20 PTN Penerima Peserta KIP Kuliah SNBP 2025 Terbanyak

1 day ago 12

tirto.id - Panitia SNPMB 2025 telah mengumumkan PTN penerima peserta KIP Kuliah SNBP 2025 terbanyak. Pengumuman 20 PTN penerima KIP Kuliah terbanyak dirilis dalam konferensi pers SNBP 2025, hari ini Selasa (18/03/2025).

KIP Kuliah merupakan program beasiswa dari pemerintah yang dapat digunakan pendaftar SNBP 2025. Calon mahasiswa yang berhak mengklaim KIP Kuliah ialah mereka yang berasal dari keluarga kurang mampu secara ekonomi.

Diketahui, pendaftaran penerima KIP Kuliah mengiringi seluruh tahapan seleksi baik SNBP, SNBT dan jalur Seleksi Mandiri.

PTN Penerima Peserta KIP Kuliah SNBP 2025 Terbanyak

Berdasarkan data Panitia SNPMB, jumlah pendaftar SNBP 2025 mengalami lonjakan yang signifikan. Sesuai data, sebanyak 776.515 siswa telah melakukan finalisasi, meningkat 10,6 persen atau 74.203 siswa dari 702.312 pendaftar pada 2024.

Dari total pendaftar SNBP 2025 tersebut, sebagian pendaftar merupakan penerima KIP Kuliah. KIP Kuliah merupakan program bantuan biaya pendidikan dari pemerintah untuk calon mahasiswa perguruan tinggi berprestasi, namun tidak mampu secara ekonomi.

Mahasiswa penerima KIP Kuliah akan menerima sejumlah manfaat seperti pendaftaran KIP-Kuliah tidak dipungut biaya, bebas biaya pendidikan yang dibayarkan langsung kepada perguruan tinggi, subsidi biaya hidup per bulan

Pendaftaran KIP Kuliah berlangsung mengiringi seleksi masuk perguruan tinggi, seperti SNBP, SNBT, hingga seleksi mandiri.

Berdasarkan siaran pers yang dirilis oleh panitia SNPMB 2025, posisi pertama universitas dengan penerima KIP Kuliah terbanyak ialah Universitas Malikussaleh dengan 2.030 penerima. Kemudian, urutan kedua penerima KIP Kuliah terbanyak SNBP 2025 ialah Universitas Negeri Padang dengan 1.533 penerima.

Kemudian, PTN Vokasi yang menerima peserta KIP Kuliah terbanyak ialah Politeknik Negeri Jember, dengan jumlah penerima 803. Selanjutnya, urutan kedua penerima terbanyak KIP Kuliah pada jalur SNBP 2025 ialah Politeknik Negeri Sriwijaya dengan jumlah 701 penerima.

Berikut merupakan 20 daftar PTN penerima KIP Kuliah terbanyak 2025:

  1. Universitas Malikussaleh : 2.030 Penerima
  2. Universitas Negeri Padang: 1.533 Penerima
  3. Universitas Negeri Medan: 1.496 Penerima
  4. Universitas Syah Kuala: 1.384 Penerima
  5. Universitas Pendidikan Indonesia: 1.317 Penerima
  6. Institut Pertanian Bogor: 1.237 Penerima
  7. Universitas Lampung: 1.191 Penerima
  8. Universitas Negeri Makassar: 1.182 Penerima
  9. Universitas Negeri Gorontalo: 1.168 Penerima
  10. Universitas Haluoleo: 1.122 Penerima
  11. Politeknik Negeri Jember: 803 Penerima
  12. Politeknik Negeri Sriwijaya: 701 Penerima
  13. Politeknik Negeri Lhokseumawe: 530 Penerima
  14. Politeknik Negeri Padang: 495 Penerima
  15. Politeknik Negeri Medan: 486 Penerima
  16. Politeknik Negeri Lampung: 407 Penerima
  17. Politeknik Negeri Bengkalis: 365 Penerima
  18. Politeknik Negeri Ujung Pandang: 316 Penerima
  19. Politeknik Negeri Jakarta: 290 Penerima
  20. Politeknik Negeri Semarang: 288 Penerima

Apa Tahap Selanjutnya setelah Lolos KIP Kuliah Jalur SNBP 2025?

Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) telah melakukan sinkronisasi data peserta KIP Kuliah yang mengikuti jalur SNBP 2025 pada 19 Februari 2025. Dengan sinkronisasi tersebut, peserta KIP Kuliah yang dinyatakan lolos SNBP 2025 akan memperoleh SIM KIP Kuliah yang muncul di akun pendaftarannya.

Peserta yang dinyatakan lolos KIP Kuliah jalur SNBP 2025 selanjutnya hanya perlu melakukan verifikasi ulang. Selanjutnya, peserta yang dinyatakan lolos verifikasi akan diusulkan oleh pihak kampus sebagai penerima KIP Kuliah.

Perlu diketahui, penerima KIP Kuliah akan ditetapkan Kemendiktisaintek atas usulan perguruan tinggi. Penetapan tersebut dilakukan usai penerima KIP Kuliah melakukan regisgtrasi pada kampus tujuan dan dinyatakan sebagai mahasiswa aktif di perguruan tinggi.

Agar proses penetapan penerima KIP berjalan dengan lancar, pastikan data yang diisi saat proses pendaftaran sudah benar. Data-data tersebut meliputi Data siswa di Data Pokok Pendidikan (Dapodik), data pribadi calon mahasiswa, penghasilan orang tua hingga data kondisi ekonomi.


tirto.id - Edusains

Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Sarah Rahma Agustin & Beni Jo

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |