Jadwal Itikaf Masjid Seikh Zayed Solo & Nuzulul Quran

1 day ago 13

tirto.id - Pengelola Masjid Seikh Zayed Solo akan menggelar ibadah itikaf dan peringatan Nuzulul Quran pada Ramadhan 2025. Simak jadwal itikaf di Masjid Seikh Zayed Solo & Nuzulul Quran di bawah ini.

Itikaf merupakan ibadah yang dilakukan secara intensif pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan. Umumnya, itikaf digelar di berbagai masjid di Indonesia, tak terkecuali Masjid Seikh Zayed Solo & Nuzulul Quran.

Itikaf merupakan upaya umat Islam untuk meraih Lailatul Qadar dan menghidupkan 10 malam terakhir bulan Ramadhan dengan mendekatkan diri kepada Allah. Masjid Seikh Zayed Solo dapat menjadi rekomendasi untuk melakukan itikaf pada Ramadhan 2025 dan mengikuti peringatan Nuzulul Quran.

Jadwal Itikaf di Masjid Zayed Solo

Itikaf menjadi salah satu amalan yang dianjurkan untuk dikerjakan di 10 malam terakhir bulan Ramadhan. Tujuan itikaf adalah untuk meninggalkan kesibukan dunia dalam beberapa waktu dan mendekatkan diri kepada Allah.

Dilansir dari laman resmi Instagram @masjidzayedsolo, itikaf di Masjid Seikh Zayed Solo digelar pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan 2025. Mengacu pada jadwal lebaran yang dirilis oleh Pemerintah dalam SKB 3 Menteri tentang hari libur nasional dan cuti bersama, Idul Fitri berlangsung pada 31 Maret hingga 1 April 2025. Kemudian diperkuat dengan penetapan 1 Ramadhan oleh pemerintah pada 1 Maret 2025. Maka, itikaf pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan diperkirakan jatuh pada 20 hingga 29 Maret 2025.

Itikaf juga bagian dari upaya umat Islam untuk meraih keutamaan Lailatul Qadar. Itikaf dapat diisi dengan membaca Al-Qur’an, shalat malam, zikir, berdoa dan melakukan amal-amalan ibadah lainnya.

Jadwal Peringatan Nuzulul Quran Masjid Zayed Solo 2025

Selain menggelar itikaf pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan, Masjid Zayed Solo juga menggelar peringatan Nuzulul Quran. Berdasarkan jadwal yang dirilis di akun Instagram resminya, Nuzulul Quran di Masjid Zayed Solo berlangsung pada malam hari ini, Selasa, 18 Maret 2025 pukul 19.00 WIB.

Nuzulul Quran merupakan peringatan hari pertama kalinya turunnya Al-Qur’an kepada Nabi Muhammad SAW. Pada waktu itu, Nabi Muhammad SAW berusia 40 tahun dan sedang berkhalwat (mengasingkan diri di tempat sunyi untuk bertafakur) di Gua Hira.

Diketahui, Gua Hira terletak di gunung Jabal Nur, sekitar 6 km sebelah utara Mekkah. Gua ini sebenarnya tak terlalu lapang, dengan panjang 3 meter, lebar 1,3 meter, serta tinggi 2 meter saja. Di gua itu, Nabi Muhammad SAW sempat berkhalwat sebelum menerima wahyu pertama, Surah Al Alaq ayat 1-5.

Memperingati Nuzulul Quran bisa dilakukan dengan beragam amalan ibadah. Umat Islam melakukannya dengan tadarus Al-Qu’ran, shalat malam, mengikuti itikaf di masjid, dan kegiatan lainnya.

Rundown Nuzulul Quran Masjid Zayed Solo 2025

Acara Nuzulul Quran Masjid Zayed Solo akan dihadiri oleh Menteri Agama RI Prof KH. Nazaruddin Umar dan Dubes UAE untuk Indonesia H.E Abdullah Salem Aldhaheri. Berikut merupakan susunan acara Nuzulul Quran Masjid Zayed Solo 2025

  • Shalat tarawih
  • Pembukaan
  • Pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan sri tilawah Al-Qur’an
  • Sambutan Selamat Datang oleh Badan Pengelola Masjid Zayed Solo
  • Pidato tentang Sheikh Zayed oleh Manajer Zayed bin Sultan Al Nahyan Foundation
  • Pidato Sheikh Zayed Humanitarian Day oleh Duta Besar UEA untuk Indonesia
  • Mauidloh hasanah Nuzulul Quran oleh Menteri Agama RI
  • Doa oleh Imam Besar Masjid Zayed Solo
  • Penutup

tirto.id - Edusains

Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Sarah Rahma Agustin & Beni Jo

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |