tirto.id - Pengumuman hasil SNBP 2025 telah diumukan serentak pada 18 Maret 2025. Peserta yang dinyatakan lolos, selanjutnya melakukan regitrasi ulang di kampus tujuan. Tak terkecuali bagi peserta yang lolos SNBP di UGM, UI dan ITB. lantas, sampai kapan bata akhir daftar ulang peserta snbp di UGM, UI dan ITB?
Daftar ulang SNBP ini dimaksudkan untuk memverifikasi berkas registrasi tambahan sekaligus mencatat kebersediaan calon mahasiswa. Setiap PTN mewajibkan daftar ulang dalam awal periode akademiknya.
Sementara itu, waktu dan cara daftar ulang SNBP 2025 bagi peserta yang lolos akan ditentukan oleh masing-masing perguruan tinggi. Saat proses daftar ulang, calon mahasiswa perlu melengkapi beberapa dokumen yang diperyaratkan.
Kapan Terakhir Daftar Ulang SNBP UGM 2025?
Peserta yang dinyatakan lolos SNBP UGM 2025 wajib melakukan regitrasi ulang. dalam proses tersebut, calon mahasiswa perlu memilih Uang Kuliah Tunggal Pendidikan Unggul (UKT-PU) atau verifikasi untuk Penetapan Uang Kuliah Tunggal.
Calon mahasiswa perlu mengunggah dokumen yang disyaratkan kampus seperti KK asli, rapor semester 1-5, Surat Keterangan Penghasilan Pokok kedua orang tua, Kartu Perlindungan Kesehatan dan dokumen lainnya. Bagi calon mahasiswa UGM diwajibkan mengisi biodata dan mengunggah dokumen mulai 20 Maret hingga 27 Maret 2025 pukul 15.00 WIB.
Kemudian, pembayaran UKT pertama dilakukan pada 16 hingga 30 April pukul 15.00 WIB. Bagi peserta yang tidak melakukan poin di atas sesuai ketentuan waktunya, maka dianggap melepaskan haknya sebagai calon mahasiswa UGM tahun akademik 2025/2026.
Peserta juga dapat mengakes informasi lebih lanjut daftar ulang SNBP 2025 pada link di bawah ini.
Link dan Panduan Daftar Ulang SNBP UGM 2025
Kapan Paling Lambat Daftar Ulang SNBP UI 2025?
Dilansir dari laman resmi UI, peserta yang dinyatakan lolos SNBP UI 2025, wajib mengunggah rapor pada 19-21 Maret 2025 mulai pukul 12.00 WIB. Selain itu, calon mahasiswa juga perlu mengetahui jadwal pengumuman verifikasi rapor yang akan berlangsung pada 26-27 Maret 2025.
Peserta dapat mengakes informasi lebih lanjut daftar ulang SNBP UI 2025 pada link di bawah ini
Link dan Panduan Daftar Ulang SNBP UI 2025
Jadwal Daftar Ulang SNBP ITB 2025 Sampai Kapan?
Daftar ulang bagi peserta yang dinyatakan lolos SNBP ITB 2025 dilaksanakan pada 21-30 Maret 2025 mulai pukul 10.00 WIB secara daring. Daftar ulang tersebut wajib diikuti oleh peserta yang dinyatakan lolos SNBP ITB 2025.
Sebelum melakukan daftar ulang, peserta wajib mempersiapkan beberapa data dan dokumen yang perlu diunggah. Beberapa data yang perlu diunggah diantaranya Kartu Peserta SNBP 2025 asli, Surat Tanda Kelulusan (STL) Sementara, akta kelahiran asli, rapor SMA asli, Ijazah SMA, Surat Keterangan Bebas Buta Warna.
Bagi yang mengajukan beasiswa UKT atau cicilan UKT dan belum dapat melakukan pembayaran tahap pertama, dapat melakukan pemberitahuan penundaan bayar tahap pertama mulai 21 Maret 2025 – 10 April 2025 melalui tautan yang disediakan kampus.
ITB juga menekankan pada calon mahasiswa untuk memberikan pernyataan bahwa data dan dokumen yang disampaikan adalah benar. Jika kemudian hari ditemukan data atau dokumen yang diberikan adalah bukan yang sebenarnya, mahasiswa dicabut statusnya sebagai mahasiswa ITB.
Peserta dapat mengakes informasi lebih lanjut daftar ulang SNBP UI 2025 pada link di bawah ini
tirto.id - Edusains
Kontributor: Sarah Rahma Agustin
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Beni Jo