Mazda Vision X Coupe Akan Menjadi Varian Terbaru dan Menarik

22 hours ago 8

Mazda telah memperkenalkan sebuah mobil dengan empat pintu di Japan Mobility Show 2025 (JMS 2025), yakni Mazda Vision X Coupe Concept. Kendaraan kecil ini mengusung ide besar dalam desain yang ringkas sehingga memadukan tampilan futuristik dengan teknologi kecerdasan buatan. Tentunya, penggunanya dapat seolah-olah berinteraksi dengan teman.

Baca Juga: Mazda CX 20 Small SUV, Siap Ramaikan Persaingan Kelas Ringan

Akan tetapi, beberapa sumber menyebutkan bahwa Mazda masih menyimpan rahasia mengenai rincian mobil ini. Meski begitu, mereka akan mengimplementasikan KODO Design pada Vision X Coupe Concept ini.

Desain Mazda Vision X Coupe

Dari segi penampilan, bagian depan Mazda Vision X Coupe Concept didominasi oleh gril yang sepenuhnya tertutup, di mana terdapat aksen menyerupai taring. Keduanya berpadu dengan lampu depan ramping dan saluran udara bawah yang lebar. Body-nya yang ramping menjadi ciri khas mobil tersebut. Bahkan tidak ada gagang pintu atau kaca spion konvensional.

Selain itu, kaca depan ramping melebur dengan atap yang panjang dan miring. Kaca depannya ini menyatu dengan jendela belakang bergaya unik dan bagasi kecil. Nah, pada desain belakangnya juga tegak dengan lampu cerah.

Lebih Besar Dari Mazda6

Dari segi ukuran, Vision X Coupe Concept memiliki panjang 5.050 mm, lebar 1.995 mm, dan tinggi 1.480 mm dengan jarak sumbu roda mencapai 3.080 mm. Model ini lebih besar daripada Mazda6, bahkan melampaui ukuran Mercedes-Benz.

Artinya, konsep tersebut jauh lebih besar dengan panjang tambahan 7,3 inci (185 mm) dan jarak sumbu roda sebanyak 9,9 inci (251 mm). Lalu, Mazda Vision X Coupe Concept juga terbilang besar jika dibandingkan dengan Mercedes CLS yang produksinya baru saja berhenti. Adanya perbedaan itu, maka mobil Mazda dapat menjadi ikon baru dalam segmen coupe 4 pintu.

Baca Juga: Mobil Mazda EZ-6, Sedan Listrik Terbaru dari Mazda

Meskipun detailnya masih rahasia, katanya Vision X Coupe Concept membawa model Plug-in Hybrid (PHEV) yang terdiri dari mesin turbocharged, motor listrik dan baterai. Kombinasi ini dapat menghasilkan total tenaga sebesar 503 hp (375 kW/510 PS) dengan jangkauan listrik mencapai 99 mil (160 km).

Interior Mobil

Ketika memasuki bagian interior, Mazda Vision X Coupe mengusung konsep sangat minimalis. Mobil ini lengkap dengan kluster instrumen digital yang mengesankan. Kemudian terbagi menjadi tiga ‘meter’ yang terpisah dengan grafis bergaya retro. Ketiganya terhubung dengan tampilan serupa pada roda kemudi yang terpasang pada pilar elegan.

Desain roda kemudi datar di bawah serta panel instrumen digital berbentuk lingkaran semakin memperkuat kesan futuristik khas mobil dari Jepang. Di sisi lain, terdapat sistem infotainment dan layar untuk penumpang depan. Para desainer juga merancang konsol tengah lebar dan tuas persneling yang tampak seperti bola bisbol.

Menariknya, Vision X Coupe menggunakan bahan bakar karbon netral. Ini asalnya dari mikroalga dan teknologi Mazda Mobile Carbon Capture. Inovasi tersebut mampu membuat mobil dapat menyerap CO2 dari udara saat melaju. Akhirnya, membuatnya tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga berkontribusi secara aktif dalam mengurangi emisi global.

Fitur Berteknologi Canggih

Selain itu, fitur penting lainnya ialah termasuk dua kursi belakang individu dan pelapis jok dua warna yang stylish. Semuanya lengkap dengan trim menarik. Jika X-Coupe mencerminkan kekuatan performa, maka Vision X-Compact menekankan sisi emosional dan interaktif dari mobilitas masa depan.

Mazda juga mengembangkan mobil ini dengan pendekatan model sensori digital manusia serta AI empatik sehingga mampu berinteraksi secara alami dengan penggunanya. Kecerdasan buatan ini bisa berkomunikasi dengan cara alami, memberikan saran tujuan, serta memahami kebiasaan dan selera pengguna. Fiturnya dirancang persis seperti sahabat perjalanan yang mengerti karakter pengemudinya.

Mazda menyebut bahwa cara ini menjadi penerapan filosofi “Radically Human”. Di mana teknologi dirancang bukan untuk menggantikan manusia, melainkan untuk mendalami hubungan antara manusia dengan mobil.

Mazda menegaskan bahwa tujuan mereka adalah membangun ikatan emosional antara manusia dan kendaraan. Mazda Vision X Coupe menjadi lambang masa depan ketika mobil tidak hanya berfungsi sebagai alat transportasi, melainkan sebagai teman berkendara yang mengerti penggunanya.

Dari stan Mazda di JMS 2025, terlihat jelas tujuan jangka panjang dari perusahaan ialah membangun kendaraan yang dapat berinteraksi, menyesuaikan diri dan berkontribusi untuk lingkungan.

Baca Juga: Mazda2 Hatchback GT, Desain Lebih Sporty Harga Rp 300 Jutaan

Nah, dengan memanfaatkan teknologi rotary-hybrid, bahan bakar dari mikroalga, serta AI yang empatik, Mazda Vision X Coupe menunjukkan bahwa “The Joy of Driving” tetap penting. Meski di tengah pergeseran global menuju netralitas karbon pada tahun 2035, Mazda Vision X Coupe akan menjadi mobil unggulan. (R10/HR-Online)

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |