tirto.id - Menyiapkan peserta didik untuk ajang PORSADIN (Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah) bukan hanya soal latihan fisik dan seni, tapi juga penguatan ilmu agama. Salah satu cabang yang cukup diminati adalah lomba cerdas cermat.
Lomba ini menantang peserta untuk berpikir cepat, tepat, dan tentunya memahami materi keislaman dengan baik.
Kalau kamu pernah menjadi santri di Madrasah Diniyah Takmiliyah, pasti sudah tidak asing lagi dengan perlombaan PORSADIN.
Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah, atau yang biasa disingkat PORSADIN, merupakan ajang kompetisi tingkat nasional yang ditujukan untuk para santri Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDTA).
Kegiatan ini mencakup bidang olahraga dan seni yang dikemas dalam suasana edukatif dan islami.
Cabang perlombaan dalam bidang olahraga dan seni di PORSADIN tidak hanya terbatas pada Lomba Porsadin berupa cerdas cermat, tetapi juga mencakup futsal, kaligrafi, seni tari, pidato, dan masih banyak lagi.
Perlombaan PORSADIN ini merupakan hasil kolaborasi antara Seksi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (PAKIS) dan Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT).
Tujuan PORSADIN
Pekan Olahraga dan Seni Antar-Santri Diniyah (Porsadin) VII Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2024. ANTARA/HO-Kemenag

PORSADIN adalah singkatan dari Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah, yang merupakan kegiatan yang bertujuan untuk menggali dan mengembangkan potensi santri MDTA melalui berbagai cabang perlombaan, salah satunya adalah cerdas cermat diniyah.
Penyelenggaraan PORSADIN memiliki beberapa tujuan utama yang memberi manfaat langsung bagi para santri. Kegiatan ini dirancang untuk meningkatkan prestasi santri dalam bidang olahraga dan seni, dengan tetap menjaga nilai-nilai islami di setiap pelaksanaannya.
1. Menanamkan Nilai Sportivitas dan Semangat Kompetisi
Selain fokus pada prestasi, PORSADIN juga menjadi wadah pembelajaran tentang pentingnya berkompetisi secara sehat dan sportif. Meskipun berlangsung di lingkungan sekolah berbasis agama, kegiatan ini hadir sebagai bukti bahwa santri diniyah tak hanya unggul dalam bidang keagamaan, tetapi juga memiliki potensi besar di berbagai bidang lainnya.
2. Sarana Silaturahmi Antar Santri
Karena berskala nasional, PORSADIN memberikan kesempatan emas bagi para santri untuk saling bersilaturahmi dengan peserta dari berbagai Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT).
Pertemuan ini bisa berlangsung mulai dari tingkat kecamatan, kabupaten/kota, provinsi, hingga tingkat nasional, menciptakan jaringan yang luas antar-santri dari berbagai daerah.
Dalam artikel ini, kamu akan menemukan referensi soal cerdas cermat Porsadin dan jawabannya sebagai bahan latihan maupun persiapan menghadapi lomba.
Contoh Soal Porsadin dan Jawabannya
Dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63, Kejaksaan Negeri (Kajari) Batang menggelar lomba cerdas cermat bertema hukum untuk pelajar SMU. Sebanyak 15 tim pelajar menjadi peserta lomba, yang diadakan untuk menggugah minat pelajar agar tertarik belajar dan memilih pendidikan hukum saat kuliah nanti. (Yusup Fatoni/Rayyan/Rinto A Navis)
Soal cerdas cermat untuk siswa PORSADIN memiliki beragam tipe, mulai dari soal pilihan ganda, pemahaman terhadap hadits atau ayat suci Al-Qur’an, hingga bentuk soal lainnya.
Untuk mendukung proses belajar dan latihan, berikut kami sajikan 30 contoh soal cerdas cermat PORSADIN lengkap dengan jawabannya, mulai dari pilihan ganda, isian singkat, hingga materi hadits.
Cocok digunakan oleh guru pendamping, santri, maupun orang tua yang ingin membantu anaknya belajar di rumah.
1. Contoh Soal Porsadin dan Jawabannya Pilihan Ganda
Berikut ini contoh soal cerdas cermat PORSADIN dan jawabannya tipe pilihan ganda:
1. Berikut ini merupakan sikap positif dalam memanfaatkan waktu, kecuali...
a. Bersegera ke sekolah
b. Melaksanakan shalat tepat waktu
c. Menghindari aktivitas yang sia-sia
d. Bermain game hingga lalai ibadah
2. Amal apa yang tetap mendatangkan pahala setelah seseorang meninggal dunia?
a. Sedekah jariyah, ilmu bermanfaat, dan anak soleh yang taat mendoakan
b. Sedekah biasa, amal saleh, dan orang tua bijak
c. Ilmu umum, amal sosial, dan keluarga yang harmonis
d. Harta warisan, motivasi hidup, dan anak yang sukses
3. Sikap orang beriman terhadap takdir Allah adalah...
a. Iri dan suka mencela
b. Sombong dan merasa hebat
c. Hasad dan curiga
d. Berani dan siap bertanggung jawab
4. Apa arti dari Yaumul Hisab?
a. Hari dikumpulkannya manusia
b. Hari penimbangan amal
c. Hari pembalasan
d. Hari perhitungan amal
5. Apa misi utama Rasulullah SAW diutus ke dunia?
a. Menjelaskan sunnah
b. Menyempurnakan akhlak manusia
c. Menyampaikan hadits
d. Menurunkan Al-Qur'an
6. Apa julukan Rasulullah SAW yang mencerminkan kejujuran beliau?
a. Al-Mustafa
b. Al-Faruq
c. Al-Amin
d. Al-Yamin
7. Jenis zakat yang bertujuan untuk menyucikan jiwa disebut...
a. Zakat fitrah
b. Zakat pertanian
c. Zakat harta
d. Zakat penghasilan
8. Apa nama shalat sunnah yang dilakukan sebelum dan sesudah shalat wajib?
a. Shalat Tahajud
b. Shalat Rowatib
c. Shalat Hajat
d. Shalat Dhuha
9. Siapa saja yang termasuk Khulafaur Rasyidin?
a. Dua sahabat Rasulullah
b. Empat sahabat Rasulullah
c. Tiga sahabat utama
d. Lima pemimpin Islam awal
10. Apa tindakan pertama Rasulullah ketika tiba di Madinah?
a. Mendirikan rumah
b. Membentuk pasukan
c. Membangun masjid
d. Menyusun strategi perang
Contoh Soal Porsadin dan Jawabannya Soal Isian Singkat
Berikut ini contoh soal cerdas cermat PORSADIN dan jawabannya tipe soal isian singkat:
1. Siapakah malaikat yang bertugas meniup sangkakala saat hari kiamat tiba?
Jawaban: Malaikat Isrofil
2. Apa arti dari kata “syukur” dalam bahasa?
Jawaban: Terima kasih
3. Apa nama shalat yang dilakukan dengan menggabungkan dua waktu shalat dalam satu waktu?
Jawaban: Shalat Jama'
4. Berapa jumlah juz dalam Al-Qur’an?
Jawaban: 30 juz
5. Apa arti dari lafaz “Hadzihi Saburotun”?
Jawaban: Ini papan tulis
6. Apa nama zakat yang wajib dikeluarkan setiap bulan Ramadan?
Jawaban: Zakat Fitrah
7. Berapa jumlah ayat dalam surat Al-Humazah?
Jawaban: 9 ayat
8. Apa nama lain dari Al-Qur’an yang berarti “Kitab Allah”?
Jawaban: Kitabullah
9. Sebutkan satu rukun iman setelah iman kepada Allah dan iman kepada malaikat!
Jawaban: Iman kepada kitab-kitab Allah
10. Siapakah malaikat yang ditugaskan menjaga neraka?
Jawaban: Malaikat Malik
Contoh Soal Porsadin dan Jawabannya Materi Hadits
Orang yang shalat di masjid dengan latar belakang buku Alquran. FOTO/iStockphotoBerikut ini contoh soal cerdas cermat PORSADIN dan jawabannya untuk tipe materi hadits:
1. Perbuatan seseorang sangat tergantung pada niatnya. Hadits ini mengajarkan kita untuk selalu meluruskan niat dalam beramal. Apa bunyi hadits tersebut?
Jawaban: إِنَّمَا الأَعْمَالُ بِالنِّيَّاتِ
2. Islam mendorong umatnya untuk menuntut ilmu sepanjang hayat. Apa bunyi hadits yang sesuai dengan anjuran ini?
Jawaban: اطْلُبُوا الْعِلْمَ مِنَ الْمَهْدِ إِلَى اللَّحْدِ
3. Rasulullah SAW mengingatkan bahwa menjaga kebersihan adalah bagian dari iman. Apa bunyi hadits ini?
Jawaban: النَّظَافَةُ مِنَ الإِيمَانِ
4. Ketika seseorang melihat kemungkaran, apa bentuk reaksi yang menunjukkan keimanan menurut hadits?
Jawaban Menegurnya dengan tangan, lisan, atau hati.
5. Hadits berikut menyebutkan bahwa malu merupakan tanda iman. Apa bunyi hadits tersebut?
Jawaban: اَلْحَيَاءُ مِنَ الإِيمَانِ
6. Menurut hadits, siapa pun yang ingin dunia, akhirat, atau keduanya, harus mencapainya melalui...?
Jawaban: Ilmu
7. Apa hadits yang menunjukkan bahwa memberikan nasihat merupakan bentuk cinta dalam Islam?
Jawaban: الدِّينُ النَّصِيْحَةُ
8. Dalam hadits HR Bukori dan Muslim, Rasulullah SAW menyebutkan bahwa seseorang akan dikumpulkan bersama siapa?
Jawaban: Bersama orang yang dicintainya
9. Menurut hadits, siapa yang mendatangi tukang ramal dan mempercayainya, maka ia...?
Jawaban: Telah kafir
10. Apa keutamaan shalat berjamaah menurut hadits Nabi SAW?
Jawaban: Dilipatgandakan pahalanya hingga 27 kali lipat.
Itulah 30 contoh soal LCC PORSADIN dan jawabannya untuk tipe soal pilihan ganda, isian singkat, dan hadits. Semoga artikel soal cerdas cermat PORSADIN dan jawabannya ini bisa bermanfaat.
tirto.id - Edusains
Kontributor: Marhamah Ika Putri
Penulis: Marhamah Ika Putri
Editor: Yulaika Ramadhani