Moto Guzzi Stelvio, Motor Petualang Premium

6 days ago 3

Moto Guzzi Stelvio baru saja hadir di Indonesia dan langsung menarik perhatian para penggemar motor petualang. Model terbaru ini PT Piaggio Indonesia luncurkan dengan harga Rp 850 juta OTR Jakarta. Dengan desain elegan khas Italia dan teknologi tinggi, Guzzi Stelvio menjelma menjadi salah satu pilihan terbaik di segmen motor petualang 1.000cc.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Honda XRE 190 2025 Terbaru

Di segmen motor petualang 1.000cc, Stelvio menawarkan berbagai keunggulan yang sulit kompetitor tandingi. Stelvio dapat menjadi pilihan menarik bagi mereka yang mengutamakan kualitas dan keamanan.

Moto Guzzi Stelvio, Design Elegan Khas Italia

Desain Guzzi Stelvio langsung mencuri perhatian. Mengusung gaya simpel dan elegan khas motor Italia, Stelvio mengedepankan estetika dengan bodi yang tidak memiliki garis-garis ekstrem. Bagian belakangnya terlihat solid dan padat, mencerminkan kekokohan yang menjadi ciri khas motor petualang.

Salah satu fitur unik pada desainnya adalah penggunaan gardan di sisi kiri yang juga berfungsi sebagai single-sided swingarm. Ini menambah kesan tangguh dan modern pada motor ini.

Meskipun tampilannya sederhana, Guzzi Stelvio berhasil menggabungkan bentuk yang menawan. Ini membuatnya mudah pengendara operasikan di berbagai medan. Desain ini memungkinkan motor ini untuk terlihat elegan saat melaju di perkotaan. Akan tetapi, tetap berani dan tangguh ketika menjelajahi medan off-road.

Mesin 1.042cc V-Twin Longitudinal

Moto Guzzi Stelvio berbekal mesin 1.042cc V-Twin longitudinal yang sudah memenuhi standar emisi Euro 5+. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga puncak sebesar 115 tenaga kuda (TK) pada 8.700 RPM serta torsi maksimal 105 Nm pada 6.750 RPM.

Tenaga tersebut tersalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual enam percepatan, dengan sistem penggerak gardan yang menggantikan rantai konvensional. Gardan ini tidak hanya meningkatkan keandalan dan daya tahan mesin. Akan tetapi, juga mempermudah perawatan ya daripada sistem rantai.

Guzzi Stelvio cocok untuk perjalanan jauh maupun tantangan di medan berat dengan tenaganya yang besar. Dengan spesifikasi mesin tersebut, motor ini mampu memberikan performa tangguh dan responsif. Performa ini penting bagi pengendara yang mencari petualangan di berbagai kondisi jalan.

Teknologi Ride-By-Wire dan Mode Berkendara

Moto Guzzi Stelvio tidak hanya mengandalkan mesin yang kuat, tetapi juga teknologi ride-by-wire. Teknologi ini memberikan kenyamanan tambahan saat berkendara. Pengendara dapat memilih di antara lima mode berkendara yang tersedia, yaitu Tour, Rain, Road, Sport, dan Off-Road.

Mode ini memungkinkan Stelvio untuk beradaptasi dengan berbagai kondisi jalan dan cuaca. Sehingga, meningkatkan keamanan dan kenyamanan selama perjalanan.

Pada mode Tour, Stelvio mengoptimalkan efisiensi bahan bakar dan memberikan kenyamanan untuk perjalanan jauh. Mode Rain berguna untuk medan basah atau licin, mengatur output tenaga agar tidak terlalu agresif.

Baca Juga: Yamaha Tracer 300, Motor Petualang dengan Performa Tangguh

Mode Road menawarkan kenyamanan dan performa untuk perjalanan sehari-hari. Sementara, mode Sport memberikan akselerasi maksimal untuk pengalaman berkendara yang lebih dinamis. Terakhir, mode Off-Road memungkinkan Stelvio untuk tampil optimal di medan tanah atau bebatuan.

Fitur Keamanan Berbasis Radar

Moto Guzzi Stelvio menjadi pionir dalam penggunaan radar pada sepeda motor. Teknologi ini sebelumnya biasa ditemukan pada kendaraan roda empat dan pesawat tempur, namun kini disematkan pada Stelvio untuk meningkatkan keamanan.

Radar depan berfungsi sebagai sistem Front Collision Warning. Ini dapat memberi peringatan jika terdapat objek di depan motor, sehingga mengurangi risiko tabrakan.

Radar belakang menyediakan informasi Blind Spot dan Lane Change Assist. Ini dapat menampilkan peringatan di spion dan layar TFT ketika ada kendaraan di sisi kanan atau kiri belakang motor.

Layar TFT

Semua informasi penting terkait berkendara dapat Anda akses melalui layar TFT lima inci pada Guzzi Stelvio. Layar ini menampilkan berbagai informasi, termasuk kecepatan, mode berkendara yang aktif, hingga sistem peringatan dari radar. Tampilan layar yang jernih dan intuitif memudahkan pengendara untuk melihat informasi yang pengendara butuhkan.

Stelvio, Pilihan Motor Petualang Premium

Dengan harga Rp 850 juta, motor ini tidak hanya cocok bagi pecinta touring. Akan tetapi, motor ini juga mereka yang mencari kenyamanan berkendara di berbagai kondisi jalan.

Baca Juga: Royal Enfield Himalayan 450, Motor Baru Adventure Tourer

Bagi para petualang sejati yang mencari motor dengan performa dan teknologi unggul, Moto Guzzi Stelvio adalah pilihan tepat. Di Indonesia, motor ini siap menjawab kebutuhan para pengendara yang mendambakan sepeda motor premium dengan fitur terdepan dan desain khas Italia. (R10/HR-Online)

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |