tirto.id - Kata-kata ucapan White Day 2025 yang romantis bisa dipakai untuk caption di sosial media (sosmed). Bagaimana sejarah White Day dan apa tujuan peringatan?
Hari kasih sayang atau Hari Valentine kerap diperingati pada tanggal 14 Februari. Sementara White Day dikenal untuk membalas hari kasih sayang dan diperingati tanggal 14 Maret setiap tahun.
Konon, tradisi White Day awalnya berasal dari Jepang. Selama perayaan valentine, perempuan di Jepang biasanya memberikan coklat dan hadiah sebagai ungkapan kasih sayang kepada kekasih.
Ketika White Day berlangsung, giliran para laki-laki memberikan coklat atau makanan manis sebagai balasan ungkapan kasih sayang untuk kekasih.
Sejarah White Day dan Tujuan Peringatan
Ada dua versi asal muasal tradisi White Day. Mengutip laman Tokyo Weekender, versi pertama menyebutkan tradisi berawal dari tahun 1978.
Industri penganan menjual manisan, permen dan gula-gula. Mereka mulai menyerukan tradisi White Day sebagai balasan Valentine Day. Ini dilakukan agar lebih banyak penjualan yang bisa diperoleh dari produk manisan
Versi lain dimulai dari Hakata, sebuah kawasan populer di Fukuoka, ibu kota Kyushu. Seorang perempuan dikabarkan mengirimkan tulisan ke majalah wanita popular.
Ia mengkritisi sikap tidak adil lantaran pria mendapatkan coklat dari wanita selama Hari Valentine. Akan tetapi, perempuan justru tidak mendapatkan balasan sama sekali. Menurutnya, setidaknya pria bisa memberi wanita saputangan, permen, bahkan marshmallow sebagai balasan.
Tulisan tersebut menjadi ispirasi toko permen Ishimura Manseido hingga membuat marshmallow dengan isian coklat. Perusahaan itu lalu memasarkan marshmallow produksinya sebagai balasan dari coklat yang diterima pria saat Hari Valentine.
Ilustrasi white day. FOTO/iStockphoto
Tanggal 14 Maret 1977 kemudian diperingati sebagai Marshmallow Day pertama di Jepang. Perayaan ini mengalami perubahan dan menjadi White Day seiring berjalannya waktu.
Tradisi yang sama lama-lama terkenal. Tidak hanya di Jepang, tapi juga Taipei, Korea Selatan, China, dan Vietnam. Hingga kini, White Day masih sering dirayakan.
Sebuah aturan tidak tertulis muncul dan dinamakan sebagai sanbai gaeshi atau "tiga kali lipat pengembalian". Artinya, pria setidaknya membalas hadiah Valentine yang diterima hingga 2-3 kali lipat. Hadiah marshmallow masih cukup populer meski bisa diganti permen, kukis, perhiasan, tas, serta pelembab tubuh.
Beberapa tahun terakhir, tren perayaan White Day disebut-sebut mengalami penurunan. Alasannya, masyarakat Jepang kini semakin modern ditambah perubahan peran gender dan pola pikir. Banyak kalangan mulai memandang bahwa White Day hanya kampanye pemasaran dan bukan tradisi yang perlu dirayakan.
Ucapan White Day Romantis
Walaupun mengalami penurunan tren, bukan berarti White Day sudah tidak layak untuk dirayakan. Tradisi ini bisa menjadi momentum untuk menunjukan kasih sayang laki-laki ke perempuan.
Hadiah bisa jadi tidak lengkap apabila tanpa ucapan berupa pengungkapan rasa syukur, terima kasih, dan menunjukan niat membalas kasih sayang yang selama ini sudah diberikan.
Berikut contoh ungkapan White Day yang romantis:
- "Di White Day ini, aku ingin bilang bahwa kamu adalah hadiah terindah dalam hidupku.".
- "Terima kasih atas semua cinta yang kamu berikan, White Day ini untukmu,sayang."
- "Hari ini aku balas semua manismu dengan cinta yang lebih besar. Happy White Day!"
- "Kamu adalah alasan hatiku selalu tersenyum. Happy White Day, cintaku."
- "Di hari istimewa ini, aku hanya ingin kamu tahu betapa berharganya kamu bagiku."
- "White Day ini, aku献上 semua kasih sayangku hanya untukmu."
- "Cintamu seperti permen manis yang tak pernah habis, Happy White Day!"
- "Bersamamu, setiap hari terasa seperti White Day. Aku mencintaimu."
- "Terima kasih telah menjadi warna dalam hidupku. Selamat White Day sayangku."
- "Hari ini aku ingin memanjakanmu dengan cinta yang tak terbatas. Happy White Day!"
- "Kamu adalah bintang yang menerangi hidupku, selamat White Day, kekasihku."
- "Di White Day ini, aku berjanji untuk selalu membuatmu tersenyum."
- "Cintamu adalah harta terbesarku, selamat White Day, sayang."
- "Hari ini adalah tentang kita dan cinta yang tak pernah pudar. Happy White Day!"
- "Aku bersyukur setiap hari karena ada kamu di sisiku. Selamat White Day!"
- "White Day ini, aku ingin kamu tahu bahwa kamu adalah segalanya bagiku."
- "Cintamu membuat hidupku lebih manis, Happy White Day, my love."
- "Di hari spesial ini, aku hanya ingin memelukmu dan bilang aku mencintaimu."
- "Terima kasih telah menjadi dirimu, selamat White Day, orang terkasihku."
- "Hari ini aku balas semua kebaikanmu dengan cinta seumur hidup. Happy White Day!" ini bisa juga digunakan saat memanfaatkan White Day sebagia hari untuk melamar pasangan.
- "Kamu adalah melodi indah dalam lagu hidupku, selamat White Day!"
- "White Day ini, aku ingin kita ciptakan kenangan manis bersama."
- "Cintamu adalah hadiah yang tak ternilai, selamat White Day, kekasihku."
- "Di hari ini, aku hanya ingin bilang: aku milikmu selamanya. Happy White Day!"
- "Terima kasih telah mengisi hidupku dengan kebahagiaan, selamat White Day!"
- "White Day ini, aku berikan hatiku sepenuhnya untukmu."
- "Kamu adalah impian yang jadi nyata, selamat White Day, cintaku."
- "Hari ini aku rayakan cinta kita dengan tawa dan kehangatan. Happy White Day!"
- "Di White Day ini, aku ingin kamu tahu bahwa kamu adalah duniaku."
- "Cinta kita lebih manis dari semua permen di dunia, selamat White Day!"
tirto.id - Edusains
Kontributor: Rachma Dania
Penulis: Rachma Dania
Editor: Beni Jo & Fitra Firdaus