tirto.id - Peserta yang lolos SNBP 2025 di Universitas Negeri Surabaya (UNESA) wajib melakukan pendaftaran ulang.
Sesuai jadwal, pengumuman SNBP 2025 UNESA akan disiarkan secara publik pada hari ini pukul 15.00 WIB melalui website resmi SNPMB dan link mirror UNESA. Pelamar NBP 2025 dapat mengetahui hasil pengumuman dengan memasukkan nomor pendaftaran SNBP 2025 dan tanggal lahir peserta.
Setelah dinyatakan lolos, tahap selanjutnya calon mahasiswa melakukan daftar ulang atau registrasi sesuai jadwal yang ditentukan.
Tahap Daftar Ulang SNBP 2025 UNESA
Peserta yang dinyatakan lolos SNBP 2025 selanjutnya mengikuti tahap daftar ulang pada kampus masing-masing. Daftar ulang SNBP ini dimaksudkan untuk memverifikasi berkas registrasi tambahan sekaligus mencatat kebersediaan calon mahasiswa. Setiap PTN mewajibkan hal ini dalam awal periode akademiknya.
Terdapat beberapa tahap pada daftar ulang SNBP 2025 UNESA. Calon mahasiswa diimbau untuk menyiapkan dokumen yang dipersyaratkan dalam daftar. persiapan tersebut bertujuan agar daftar ulang berjalan dengan lancar. Berikut rincian tahapan daftar ulang SNBP 2025 UNESA.
- Mengisi Biodata dan Mengunggah Dokumen Asli
- Verifikasi Data
- Penetapan UKT
- Pembayaran UKT melalui Virtual Acount
- Mengunggah Surat Pernyataan UKT dan mencetak kartu tanda mahasiswa sementara
- Pengambilan jas almamater
- Persiapan orientasi mahasiswa baru dan kegiatan perkuliahan.
Syarat Dokumen Daftar Ulang SNBP UNESA 2025
Calon mahasiswa diharuskan mengunggah sejumlah dokumen pada saat daftar ulang SNBP UNESA 2025. calon mahasiswa dapat mempersiapkan dokumen berikut secepat mungkin, agar daftar ulang berjalan dengan lancar.
Berikut merupakan syarat dokumen daftar ulang SNBP UNESA 2024 yang dapat dijadikan acuan untuk daftar ulang SNBP UNESA 2025.
- Pas foto berwarna terbaru (latar belakang warna merah, baju putih tanpa atribut, jika memakai kerudung warna hitam) ukuran 4x6 cm (resolusi 400x600 pixel) format JPG atau PNG;
- KTP/SIM/Paspor format Pdf;
- Kartu Keluarga format Pdf;
- Surat Keterangan dari sekolah bahwa yang bersangkutan pada waktu mendaftar berstatus siswa pada sekolah tersebut;
- Kartu Tanda Peserta SNBP Tahun 2024;
- Akte Kelahiran format Pdf;
- Kartu Indonesia Pintar/KIP-Kuliah (bagi peserta calon penerima KIP-Kuliah);
- Surat Pernyataan Mahasiswa Baru dengan format Pdf;
- Surat Pernyataan Ijazah format Pdf;
- Foto rumah tampak depan, ruang tamu format Pdf;
- Kartu BPJS Kesehatan format Pdf ;
- Scan/Foto slip gaji atau surat keterangan penghasilan orang tua/wali dari Kepala Desa/Lurah (diunggah keduanya bila Bapak dan Ibu bekerja atau salah satu bila hanya satu orang yang bekerja) format Pdf;
- Bukti Foto Pekerjaan Orang Tua ( Bapak & Ibu ) format JPG atau PNG;
- Daftar tanggungan orang tua yang masih sekolah/kuliah (Bukti masih sekolah/kuliah dari institusi terkait) format Pdf;
- Bukti daya listrik rumah tinggal (bisa berupa bukti tagihan/pembayaran Listrik 2 bulan terakhir);
- Bukti tagihan/pembayaran PBB (2 tahun terakhir) untuk rumah yang ditempati;
- Bukti tagihan/pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), baik kendaraan roda empat maupun roda dua yang dimiliki
- Akte Kematian (jika orang tua sudah meninggal) format Pdf;
- Surat Keterangan Bebas Narkotika dengan format Pdf; (bisa mengurus di puskesmas/rumah sakit/kantor BNN terdekat/bisa melakukan tes bebas narkotika di Unesa dengan login di simreg);
Daftar syarat persyaratan di atas merupakan persyaratan daftar ulang tahun sebelumnya. Calon mahasiswa dapat mengakses link berikut untuk mengetahui informasi terbaru persyaratan daftar ulang SNBP UNESA 2025.
Link Daftar Ulang SNBP UNESA 2025
Biaya Daftar Ulang UNESA 2025 Jalur SNBP
Siswa yang lolos SNBP UNESA 2025 tidak perlu membayar biaya daftar ulang. Siswa hanya perlu membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang telah ditetapkan sebelumnya.
UKT UNESA terbagi atas K0 hingga K8. bagi peserta yang menggunakan beasiswa KIP Kuliah, maka tidak perlu membayar UKT atau dikenai UKT K0. Sementara bagi calon mahasiswa yang lolos SNBP UNESA 2025 dikenai UKT mulai dari UKT K1 hingga UKT K8.
UKT K1 di kampus UNESA sebesar RP500.000, kecuali prodi Kedokteran. Kemudian, pada kategori K2, calon mahasiswa membayar UKT sejumlah Rp1.000.000.
Kemudian, pada UKT kategori K8, calon mahasiswa dikenai UKT mulai Rp6.200.000 hingga Rp11.100.000. Sementara pada prodi Kedokteran, UKT K8 mencapai Rp30.000.000.
tirto.id - Edusains
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Sarah Rahma Agustin & Beni Jo