Nubia Focus Pro 5G Harganya Murah dengan Spesifikasi Mewah

17 hours ago 4

Nubia, merek ponsel dari penyedia teknologi asal China, ZTE, baru saja meluncurkan smartphone terbarunya, Nubia Focus Pro 5G, di Indonesia. Ponsel ini pertama kali diperkenalkan pada ajang Mobile World Congress (MWC) 2024 di Barcelona dan kini sudah resmi tersedia di pasar Indonesia. 

Baca Juga: Nubia Z70 Ultra, Usung Layar dengan Resolusi 1220p

Peluncuran ini diumumkan melalui akun Instagram resmi Nubia Indonesia, @nubia_indonesia. Dengan harga sekitar Rp2,8 juta, perangkat ini menawarkan spesifikasi menarik. Terutama di sektor fotografi yang menjadikannya pilihan yang kompetitif di kelas menengah.

Nubia Focus Pro 5G, Tawarkan Fitur Fotografi Unggulan

Salah satu daya tarik utama smartphone ini adalah kamera utamanya yang memiliki resolusi 108 MP, lengkap dengan aperture f/1.7 dan berbagai fitur fotografi canggih. ZTE menambahkan teknologi Optical Image Stabilization (OIS) dan Electronic Image Stabilization (EIS) untuk menghasilkan gambar yang lebih stabil. 

Terutama saat merekam video dalam kondisi bergerak atau cahaya minim. Ponsel ini juga menawarkan lima mode focal length, mulai dari 18 mm hingga 72 mm, yang memungkinkan pengguna mengambil foto dalam berbagai skenario, mulai dari lanskap hingga close-up.

Untuk mempermudah pengguna, perangkat ini berbekal dengan tombol Capture Button yang berfungsi sebagai shutter khusus, mirip dengan tombol di iPhone. Selain itu, terdapat shortcut sliding yang bisa pengguna sesuaikan untuk mengakses fungsi seperti kamera, mode suara, perekaman audio, dan senter. 

Di bagian depan, terdapat kamera selfie beresolusi 32 MP yang cocok untuk foto selfie dan video call.

Layar dan Desain

Dari segi desain, Nubia Focus Pro 5G mengusung layar IPS LCD berukuran 6,72 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120 Hz. Layar ini diklaim memiliki bezel tipis dengan rasio bodi ke layar mencapai 92 persen, memberikan tampilan yang lebih luas dan immersive. 

Modul kamera belakang yang besar memberikan kesan premium dan menarik, mirip dengan desain kamera klasik. HP ZTE ini tersedia dalam dua pilihan warna, yaitu Light Brown dan Classic Black yang memberikan pilihan menarik bagi konsumen.

Performa dan Kapasitas Penyimpanan

Untuk performa, HP canggih ini mendapat sokongan dari chipset Unisoc T760 yang berpadu dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB berteknologi UFS 3.1. Kapasitas penyimpanan ini cukup besar untuk menyimpan berbagai file, foto, dan video tanpa perlu khawatir kehabisan ruang. 

Baca Juga: Nubia Z60 Ultra Leading Version Rilis Mengusung Baterai Jumbo

Ponsel ini juga mendukung fitur Dynamic RAM hingga 12 GB, memberikan pengalaman multitasking yang lancar. Baterai berkapasitas 5.000 mAh pada Nubia Focus Pro 5G sudah mendukung pengisian cepat 33 watt. 

Sehingga pengguna bisa mengisi daya dengan lebih efisien. Kapasitas baterai yang besar ini memungkinkan penggunaan sehari penuh, meski sering Anda gunakan untuk aktivitas fotografi atau streaming.

Fitur Tambahan yang Mendukung

Selain fitur kamera dan performa, perangkat ini juga menawarkan berbagai fitur pendukung seperti NFC, sensor fingerprint di samping yang terintegrasi dengan tombol daya, speaker bersertifikasi DTS, dan port audio jack 3.5 mm. 

Sistem operasinya berbasis Android 13, memberikan akses ke berbagai fitur terbaru dari Android. Salah satu fitur menarik lainnya adalah Live Island Interactive yang dapat menampilkan notifikasi mirip dengan Dynamic Island pada iPhone, menambah keunikan pengalaman penggunaan.

Baca Juga: Nubia V60 Design Resmi Debut di Indonesia Membawa Spesifikasi Keren

Nubia Focus Pro 5G hadir dengan spesifikasi yang lengkap dan fitur fotografi canggih di kelas harga menengah. Dengan kamera utama 108 MP, lima mode focal length, dan dukungan AI, ponsel ini cocok bagi pengguna yang hobi fotografi. Ditambah dengan layar berkualitas, performa handal, dan baterai tahan lama, perangkat ini menjadi pilihan yang layak bagi konsumen Indonesia. (R10/HR-Online)

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |