tirto.id - Apakah boleh sahur jam 1 malam? Pertanyaan ini kerap muncul saat hendak berpuasa Ramadan, terutama pada mereka yang kerap bergadang. Sahur memang memiliki keutamaan tersendiri sehingga dianjurkan bagi setiap muslim, tapi bolehkah sahur jam 1 malam?
Sahur merupakan amalan sunah bagi mereka yang akan berpuasa di bulan suci Ramadan. Meski bukan syarat sah puasa, sahur dianjurkan karena di dalamnya terdapat keberkahan. Hal ini sesuai dengan sabda Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik:
“Sahurlah kalian semua. Sesungguhnya sahur itu mengandung keberkahan.” (HR. Bukhari)
Lalu, bolehkah makan sahur jam 1 malam? Tak bisa dipungkiri bahwa terkadang kita bergadang hingga terlalu malam, baik karena bekerja atau melakukan aktivitas lainnya. Ketika sudah lewat tengah malam, kita bimbang untuk tidur karena ada kekhawatiran melewatkan waktu sahur.
Itulah kenapa ada sebagian orang yang akhirnya memilih tidak tidur sampai mendekati waktu subuh agar bisa melaksanakan sahur.
Di sisi lain, ada pula orang yang tak mau repot-repot menunggu mendekati waktu subuh dan lebih memilih untuk makan sahur saat tengah malam. Jadi, apakah boleh sahur jam 12 malam maupun pukul 1 dini hari?
Bolehkah Sahur di Jam 12 Malam dan Jam 1 Dini Hari?
Ilustrasi Sahur. foto/istokcphoto
Pertanyaan apakah boleh sahur jam 1 malam kerap membingungkan sebagian orang. Jam sahur memang tidak ditetapkan secara rinci dalam ajaran Islam. Hal ini pula yang akhirnya memunculkan pertanyaan apakah boleh sahur di jam 12 malam atau pukul 1 dini hari.
Meski demikian, Rasulullah SAW telah mengajarkan umatnya untuk mengakhirkan waktu sahur atau bersantap sahur saat mendekati waktu subuh. Di Indonesia, sahur umumnya dikerjakan sekitar pukul 3-4 pagi atau sampai azan Subuh berkumandang.
Lalu, bagaimana jika melakukan sahur jauh sebelum waktu subuh tiba? Sahur jam 12 malam apakah boleh? Perlu dicatat bahwa walaupun jam sahur tidak ditetapkan secara tepat dan rinci dalam Islam, bukan berarti kita bisa bebas makan sahur di jam berapa saja demi mendapatkan kesunahannya.
Pertanyaan apakah boleh sahur jam 1 malam dapat dijawab melalui penjelasan Syekh Ibrahim Al-Baijuri dalam kitab Hasyiyah al-Baijuri. Dikutip dari laman NU Online, Syekh Ibrahim Al-Baijuri menjelaskan bahwa sahur sebaiknya dilakukan setelah lewat tengah malam.
Tengah malam berarti pukul 24.00 atau pukul 12 malam. Menyantap makanan sebelum tengah malam tak bisa dikategorikan sebagai sahur dan tidak mendapat kesunahan. Jadi, bolehkah sahur jam 12 malam? Berdasarkan pernyataan Syekh Ibrahim Al-Baijuri, maka sebaiknya makanlah sahur setelah lewat jam 12 malam.
Lalu, sahur jam 1 malam apakah boleh? Jawabannya boleh karena pukul 1 dini hari berarti sudah lewat dari tengah malam sehingga makan di jam-jam tersebut sudah bisa dikategorikan sebagai sahur.
Batas Sahur dari Jam Berapa sampai Jam Berapa?
Ilustrasi Jam Sahur. foto/istockphoto
Dari penjelasan sebelumnya kita bisa mengambil kesimpulan dan menjawab pertanyaan apa boleh sahur jam 12 malam dan apakah boleh sahur jam 1 malam. Pertanyaan berikutnya, pukul berapa batas awal dan akhir makan sahur?
Merujuk pada penjelasan Syekh Ibrahim Al-Baijuri, waktu sahur dimulai dari tengah malam hingga fajar shadiq atau waktu subuh tiba. Jadi, sahur boleh dilakukan pukul berapa saja di antara waktu tersebut, tapi disunahkan untuk mengakhirkan waktu sahur sebagaimana sabda Rasulullah SAW.
"Umatku akan senantiasa dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka dan mengakhirkan sahur." (HR. Ahmad dan Abu Dawud).
Terkait waktu akhir sahur, terdapat beberapa dalil yang menerangkan masalah ini. Dalam surah Al Baqarah ayat 187, Allah SWT berfirman:
"Dan makan serta minumlah hingga terang bagimu benang putih dari benang hitam, yaitu fajar..."
Sementara itu, ada hadis yang menjelaskan bahwa Nabi Muhammad SAW pernah bersabda:
"Bilal mengumandangkan azan pada malam hari, maka makan dan minumlah hingga Ibnu Ummi Maktum mengumandangkan azan." (HR. Bukhari dan Muslim)
Kedua dalil tersebut menunjukkan bahwa sahur harus dilakukan sebelum fajar tiba atau sebelum azan Subuh berkumandang. Namun, perlu diketahui pula bahwa setiap wilayah memiliki jadwal Subuh yang berbeda-beda.
Jadi, perhatikan jadwal Subuh terlebih dahulu dan usahakan untuk selesai makan sekitar 10-15 menit sebelum azan Subuh (imsak) untuk kehati-hatian.
Bolehkah Puasa meski Tidak Sahur?
Ilustrasi Sahur. FOTO/iStockphoto
Setelah memahami jawaban apakah boleh sahur jam 1 malam, sebagian orang mungkin masih bertanya-tanya apakah boleh berpuasa tanpa sahur. Sahur bukanlah syarat sah puasa. Jadi, seorang muslim yang berpuasa tanpa sahur, puasanya tetap sah.
Namun, akan sangat disayangkan jika kita melewatkan makan sahur, apalagi jika dilakukan dengan sengaja. Seperti yang diketahui, sahur adalah sunah Rasul yang di dalamnya terdapat keberkahan dari Allah SWT.
Sebagaimana amalan sunah lainnya, makan sahur bisa mendatangkan pahala berlipat ganda di bulan Ramadan. Di sisi lain, sahur juga dapat memberikan tambahan energi sehingga kita bisa lebih kuat berpuasa.
Tak hanya itu, hikmah sahur lainnya adalah sebagai pembeda antara umat Islam dengan Ahli Kitab atau kaum Nasrani dan Yahudi.
"Perbedaan antara puasa kita dengan puasanya Ahli Kitab adalah makan sahur." (HR. Muslim)
Pertanyaan apakah boleh sahur jam 1 malam kini telah terjawab. Sebagai salah satu sunah Rasul, sahur sangat dianjurkan untuk dilakukan sebelum mulai berpuasa Ramadan. Maka, jangan sampai melewatkan kesempatan sahur ini agar puasa kita lebih lancar dan mendapat keberkahan dari Allah SWT.
tirto.id - Edusains
Penulis: Erika Erilia
Editor: Erika Erilia & Yulaika Ramadhani