Cara Melihat Titik Banjir Jakarta dan Bekasi di Google Maps

4 hours ago 3

tirto.id - Banjir yang melanda Jakarta dan Bekasi sejak Senin, 3 Maret 2025 semakin meluas. Untuk memberikan info terbaik dan terbaru, Google Maps menyediakan informasi mengenai titik banjir di Jakarta dan Bekasi di aplikasinya. Bagaimana cara ceknya?

Google Maps ikut memberikan info update mengenai bencana banjir yang sedang melanda Jakarta dan Bekasi. Salah satu fitur yang ditampilkan dalam aplikasi adalah adanya simbol banjir dan keterangan “East Jakarta floods” untuk banjir di Jakarta Timur dan “West Java floods” untuk banjir di Bekasi dan beberapa daerah lain di Jawa Barat.

Banjir di Jakarta disebut sebagai akibat adanya pertumbuhan bibit vorteks di Samudra Hindia. Sedangkan banjir di Bekasi terjadi karena Kali Bekasi yang meluap. Kali Bekasi adalah pertemuan antara kali Cikeas dan kali Cileungsi.

Cara Melihat Titik Banjir Jakarta dan Bekasi di Google Maps

Simak cara melihat titik banjir Jakarta dan Bekasi di Google Maps berikut ini:

  • Pastikan sudah mengunduh aplikasi Google Maps. Jika belum, buka Play Store atau App Store dan cari Google Maps.
  • Install aplikasi Google Maps.
  • Buka aplikasi Google Maps di perangkat apapun.
  • Akan muncul tanda seperti gelombang air berwarna merah yang menghiasi peta wilayah Jakarta dan Bekasi.
  • Peta dengan simbol gelombang air berwarna merah ini menunjukkan adanya banjir di daerah tersebut.

Selain mengetahui di daerah mana saja yang sedang terkena banjir, Google Maps juga menghadirkan fitur untuk melaporkan informasi penutupan jalan dikarenakan banjir. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Buka Google Maps
  • Klik simbol gelombang merah di daerah tempat banjir. Misalnya klik di simbol banjir “West Java floods”.
  • Buka informasi di bagian bawah dan terus gulir ke bawah.
  • Sampai menemukan “Report road closures”
  • Klik tambahkan
  • Pilih titik penutupan jalan yang tepat
  • Simpan

Manfaat Mengetahui Info Banjir

Kerapkali masyarakat kurang waspada dengan tidak mengecek info banjir setiap harinya. Apalagi jika tinggal di kawasan yang daerah sekitarnya sudah terendam banjir. Berikut beberapa manfaat mengetahui info banjir:

  1. Dengan mengetahui daerah yang terendam banjir, masyarakat bisa menghindari daerah tersebut dan memilih rute yang lebih aman.
  2. Informasi terkini banjir juga membuat masyarakat dapat memutuskan rute jalur alternatif yang aman dari banjir.
  3. Selain masyarakat, pemerintah daerah juga diuntungkan dengan adanya informasi banjir yang selalu diperbarui. Ini memudahkan penyaluran bantuan atau jika dibutuhkan tindakan evakuasi maka bisa segera dilakukan.
  4. Mengetahui info terbaru mengenai banjir yang sedang melanda di Jakarta dan Bekasi ini dapat menghindarkan masyarakat dari stres. Banjir selalu berkaitan dengan lalu lintas yang macet. Jika mengetahui info terkini mengenai banjir, maka masyarakat dapat memilih opsi lain untuk sampai ke tempat kerja atau sekolah tanpa harus merasakan macet terlalu lama.

Penulis: Prihatini Wahyuningtyas
Editor: Prihatini Wahyuningtyas & Yantina Debora

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |