akan memberikan keyakinan bisa lolos ke Piala Dunia 2026.
Indonesia sendiri akan menghadapi Australia pada 20 Maret di Sydney. Disusul dengan pertandingan menjamu Bahrain pada 25 Maret dan China 5 Juni. Sedangkan di laga terakhir, Tim Garuda akan bertandang ke Jepang pada 10 Juni.
Laga melawan Australia akan sangat krusial bagi nasib Indonesia. Kemenangan di laga ini akan membawa Indonesia ke zona lolos atau posisi runner-up menggeser Australia. Tapi jika kalah, Indonesia bisa saja terlempar ke posisi juru kunci.
Jay Idzes selaku kapten Indonesia menyatakan sama sekali tidak terbebani dengan ketatnya persaingan Grup C. Indonesia sejatinya bukan tim unggulan dan bahkan menjadi negara dengan ranking FIFA terendah di kualifikasi ronde 3. Tapi, motivasi tinggi akan ditunjukkan di laga melawan Australia.
"Tidak mengharapkan hal lain, selain memberikan segalanya seperti di setiap laga membela negara kami. Ini yang saya katakan kepada pemain baru, bahwa kita bermain untuk mewakili negara dengan 280 juta penduduk," kata Idzes saat konferensi pers dilansir dari laman Antara.
Indonesia sendiri datang dengan mayoritas skuad terbaiknya ke Sydney Football Stadium yang menjadi arena pertandingan nanti. Ragnar Oratmangoen dan Justin Hubner memang absen karena skorsing. Tapi dengan komposisi pemain yang ada, tidak sulit bagi Patrick Kluivert mencari penggantinya.
Apalagi Indonesia juga menambah kekuatan setelah menaturalisasi kiper Emil Audero, bek Dean James, dan gelandang Joey Pelupessy. Pengalaman dan kemampuan ketiganya berkompetisi di Eropa jelas menjadi tambahan kekuatan masif bagi Indonesia.
Di sisi lain, Australia diterpa sial saat beberapa pemain inti mereka absen karena cedera. Mereka adalah Harry Souttar, Alessandro Circati, Jordan Bos, Hayden Matthews, dan Thomas Deng adalah beberapa di antaranya.
Tidak ada juga nama yang biasa membela Socceroos seperti Connor Metcalfe, Keanu Baccus, Riley McGree, Nestory Irankunda, dan Awer Mabil. Striker Mitchell Duke juga tidak dipanggil di laga melawan Indonesia.
"Grup ini sangat ketat. Jadi, tidak ada alasan untuk meremehkan Indonesia. Mereka membuktikan itu saat pertandingan terakhir melawan Arab Saudi," kata pelatih Tony Popovic menyoroti kemenangan 2-0 Indonesia atas Arab Saudi pada November 2024 lalu.
Hasil imbang atau bahkan kemenangan akan menjadi idaman Indonesia di laga melawan Australia. Lalu untuk memperbesar peluang lolos, Indonesia harus bisa menang lawan Bahrain dan China di kandang.
Dengan tambahan 7-9 poin dari tiga pertandingan, Indonesia seharusnya cukup aman setidaknya untuk memastikan posisi 3-4. Tinggal bagaimana nanti keberuntungan menaungi Indonesia saat bertandang ke Jepang di laga terakhir.
Klasemen Grup C WCQ 2026 Asia
Berikut klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:
No. | Team | Pld | W | D | L | GF | GA | GD | Pts |
1 | Jepang | 6 | 5 | 1 | 0 | 22 | 2 | +20 | 16 |
2 | Australia | 6 | 1 | 4 | 1 | 6 | 5 | +1 | 7 |
3 | Indonesia | 6 | 1 | 3 | 2 | 6 | 9 | -3 | 6 |
4 | Arab Saudi | 6 | 1 | 3 | 2 | 3 | 6 | -3 | 6 |
5 | Bahrain | 6 | 1 | 3 | 2 | 5 | 10 | -5 | 6 |
6 | China | 6 | 2 | 0 | 4 | 6 | 16 | -10 | 6 |
tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama