Nonton One Piece Egghead Eps 1126 Sub Indo & Jadwal Streaming

10 hours ago 15

tirto.id - Nonton Anime One Piece Episode 1.126 ""Looming Despair! Admiral Kizaru's Depressing Mission" atau "Semaru Zetsubō! Taishō Kien no Yūutsuna Ninmu" dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia dapat dilakukan melalui streaming legal di Bilibili (BStation), iQiyi, hingga Vidio. Episode terbaru One Piece ini tayang pada Senin, 21 April 2025 pukul 11.00 WIB.

Anime One Piece yang mengisahkan petualangan kelompok Topi Jerami, sudah sampai ke Arc Egghead. Tercatat, 3 episode beruntun sudah dirilis OP sejak hiatus panjang, mulai dari Episode 1.123, "Sekai Shinkan! Mugiwara no Ichimi Tatekomori Jiken", Episode 1.124 "Zenmen Hōi! Egghead Dasshutsu Sakusen", hingga Episode 1.125, "Butsukaru Otoko no Kakugo! Kizaru to Sentomaru".

Fokus dalam Arc Egghead saat ini adalah bagaimana Kelompok Topi Jerami lolos dari penyerbuan yang dilakukan oleh Angkatan Laut. Pasalnya, Pemerintah Dunia yang sudah mengutus CP0 untuk masuk ke pulau kediaman Vegapunk ini, tidak mau Monkey D. Luffy dan kawan-kawan lolos lagi. Ditambah, kali ini Angkatan Laut datang dengan personel yang lengkap.

Bukan cuma menggunakan 100 kapal, Marinir juga memasang Borsalino (Kizaru) sebagai pimpinan operasi penyergapan ini. Ia mendapatkan bantuan 9 wakil admiral. Selain itu, ada Saint Saturn JayGarcia, salah satu anggota Gorosei yang ingin memastikan keberhasilan misi kali ini.

Pada Episode 1.125, serbuan Angkatan Laut ke Egghead sudah dimulai dengan munculnya Kizaru. Ia menghajar Sentomaru, pengawal pribadi Dr. Vegapunk, yang sebenarnya merupakan sahabatnya. Namun, Kizaru langsung mendapatkan lawan sepadan, Monkey D. Luffy. Dalam tendangan pertamanya menyambut Kizaru, Luffy menyebut ia dan Kelompok Topi Jerami sudah 100 kali lebih kuat dibandingkan saat di Sabaody 2 tahun silam.

One Piece Eps 1.126 Sub Indo Adaptasi Chapter Berapa?

Anime One Piece Episode 1.126 dengan judul "Semaru Zetsubō! Taishō Kien no Yūutsuna Ninmu" merupakan adaptasi Chapter 1.092. Di luar hiruk-pikuk yang terjadi di Egghead, kekacauan tengah berlangsung di Mary Geoise. Bartholomew Kuma, yang dalam kondisi "tidak sadar", melancarkan serangan Ursus Shock yang menghancurkan beberapa bangunan. Ia kini berhadapan dengan sang Fleet Admiral, Sakazuki alias Akainu.

Para Tenryubito yang merengek soal makanaan yang kurang, menuntut Sakazuki agar dia mengeksekusi Kuma karena telah mencederai mereka dalam amukannya. Sakazuki lantas memberi ultimatum kepada Kuma bahwa jika ia tidak dapat dikendalikan lagi, maka otomatis Kuma wajib dilenyapkan. Namun, satu hal yang membuat Sakazuki bingung adalah motivasi Kuma untuk menyerang Mary Geoise. Memang, dahulunya Kuma adalah anggota Pasukan Revolusi. Namun, setelah menyerahkan diri kepada Vegapunk, Kuma sudah tidak memiliki "jiwa" lagi. Ia tidak lebih daripada sekadar robot.

Anehnya, ketika Sakazuki hendak melenyapkan Kuma, sang lawan masih bisa menghindar. Kuma lantas melakukan teleportasi entah ke mana. Usai kejadian ini, Sakazuki mengingat kembali memori ketika Angkatan Laut menangkap Bonney dua tahun lalu. Saat itu, Sakazuki menyebut Kuma telah dengan sukarela menawarkan dirinya sendiri untuk menjadi senjata kepada Vegapunk. Namun, kini mengapa Kuma seakan punya "jiwa" lagi?

Di Egghead, Luffy telah berubah menjadi Gear 4: Snakeman dan menghujani Kizaru dengan pukulannya. Kizaru bertanya kepada Luffy mengapa ia melindungi Dr. Vegapunk, tetapi Luffy membalas dengan bertanya mengapa ia tetap ingin membunuhnya. Kizaru mengakui bahwa ia secara pribadi tidak ingin membunuh Vegapunk, karena ia telah mengenal sang profesor antik sejak lama. Namun, sebagai admiral Angkatan Laut, Kizaru tetapi tidak punya pilihan. Dengan kecepatan yang menyilaukan, Kizaru menendang Luffy.

Kizaru lantas menemui Jewellry Bonney yang bersama Franky dan Lilith. Sang admiral berkomentar tentang seberapa besar Bonney telah tumbuh, dan bertanya mengapa Bonney menghalanginya membunuh Dr. Vegapunk, yang seharusnya dibencinya. Namun, Bonney meraih seutas kabel dan menggunakan Toshi Tsuki, menyatakan bahwa targetnya telah bergeser. Kizaru meminta Bonney untuk tidak membuatnya menyakiti orang lain yang dikenalnya. Sang admiral tampak ingin buru-buru menunaikan tugasnya.

Ketika Kizaru bergerak lagi, Franky menghubungi Usopp untuk memperingatkannya tepat saat Dr. Vegapunk, Edison, dan Atlas memecahkan kode ke Frontier Dome. Tepat saat itulah Kizaru datang. Namun, Vegapunk selamat ketika Luffy muncul kembali dengan Gear 5. Ia meraih Kizaru dengan tangannya, menggenggam sang admiral kuat-kuat. Detak jantung Luffy itu secara ajaib terkoneksi dengan robot kuno yang terbengkalai di Fabiriophase.

Nonton One Piece Episode 1126 Sub Indo Streaming di Mana?

Anime One Piece episode 1.126 dapat ditonton melalui streaming legal dan gratis di iQIYI, BStation, hingga Vidio pada Senin, 21 April 2025 pukul 11.00 WIB.

Untuk menonton dari platform Bilibili (BStation), penggemar dapat terlebih dahulu melakukan login ke akun yang dimiliki atau login ke akun Google. Setelahnya, One Piece dapat dinikmati dengan kualitas hingga 720P.

One Piece juga dapat ditonton melalui iQIYI. Kualitas video yang ditampilkan, beragam mulai dari 240P, 360P, hingga 720P. Penggemar dapat menonton OP episode terbaru dengan takarir bahasa Indonesia. Selain itu, ada opsi bahasa Inggris, Thailand, Vietnam, hingga Mandarin.

STREAMING ANIME ONE PIECE EPISODE 1126 SUB INDO DI BSTATION

STREAMING ANIME ONE PIECE EPISODE 1126 SUB INDO DI IQIYI


Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya

Read Entire Article
Berita Rakyat | Tirto News |