Jadwal Borneo vs Persis Liga 1 2025: Momentum Pesut Etam

10 hours ago 8

tirto.id - Jadwal Borneo vs Persis dalam lanjutan Liga 1 2025 di Stadion Segiri, Samarinda, akan menjadi momentum Pesut Etam meraih kemenangan. Live streaming Borneo vs Persis jika tidak ada perubahan akan tayang di Vidio pada hari Minggu 2 Maret pukul 20.30 WIB.

Jelang laga Borneo vs Persis Solo, tuan rumah memang sedang dalam kondisi bagus. Anak asuh Joaquín Gómez datang ke laga ini dengan modal dua kemenangan beruntun. Salah satunya melawan Persita Tangerang dalam pertandingan tandang pekan lalu.

Persis di sisi lain merupakan penghuni posisi juru kunci klasemen. Beban kemenangan akan diemban skuad Laskar Sambernyawa jika ingin selamat dari pintu menuju Liga 2.

Prediksi Borneo vs Persis

Jadwal Borneo vs Persis di pekan 25 Liga 1 2024-25 memang menempatkan tuan rumah sebagai unggulan. Dua kemenangan di dua laga terakhir jelas menjadi modal bagus bagi Borneo. Apalagi sejak kembali ke Stadion Segiri, antusiasme kembali menaungi kubu Borneo.

Stefano Lilipaly dan kawan-kawan kembali bermain di Stadion Segiri sejak laga Derby Papadaan melawan Barito Putera pada 16 Februari lalu. Kemenangan 2-1 diraih Borneo sebagai pertanda kembalinya mereka ke rumah sendiri. Kini jelang laga kedua di Segiri musim ini, Borneo tentu tidak akan membiarkan Persis menang.

Kabar bagus lain bagi Borneo adalah statistik buruk Persis saat bermain away. Dari 12 laga tandang yang telah mereka jalani, Ramadhan Sananta dan kawan-kawan baru meraih satu kemenangan. Sisanya berakhir dengan tiga imbang dan delapan kekalahan.

Catatan lainnya adalah Persis hanya mampu mencetak lima gol di partai tandang. Jumlah itu merupakan yang paling sedikit di antara tim lain.

Sedangkan jumlah kebobolan Persis di laga tandang adalah 21 gol. Jumlah itu hanya lebih baik dari Madura United yang telah kebobolan 27 gol di laga tandang.

Situasi itu membuat Persis tentunya harus waspada jelang laga ini. Berada di posisi terbawah klasemen dengan 19 poin, Persis masih berjarak dua poin dari Semen Padang di posisi 15 atau batas aman dari degradasi. Oleh karena itu kemenangan wajib diraih Persis jika tidak mau pintu menuju Liga 2 semakin terbuka.

Tren Persis jelang laga ini sebenarnya tidak buruk. Mereka tidak terkalahkan di tiga laga terakhir berkat kemenangan atas Persebaya 2-1 serta imbang lawan Persik Kediri 0-0 dan Semen Padang 1-1. Jeda waktu yang ada setelah melawan Semen Padang tentu harus dimanfaatkan sebaik mungkin oleh Persis jelang laga di Samarinda.

"Kami memiliki jeda waktu yang panjang sebelum melawan Borneo FC. Dalam posisi seperti ini kami harus memperbaiki apa saja kelemahan yang kami lihat dari pertandingan melawan Semen Padang," kata pelatih Ong Kim Swee di laman resmi klub usai laga melawan Semen Padang.

Jika Persis masih angin-anginan tentu akan memberikan kesempatan besar bagi Borneo untuk menang. Apalagi Borneo akan mengejar posisi empat besar. Saat ini mereka di urutan kelima dengan 38 poin dan hanya terpaut dua poin dari Persija Jakarta di atasnya.

Prediksi Susunan Pemain Borneo vs Persis Solo

Persis datang dengan susunan pemain terbaiknya di laga ini. Pemain seperti Ramadhan Sananta, Sho Yamamoto, dan Rizky Dwi Febrianto yang pekan lalu absen kini berada dalam daftar pemain menuju Samarinda.

Namun kabar duka yang menyelimuti kiper Muhammad Riyandi karena kepergian sang ayah membuatnya harus absen di laga ini. Posisi Riyandi kemungkinan besar akan diisi Gianluca Pandeynuwu.

Sementara itu dari kubu tuan rumah, Fajar Fathurrahman diprediksi bisa bermain lagi di pertandingan ini. Pemain lain seperti Matheus Pato, Mariano Peralta, dan Nadeo Argawinata diyakini masih menjadi pilihan utama sang pelatih.

Borneo (4-3-3): Nadeo Argawinata; Fajar Fathur Rahman, Ronaldo Rodrigues, Christophe Nduwarugira, Leo Guntara; Rivaldo Pakpahan, Kei Hirose, Berguinho; Mariano Peralta, Stefano Lilipaly, Matheus Pato. Pelatih: Joaquín Gómez

Persis Solo (4-3-3): Gianluca Pandeynuwu; Rizky Dwi Febrianto, Sutanto Tan, Cleylton Santos, Jordy Tutuarima; Zanadin Fariz, Sho Yamamoto, Lautaro Belleggia; Moussa Sidibé, Jhon Cley, Ramadhan Sananta. Pelatih: Ong Kim Swee

Rekor Head to Head (H2H) Borneo vs Persis Solo

Head to head Borneo vs Persis masih didominasi tuan rumah. Menurut laman resmi LIB, Borneo meraih empat kemenangan dalam delapan duel melawan Persis. Sedangkan Persis sendiri meraih dua kemenangan dan sisa dua laga lain berakhir seri.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Borneo vs Persis Solo:

  • 19-10-2024: Persis Solo vs Borneo 3-2 (Liga 1)
  • 19-07-2024: Borneo vs Persis Solo 2-0 (Piala Presiden)
  • 27-11-2023: Borneo vs Persis Solo 1-0 (Liga 1)
  • 15-07-2023: Persis Solo vs Borneo 2-1 (Liga 1)
  • 12-02-2023: Persis Solo vs Borneo 1-1 (Liga 1)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Borneo:

  • 22-02-2025: Persita Tangerang vs Borneo 1-2 (Liga 1)
  • 16-02-2025: Borneo vs Barito Putera 2-1 (Liga 1)
  • 10-02-2025: Malut United vs Borneo 3-0 (Liga 1)
  • 06-02-2025: Cong An Hanoi vs Borneo 3-2 (ASEAN Club Championship)
  • 02-02-2025: Borneo vs PSS Sleman 1-0 (Liga 1)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persis Solo:

  • 21-02-2025: Persis Solo vs Semen Padang 1-1 (Liga 1)
  • 14-02-2025: Persik Kediri vs Persis Solo 0-0 (Liga 1)
  • 07-02-2025: Persis Solo vs Persebaya Surabaya 2-1 (Liga 1)
  • 01-02-2025: Madura United vs Persis Solo 2-0 (Liga 1)
  • 26-01-2025: Persis Solo vs Persija Jakarta 3-3 (Liga 1)

Live Streaming Borneo vs Persis Solo

Jika tidak ada perubahan, jadwal pertandingan Liga 1 2024-25 antara Borneo vs Persis Solo di Stadion Segiri, Samarinda, akan tayang live di Vidio, Minggu 2 Maret 2025 pukul 20.30 WIB.

Untuk dapat menyaksikan Liga 1 2024-25 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan pilihan berbeda yakni Paket Diamond 30 Hari (HP dan tablet) Rp87.690 dan Paket Diamond 30 Hari (semua perangkat) Rp154.290. Pembelian paket Diamond sudah termasuk akses nonton Liga Inggris dan semua harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Link Streaming Borneo vs Persis Solo: Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga 1 2024-25 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal


tirto.id - Olahraga

Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |