10 Rekomendasi AI untuk Merangkum PDF Gratis & Terbaik

1 day ago 11

tirto.id - Membaca dokumen PDF yang halamannya ratusan tentu butuh banyak waktu. Namun, jangan khawatir kalau waktu Anda terbatas, kini ada AI untuk merangkum PDF yang bisa membantu meringkas file PDF yang jumlahnya ratusan halaman menjadi lebih ringkas dan mudah dibaca.

Dengan bantuan teknologi AI untuk merangkum file PDF, pekerjaan membaca file akan lebih efektif. Selain itu, Anda akan lebih banyak waktu untuk mengerjakan hal-hal lain yang juga sama pentingnya.

Berikut ini daftar AI untuk merangkum file PDF gratis, apakah itu artikel, jurnal ataupun buku dalam format PDF. Kini, lewat bantuan kecerdasan buatan alias artificial intelligence atau AI untuk merangkum PDF ini, pelajar, mahasiswa ataupun profesional bisa mengerjakan tugas-tugas dengan lebih cepat dan akurat.

Kumpulan Situs AI yang Bisa Merangkum PDF

Password PDFPassword PDF. foto/istockphoto

Berikut ini, beberapa rekomendasi AI untuk merangkum PDF yang bisa dipilih oleh para pelajar, mahasiswa ataupun profesional. Berbagai rekomendasi ini bisa jadi alat bantu untuk merangkum PDF agar pekerjaan bisa dilakukan dengan lebih cepat dan efisien.

PDF.ai

PDF.ai merupakan AI untuk merangkum PDF yang memungkinkan pengguna berinteraksi dengan dokumen secara langsung. Fitur utama AI ini adalah, pengguna dapat mengajukan pertanyaan tentang konten, mendapatkan ringkasan, mengekstrak data spesifik, serta mengkategorikan dokumen dengan tag.

Aplikasi ini juga mendukung interaksi multibahasa dan memungkinkan pengguna mengekstrak serta meringkas informasi dengan cepat dari PDF tanpa membacanya secara manual. Hal ini tentu dapat menghemat waktu dan meningkatkan produktivitas, terutama dengan dokumen yang kompleks seperti makalah penelitian atau teks hukum.

SMMRY

SMMRY adalah AI untuk merangkum jurnal PDF yang berfokus pada pemadatan artikel, berita, dan konten online. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan panjang ringkasan dan menghapus kata-kata tertentu untuk menyesuaikan output.

SMMRY menyediakan ringkasan konten online yang cepat dan ringkas dengan pengaturan minimal. Selain itu, AI untuk merangkum file PDF ini juga mampu bekerja cepat dan efektif untuk pengguna yang menginginkan hasil langsung.

ChatGPT

Ilustrasi Chat GPT

Ilustrasi Chat GPT. foto/istockphoto

ChatGPT adalah AI untuk merangkum PDF gratis yang memiliki kemampuan merangkum percakapan yang dapat disesuaikan. Dengan AI untuk merangkum PDF ini pengguna juga dapat terlibat dalam format tanya jawab untuk pengalaman meringkas yang lebih interaktif.

ChatGPT memungkinkan pengguna untuk mengajukan pertanyaan dan mendapatkan rangkuman dalam gaya percakapan, yang bisa lebih menarik dan lebih mudah dicerna. Aplikasi ini juga sangat interaktif, menawarkan fleksibilitas dalam menjawab dan format rangkuman.

UPDF

 UPDF AI Assistance Online

UPDF AI Assistance Online. foto/UUPDF

UPDF adalah AI untuk merangkum buku PDF yang berfungsi di Windows, Mac, iOS, dan Android. Dengan menggunakan Ai untuk merangkum file PDF ini pengguna dapat mengedit dengan mengubah font, gaya, dan warna.

UPDF juga memungkinkan pengguna mengubah ringkasan menjadi PPT, Excel, Gambar, HTML, dan lainnya. Selain itu, pengguna juga bisa membubuhi keterangan dengan menambahkan komentar, sorotan, catatan tempel, tanda tangan, dan banyak lagi.

Dengan UPDF pengguna bisa melakukan uji coba gratis dan mendapatkan 1 GB, maksimal 10 MB per file. Tools AI ini juga memungkinkan pengguna menggunakan satu akun untuk dua desktop, serta dua ponsel.

ChatPDF

ChatPDF adalah AI untuk merangkum file PDF yang didukung oleh GPT-3.5. Dengan tools AI ini pengguna bisa mengunggah atau menarik dan melepas file PDF ke kolom kosong. Dari situ, ChatPDF akan menyelesaikan tugas meringkas file tersebut.

Selain merupakan AI untuk merangkum PDF gratis, tools AI ini juga memungkinkan pengguna mengajukan 50 pertanyaan per hari berdasarkan output. Pengguna juga bisa mengajukan berbagai pertanyaan dalam bahasa yang berbeda.

HIX.AI

HIX.AI adalah AI untuk merangkum PDF terbaik yang dapat diandalkan. Tools AI ini sempurna menjadi asisten penulisan AI yang lengkap dan canggih. Selain itu, tools ini juga akan merangkum teks PDF secara cepat dan akurat.

Selain file PDF, dengan HIX. AI pengguna dapat mengunggah file dalam format DOC, DOCX, dan TXT. Dengan tools AI ini, pengguna juga bisa menggunakan fitur obrolan HIX.AI untuk mengobrol dengan file tersebut. Oleh karena itu dengan AI ini ringkasan teks PDF akan lebih intuitif.

Selain meringkas teks, HIX. AI juga bisa meringkas video dengan membuat ringkasan dalam paragraf atau poin-poin agar lebih mudah dibaca. HIX.AI juga menyediakan paket gratis mencakup 300 kata (GPT-3,5) per minggu.

IntelliPPT

IntelliPPT adalah AI untuk merangkum PDF terbaik yang mampu merangkum artikel untuk presenter. Selain dalam format PDF, tools ini juga dapat merangkum file dalam format DOCX.

Dengan tools ini, pengguna bisa menghemat waktu ekstra, karena tools ini secara otomatis akan mengubah ringkasan PDF menjadi PPT yang menarik, sehingga pengguna bisa langsung mempresentasikannya kepada khalayak.

PDFgearChatbot

Tools ini adalah AI untuk merangkum PDF gratis yang berfungsi untuk Windows, MacOS, dan iOS. Pengguna tidak perlu mendaftar untuk menggunakan alat ini. Pengguna cukup mengunduh di perangkat, sesudah terinstal, pengguna siap menggunakan fitur-fitur dalam tools AI ini.

PDFgear Chatbot ini bekerja pada GPT-3.5 dan memungkinkan pengguna meringkas teks berukuran besar dalam format PDF. Pengguna juga bisa mengekstrak teks dari gambar yang dipindai atau mengonversinya dari Excel, HTML, XSL, dan banyak lainnya.

My Assignment Help

Ini adalah AI untuk merangkum jurnal PDF, buku, ataupun file PDF dari berbagai sumber. Selain sumber teks biasa seperti TXT, DOCX, dan PDF, pengguna juga bisa mengunggah file dari Google Drive, Dropbox, dan lainnya.

Alat ini menawarkan cara cepat dan mudah untuk mendapatkan ringkasan PDF berkualitas tinggi. Bahkan jika pengguna tidak yakin harus mulai dari mana, pengguna cukup membuat kerangka dan membiarkan tools ini membuat ringkasannya.

Summarizer.org

AI untuk merangnkum PDF gratis lainnya bernama Summarizer.org. Tools ini bisa merangkum file sesuai dengan kebutuhan pengguna. Pengguna juga bisa menyesuaikan panjang ringkasan, menampilkan keseluruhan ringkasan, menyajikannya dalam poin-poin, atau mengekstrak baris terbaik dari file PDF tersebut.

Tools ini mendukung enam bahasa, sehingga penutur bahasa Inggris, Prancis, Spanyol, Portugis, Indonesia, dan Belanda bisa dengan bebas menggunakannya. Ditambah, alat ini tidak ada batasan berapa banyak kata atau halaman yang dapat pengguna rangkum dalam sehari.

Ilustrasi pdfIlustrasi pdf. FOTO/IStockphoto

Dengan menggunakan AI untuk merangkum PDF ini, pekerjaan membaca file PDF, apakah itu jurnal ataupun buku bisa dilakukan dengan lebih cepat, dan bisa meminimalisir kemungkinan terjadinya kelelahan atau rasa bosan saat membaca file PDF yang terlalu panjang.


tirto.id - Byte

Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Lucia Dianawuri & Yulaika Ramadhani

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |