tirto.id - Nonton Anime Food for the Soul episode 2 dengan takarir (subtitle) bahasa Inggris, Spanyol, atau Italia, akan meluncur di laman Crunchyroll. Episode terbaru Food for the Soul tayang pada Minggu, 20 April 2025.
Anime Food for the Soul atau judulnya dalam bahasa Jepang Hibi wa Sugiredo Meshi Umashi ("Meski Hari Berlalu, Makanan Selalu Enak") merupakan anime original yang digarap oleh Atto, sosok di belakang Non Non Biyori.
Versi manga Food for the Soul yang ditulis oleh Atto dengan ilustrasi oleh Quro, diterbitkan oleh Comic Alive+ (Media Factory). Serialisasinya sudah dimulai sejak 15 Maret 2025 lalu.
Sementara itu, versi anime Food for the Soul mengisi slot anime musim semi (spring) dengan penayangan episode perdana pada 13 April 2025. Bagi penggemar anime yang menyukai genre slice of life dengan kisah bernuansa makanan Jepang, ilustrasi yang disuguhkan Food for the Soul sangat menggugah selera.
Anime ini diproduksi oleh studio P.A. Works. Kesuksesannya tak lepas dari arahan sutradara Tohru Harumi dan Shinya Kawatsura.
Kisah dalam Food for the Soul akan dikemas menjadi 12 episode beruntun sepanjang musim semi. Anime ini dapat disaksikan selama durasi tayang 24 menit per episode.
Sinopsis Anime Food for the Soul
Kisah orisinal dalam anime dan manga Food for the Soul bercerita tentang kehidupan 5 gadis muda yang baru saja memasuki kehidupan sebagai mahasiswi baru. Adalah hal wajar jika para gadis tersebut sedang berada pada masa yang sangat menyukai makanan lezat dan unik.
Diawali oleh Mako Kawai, yang mencintai memasak dan makanan yang lezat. Dia suka sekali mencicipi berbagai jenis makanan serta mencoba memasaknya sendiri. Waktunya lebih banyak dihabiskan untuk mengolah bahan makanan atau menonton video cara mengolah masakan.
Di sisi lain, sifatnya yang antisosial membuat Mako tidak memiliki keberanian untuk pergi ke restoran yang diidam-idamkan seorang diri. Dia hanya makan di kantin kampus kolasenya, dan menikmati apa yang ada dalam diam.
Tak sengaja pada suatu hari Mako bertemu dengan Shinon Ogawa, kawan kecilnya yang ternyata juga kuliah di kampus kolase tersebut. Shinon memiliki rencana membuat klub makanan bernama Food Culture Research Club.
Karena kurang satu personel, Mako pun diajak bergabung oleh Shinon. Walau awalnya ragu untuk bergabung, demi makanan enak yang sudah ada di depan mata, Mako pun bersedia ikut. Akan tetapi,ada hal lain yang sebenarnya tidak Mako ketahui mengenai klub tersebut.
Daftar Pengisi Suara Anime Food for the Soul
Beberapa pengisi suara yang terlibat dalam pembuatan serial animasi tersebut adalah sebagai berikut.
- Hana Shimano sebagai Mako Kawai
- Ai Kakuma sebagai Kurea Furutachi
- Saya Aizawa sebagai Hoshi Nana
- Azuki Moeno sebagai Mokotarou
- Natsune Inui sebagai Tsutsuji Higa
- Yoshino Aoyama sebagai Shinon Ogawa
- Ayaka Fukuhara sebagai Mayumi Oota
Link Nonton Food for the Soul Episode 2 Sub Indo
Tayangan kelanjutan anime Food for the Soul episode 2 akan tayang pada Minggu, 20 April 2025 di laman Crunchyroll. Berikut tersedia tautan menuju laman yang menyediakan subtitle bahasa Inggris atau Spanyol untuk penonton tanah air tersebut.
Baca juga artikel terkait ANIME atau tulisan lainnya dari Cicik Novita
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Fitra Firdaus