tirto.id - Konten undian berhadiah yang mengatasnamakan institusi perbankan semakin marak dijumpai di media sosial. Narasi semacam ini umumnya menawarkan promo atau hadiah menggiurkan dan mengarahkan nasabah untuk mengisi formulir dalam tautan tertentu.
Terbaru, akun “Info program Bank NTT fstvl” (arsip) membagikan unggahan gebyar undian berhadiah yang diklaim diadakan oleh PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur alias Bank NTT. Undian itu disebut ditujukan untuk nasabah Bank NTT yang sudah terdaftar di mobile banking B’pung Mobile.
Adapun syarat daftar dan memenangkan undian ini yakni pengguna Bank NTT harus memiliki saldo kelipatan Rp5 Juta. Berbagai hadiah yang diperebutkan antara lain mobil Mercedes-Benz, mobil Toyota Innova Zenix, motor Honda Vario, smartphone, dan tabungan emas.
“Kumpulkan poin dan dapatkan lebih dari 100 ribu hadiah langsung setiap minggunya! 750 juta Voucher Blibli, 50 juta voucher tiket, 50 juta voucher Grab, 90 juta voucher Alfamart, 100 juta Voucher indomaret. Info lengkap: Ayo, Tingkatkan saldo NTT-mu di atas 10 juta sekarang! Daftar kan sekarang Semakin banyak kamu nabung, semakin besar peluang menang. Jangan sampai ketinggalan! Klik disini,” tulis akun pengunggah dalam takarirnya, dengan menyertakan sebuah tautan.
Periksa Fakta Hoaks Bank NTT Mengadakan Gebyar Undian Berhadiah.
Sejak beredar pada Kamis (17/4/2025) sampai Selasa (22/4/2025), unggahan ini sudah memperoleh 32 reaksi emoji. Klaim yang sama juga dibagikan oleh sejumlah akun Facebook lain yang mengatasnamakan Bank NTT, seperti ini dan ini.
Beberapa warganet yang mengomentari unggahan tersebut terlihat mempertanyakan kebenaran informasi yang disebarkan.
Lantas, bagaimana faktanya?
Penelusuran Fakta
Tim Riset Tirto mula-mula mengunjungi profil akun Facebook “Info program Bank NTT fstvl”. Akun itu nyatanya bukanlah akun resmi Bank NTT dan sama sekali tidak memiliki pengikut per Selasa (22/4/2025). Sejak dibuat pada 15 April 2025, akun itu hanya mengunggah konten terkait undian Bank NTT.
Begitu pula dengan akun pengunggah lain seperti "anda saat ini sedang ditandai Bank NTT sebagai pemenang undian" dan "Bank NTT menandai anda sebagai pemenang undian 2025". Keduanya pun bukan akun asli Bank NTT dan akun-akun itu belum berumur sebulan, alias baru dibikin dalam kurun waktu April ini.
Saat mengecek tautan yang disertakan dengan menggunakan situs pengecek urlscan.io, Tirto juga menemukan tautan-tautan yang beredar tidak mengarah ke situs resmi maupun akun media sosial Bank NTT. Hasil penelusuran tautan bisa dilihat di sini dan di sini.
Akun Facebook resmi Bank NTT sendiri bernama “Humas Bpd Ntt” dan telah diikuti oleh 6.500 orang. Selama bulan April ini, akun asli Bank NTT sama sekali tak menyiarkan informasi soal adanya acara bagi-bagi hadiah bagi nasabah.
Pada Rabu (16/4/2025), Bank NTT lewat akun Facebook-nya justru telah memperingatkan nasabah untuk waspada terhadap modus penipuan undian berhadiah. Bank NTT menyampaikan bahwa setiap undian ataupun promo hanya diumumkan melalui surat kabar (media cetak/online), dan kantor-kantor cabang Bank NTT, serta akun resmi Bank NTT.
“Waspada Penipuan !!!! Jangan Mudah Percaya dengan Berbagai Penawaran Undian Berhadiah tidak resmi dengan Modus Penipuan. AYO BANGUN NTT DENGAN MENABUNG DI BANK NTT. Transaksi di Bank NTT = Membangun NTT,” tulis Bank NTT dalam keterangan unggahannya.
Sejumlah kanal dan saluran media sosial asli dari Bank NTT di antaranya situs www.bpdntt.co.id, Instagram “HUMAS BPD NTT”, YouTube “HUMAS BPD NTT”, TikTok ”HUMAS BPD NTT”, dan WhatsApp 0811-3814-013.
Masyarakat bisa mengakses informasi promo Bank NTT lewat laman resmi ini.
Kesimpulan
Hasil penelusuran fakta menunjukkan bahwa tautan gebyar undian berhadiah dari Bank NTT berpotensi penipuan, sehingga bersifat salah dan menyesatkan (false & misleading).
Akun-akun pengunggah nyatanya bukanlah akun resmi Bank NTT dan tautan yang disertakan juga tidak mengarah ke situs resmi maupun saluran media sosial asli Bank NTT.
Akun Facebook resmi Bank NTT sendiri bernama “Humas Bpd Ntt” dan telah diikuti oleh 6.500 orang. Selama bulan April ini, akun asli Bank NTT sama sekali tak menyiarkan informasi soal adanya acara bagi-bagi hadiah bagi nasabah.
Bank NTT lewat akun Facebook-nya justru telah memperingatkan nasabah untuk waspada terhadap modus penipuan undian berhadiah. Bank NTT menyampaikan bahwa setiap undian ataupun promo hanya diumumkan melalui surat kabar (media cetak/online), dan kantor-kantor cabang Bank NTT, serta akun resmi Bank NTT.
==
Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Decode, pembaca dapat mengirimkannya ke email [email protected].
tirto.id - News
Penulis: Fina Nailur Rohmah
Editor: Farida Susanty